Toyota Hilux BEV Mejeng di Thailand

Mobil single cabin Toyota Hilux BEV dipamerkan pada ulang tahun Toyota ke-60 di Thailand, spesifikasinya belum dirilis ke publik.

Toyota Hilux BEV Mejeng di Thailand

TRENOTO – Toyota memperkenalkan mobil konsep Hilux bertenaga listrik di Thailand. Ini dilakukan dalam rangka perayaan ulang tahun Toyota yang ke-60 di Thailand.

Pada gelaran tersebut Toyota Hilux BEV (Battery Electric Vehicle) dinamakan Hilux Revo BEV Concept. Namun karena masih berupa prototipe pihak pabrikan belum merilis spesifikasi resminya.

Akio Toyoda, Chief Executive Toyota tidak menjelaskan jika produk ini bakal diproduksi massal. Mengingat Toyota punya target mencapai netralitas karbon dengan meluncurkan kendaraan hybrid, PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle), BEV dan FCEV (Fuel Cell Electric Vehicle).

“Kami juga mengembangkan opsi tenaga hidrogen seperti mobil konsep hidrogen GR Yaris dan GR Corolla,” ucap Akio dikutip Carscoops, Kamis (15/12).

Photo : Carscoops

Menurutnya Toyota tidak hanya berfokus kepada BEV namun jenis-jenis kendaraan listrik lainnya seperti hybrid. Karena untuk mencapai netralitas karbon memakai kendaraan listrik bukan merupakan satu-satunya jalan.

Jika dibandingkan dengan unit mesin bensin desainnya terbilang serupa. Toyota menyematkan sejumlah perubahan untuk membuatnya terlihat lebih menonjol.

Perubahan paling ketara yaitu pada grill depannnya. Seperti kebanyakkan mobil listrik grill EV (electric vehicle) terlihat lebih minimalis dan tertutup.

Pengembangan terhadap mobil konsep bertenaga listrik untuk Hilux ini dilakukan di Thailand. Kemudian ada alasan tertentu diyakini membuat Toyota memakai model Hilux sebagai prototipe kendaraan listriknya. 


Terkini

mobil
Aion V

Prediksi Harga Aion V yang Meluncur di GJAW 2024

Harga Aion V yang meluncur di GJAW 2024 diperkirakan mencapai Rp 500 jutaan dan sudah bisa dipesan dari sekarang

mobil
Perputaran uang judi online cukup buat beli 1,2 juta Hyundai Tucson

Perputaran Uang Judi Online Setara 1,2 Juta Hyundai Tucson Hybrid

Perputaran uang judi online mencapai Rp 900 triliun, cukup untuk membeli Hyundai Tucson Hybrid secara tunai

motor
Opsen PKB dan PPN 12 Persen Bikin Industri Motor Menjerit

Opsen PKB dan PPN 12 Persen Bikin Industri Motor Menjerit

Kebijakan opsen PKB serta PPN 12 persen yang bakal diterapkan awal 2025 diprediksi memberatkan industri motor

mobil
Indomobil Group Bakal Sediakan Mobil Listrik Bagi PLN Icon Plus

Indomobil Group Bakal Sediakan Mobil Listrik Bagi PLN Icon Plus

Indomobil Group baru saja menjalin kerja sama untuk menyediakan berbagai mobil listrik bagi PLN Icon Plus

otosport
Federal Oil

Federal Oil Sambut Kedatangan Fermin Aldeguer di Gresini Racing

Federal Oil menyambut kedatangan pembalap baru di tim Gresini Racing untuk beraksi di musim balap MotoGP 2025

mobil
Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Begini tampilan mobil konsep Toyota bZ7 yang debut di China, penggerak sampai baterainya disuplai oleh BYD

mobil
Neta Sebut Bangun Diler di Pluit Potensial

Diler Neta di Pluit Disebut Memiliki Potensi, Target 50 Unit Sebulan

Jadi sasaran sejumlah manufaktur otomotif China, Neta mengungkapkan mengapa area Pluit terbilang potensial

mobil
Hyundai Ioniq 9

Hyundai Ioniq 9 Diperkenalkan, Jakarta - Yogyakarta Tanpa Charge

Punya kapasitas baterai lebih besar dari saudaranya Kia EV9, Hyundai Ioniq 9 tawarkan daya jelajah 620 km