DFSK dan Seres Raih 782 SPK di PEVS 2025
08 Mei 2025, 10:00 WIB
Walau GIIAS 2023 belum selesai, Toyota panen pemesanan dan diyakini dapat terus bertambah hingga hari terakhir
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Meski GIIAS 2023 belum rampung, Toyota panen SPK (Surat Pemesanan Kendaraan). Tak tanggung-tanggung, pada Jumat (18/08) jumlahnya telah mencapai 3.800 unit yang terdiri dari 3.714 unit Toyota dan 127 unit Lexus.
Jumlahnya dipastikan terus bertambah karena masih ada dua hari yang belum tercatat. Hal ini disampaikan oleh Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM).
“Dari jumlah itu, Avanza dan Veloz kami gabung itu dipesan 745 unit. Kedua ada Kijang Innova Zenix 539 mobil, Calya 539 unit, Agya 428 mobil sementara kelima ada Alphard dengan 197 unit,” ungkap Anton pada media (19/08).
Ia pun menambahkan bahwa banyaknya pemesanan naik 14 persen dibanding penyelenggaraan tahun lalu. Bahkan permintaan untuk kendaraan elektrifikasi juga mengalami peningkatan.
“Penjualan produk ramah lingkungan mencapai 775 unit yang didominasi oleh Innova Zenix, Alphard serta Yaris Cross Hybrid. Jumlah ini meningkat hampir enam kali lipat dibanding GIIAS tahun lalu,” tegasnya.
Perlu diketahui bahwa pada ajang GIIAS 2022, Toyota berhasil mencatatkan angka pemesanan sebesar 5.434 unit. Dari jumlah tersebut, Avanza mendominasi dengan pemesanan 926 unit, Raize 746 unit, Veloz 706 unit, Innova 658 unit dan Rush 456 unit.
Walau mendapat pemesanan tinggi, Toyota memastikan masih akan terus melakukan pengembangan produk. Mereka bahkan berencana untuk meluncurkan Toyota Prius Hybrid dan Plug-in Hybrid ke Indonesia.
“Masih dalam pembahasan dengan principal, tetapi mudah-mudahan bisa segera diluncurkan juga. Pastinya model akan bertambah terus karena targetnya memenuhi target pemerintah yaitu 20-30 persen produk yang dijual berteknologi ramah lingkungan,” tegas Anton.
Tak hanya kendaraan ramah lingkungan, pihaknya juga berencana untuk meluncurkan Toyota Rangga Concept. Mobil ini sudah dikenalkan di GIIAS 2023 dan mendapat respon cukup baik.
“Model tersebut akan diluncurkan paling lambat awal tahun depan dan harganya di bawah Toyota Hilux single cabin,” tambah Anton.
Kehadirannya diharapkan bisa meningkatkan penjualan kendaraan khususnya di segmen komersial yang kini semakin berkembang.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
08 Mei 2025, 10:00 WIB
11 April 2025, 21:00 WIB
27 Februari 2025, 12:00 WIB
03 Februari 2025, 22:00 WIB
03 Desember 2024, 07:00 WIB
Terkini
18 Mei 2025, 18:00 WIB
Rangkaian acara Daihatsu Kumpul Sahabat dimulai di Tangerang buat pertama kalinya, diramaikan beragam UMKM
18 Mei 2025, 16:23 WIB
Banyak merek Cina meramaikan pasar otomotif RI, namun Mitsubishi mengaku penjualannya belum terganggu
18 Mei 2025, 14:00 WIB
Ahmad Luthfi ingin para pemilik mobil dan motor di Jateng tidak lagi menunggak pajak kendaraan di 2026
18 Mei 2025, 12:00 WIB
Kinerja oli Yamalube Turbo Matic diuji selama touring bersama JMC dari Cibinong sampai Bandung, Jawa Barat
18 Mei 2025, 10:00 WIB
BYD Seal bekas kini sudah tersedia di pasaran dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan unit baru
18 Mei 2025, 07:06 WIB
Mitsubishi Xpander bekas lansiran 2022 bisa menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau
17 Mei 2025, 14:58 WIB
Touring perayaan satu dekade Nmax dan JMC diinisiasi Yamaha, libatkan berbagai generasi motor Nmax dan Xmax
17 Mei 2025, 13:00 WIB
Damri siapkan 200 bus listrik baru sebagai armada TransJakarta yang jadi andalan mobilitas warga Ibu Kota