Moeldoko Ingin Kendaraan Listrik Lebih Terjangkau Bagi Masyarakat
19 November 2024, 22:32 WIB
PEVS 2023 resmi ditutup dengan beragam catatan positif yang diraih selama lima hari penyelenggaraannya
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Periklindo Electric Vehicle Show atau PEVS 2023 resmi ditutup hari ini (21/05) dengan sejumlah catatan positif. Pencapaian disampaikan langsung oleh Moeldoko, Kepala Staf Kepresidenan sekaligus Ketua Umum Periklindo sore hari tadi (21/05).
Ia mengatakan bahwa jelang penutupan jumlah pengunjung dan total penjualan sudah melampaui target yang ditetapkan.
“Jumlah pengunjung berdasarkan data terakhir adalah 30.700 orang sementara target kami adalah 30.000 orang. Untuk penjualannya sudah lebih dari Rp285 miliar dan sampai sekarang masih terus dihitung,” ungkap Moeldoko di JIExpo Kemayoran.
Catatan tersebut pun diklaim sudah lebih baik ketimbang penyelenggaraan sebelumnya. Tahun lalu PEVS berlangsung lebih lama namun pencapaiannya tak sebaik sekarang.
Tingginya antusiasme tersebut pun membuatnya berpikir untuk membuatnya di luar Jakarta, namun pelaksanaan kemungkinan masih belum bisa dilakukan tahun ini.
“Ada rencana menggelarnya di Surabaya, Bali dan Makassar. Tetapi bukan tahun ini,” tambahnya kemudian.
PEVS 2023 pun diklaim berhasil menjadi ajang untuk mempromosikan kendaraan listrik. Terlebih saat ini pemerintah sudah memberikan insentif guna mengakselerasi pertumbuhan ekosistem electric vehicle di Tanah Air.
“Saat ini program insentif kendaraan listrik berjalan dengan lambat karena masyarakat banyak yang belum memahami EV dan aturan terkait insentif. Oleh karena itu PEVS bisa menjadi ajang untuk menyampaikan pesan tersebut,” tambahnya.
Berbeda dengan sebelumnya, penyelenggaraan PEVS 2023 hanya berlangsung lima hari dari 17 hingga 21 Mei 2023. Walau lebih singkat namun pesertanya diklaim mengalami peningkatan dari sisi jumlah.
Adapun merek kendaraan roda empat yang ambil bagian dalam ajang PEVS 2023 antara lain BMW, DFSK, Hyundai, KEVCBU, Mobil Anak Bangsa (MAB), MG (Morris Garage), Prestige dan Wuling.
Sementara lini roda dua diramaikan Benelli-Keeway, Davigo, Gesits, Gotion High-Tech, Greentech, Kymco, Rakata, Saige,Selis, Smartby serta Volta. Kemudian untuk industri pendukung diikuti ABC Lithium, Advance, Birubatt, Exicom, FAST, Gramedia, Honda Power Products Indonesia, Motoriz, Musashi, Powerindo, Tanva, Tianneng, Venom, Voltron, Von Dutch, Wallbox juga Wanhoo.
Sejumlah acara pun diselenggarakan selama pameran berlangsung. Mulai dari EV Riding, EV Sunmori, Electric Board & Scooter Ride, Formula Student Show Off, PEVS Push Bike Race, Seminar & Talkshow, EV Test Drive hingga EV Test Ride.
PEVS 2024 rencananya akan kembali digelar pada 30 April hingga 5 Mei.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
19 November 2024, 22:32 WIB
19 November 2024, 21:00 WIB
19 November 2024, 19:13 WIB
05 Mei 2024, 18:02 WIB
05 Mei 2024, 13:30 WIB
Terkini
22 November 2024, 15:37 WIB
Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI
22 November 2024, 13:00 WIB
PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut
22 November 2024, 11:52 WIB
GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta
22 November 2024, 11:00 WIB
HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut
22 November 2024, 10:00 WIB
Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan
22 November 2024, 09:00 WIB
Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024
22 November 2024, 08:00 WIB
HMID masih melihat bagaimana respon penerimaan masyarakat terhadap new Hyundai Tucson di dalam negeri