Layanan Asisten Darurat 24 Jam, Penyelamat Saat Road Trip
01 Oktober 2025, 21:00 WIB
Mendukung mobilitas masyarakat selama libur Nataru, posko mudik mitsubishi dibuka di 7 titik yang tersebar di Pulau Jawa
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Menyambut libur Nataru (Natal dan tahun baru) banyak masyarakat mulai melakukan mobilitas baik di dalam maupun luar kota. Bahkan ada kenaikan jumlah pergerakan masyarakat tahun ini jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Turut mendukung mobilitas dan proses mudik masyarakat selama libur, posko mudik Mitsubishi 24 jam dibuka di 7 titik di Pulau Jawa.
Untuk diketahui posko tersebut dibuka mulai hari ini, Jumat (23/12) sampai 2 Januari 2023. Posko ini diharapkan dapat membantu kelancaran mobilitas pelanggan Mitsubishi selama mudik.
Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Division PT MMKSI (Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales) memaparkan bahwa posko tersebut juga menjadi salah satu bentuk apresiasi terhadap pelanggan di Indonesia.
“Kita sudah tumbuh bersama masyarakat Indonesia selama 52 tahun. Sebagai brand yang punya tanggung jawab terhadap masyarakat harus bisa menyeimbangkan kontribusi yang diberikan masyarakat salah satunya mendukung perjalanan masyarakat khususnya di waktu mudik seperti ini,” ucap Hamazaki saat peresmian posko di Rest Area Km 57, Jumat.
Tidak hanya tempat singgah pelanggan Mitsubishi juga bisa memanfaatkan layanan servis ringan untuk kendaraannya jika berkunjung ke posko tersebut. Pada tiap posko disediakan 5 – 6 teknisi berjaga 24 jam.
“Tapi ketika ada customer yang butuh pekerjaan berat kita akan siap bantu arahkan ke diler terdekat dari titik posko. Harapannya dengan fasilitas diler, keluhan atau kendala bisa kita tangani dengan lebih cepat,” ucap Ronald Reagan, Deputy Group Head After Sales & CS Region PT MMKSI.
Sementara itu, Adam Rahman selaku Deputy Group Head After Sales Strategy PT MMKSI memaparkan bahwa ada beberapa jenis contoh servis ringan yang biasa digunakan oleh konsumen saat singgah ke posko.
“Trouble yang biasa dari pengalaman lalu biasanya servis ringan pengecekan ban, aki, juga mereka sambil beristirahat karena perjalanan panjang. Tidak banyak perbaikan berat karena sebelumnya mereka umumnya sudah ke diler (servis),” ucap Adam.
Pertimbangan Mitsubishi kembali membuka posko juga dikarenakan konsumen kerap memakai layanan tersebut saat singgah ke rest area. Pada mudik Lebaran tahun ini tercatat 3.000 konsumen menggunakan layanan posko tersebut.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
01 Oktober 2025, 21:00 WIB
15 April 2025, 09:00 WIB
12 April 2025, 16:00 WIB
12 April 2025, 06:05 WIB
09 April 2025, 09:00 WIB
Terkini
16 November 2025, 21:24 WIB
Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama
16 November 2025, 17:00 WIB
Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air
16 November 2025, 15:14 WIB
Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen
16 November 2025, 13:00 WIB
Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru
16 November 2025, 11:00 WIB
Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor
16 November 2025, 09:00 WIB
Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung
16 November 2025, 08:00 WIB
Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025
16 November 2025, 07:00 WIB
Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang