Kendaraan Niaga Sumbang 55 Persen Penjualan Daihatsu di November
06 Desember 2025, 15:00 WIB
Penjualan Daihatsu meningkat sebesar 41 persen hingga awal kuartal II 2022, simak mobil terlarisnya di sini
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Penjualan Daihatsu secara ritel (dealer ke konsumen) pada Januari hingga April 2022 berhasil meraih hasil positif dengan membukukan angka sebesar 62.347 unit. Jumlah tersebut naik 41.8 persen bila dibandingkan periode yang sama tahun lalu yaitu sebesar 43.983 unit.
Angka tersebut menjadi pertanda bila industri otomotif mulai pulih di Indonesia. Tak hanya itu, momen mudik yang bisa dilakukan pada Lebaran tahun ini turut menjadi faktor utama.
Secara berturut-turut, penjualan Daihatsu selama 4 bulanan didominasi oleh 3 model utama yaitu Sigra, Gran Max Pick Up dan Xenia. Ketiganya berhasil mendapatkan respon positif dari masyarakat sehingga penjualannya terbilang tinggi dibandingkan model lainnya.
Daihatsu Sigra masih menjadi model terlaris Daihatsu dengan angka penjualan sebesar 15.748 unit. Berkat hasil tersebut maka LCGC 3 baris itu pun berhasil menguasai 25.3 persen dari total penjualan Daihatsu selama empat bulan pertama.
Kemudian di posisi kedua diisi oleh Gran Max PU melalui hasil penjualan sebesar 13.812 unit atau setara 22.2 persen. Selanjutnya ada Daihatsu Xenia yang akhirnya berhasil masuk ke 3 besar dengan memperoleh penjualan sebesar 8.422 unit atau 13.5 persen.
Daihatsu Ayla yang selama ini menjadi salah satu andalan untuk menggaet generasi muda duduk di posisi keempat dengan total penjualan 6.891 atau 11 persen. Sementara Terios harus puas di peringkat kelima berkat penjualan sebesar 6.805 unit atau berkontribusi 10.9 persen.
Posisi selanjutnya terdapat Gran Max MB yang berhasil terjual 5.160 unit atau setara dengan 8.3 persen. Daihatsu Rocky yang sempat menjadi salah satu model terlaris kini harus terlempar dari 5 besar dan duduk di peringkat ketujuh karena hanya terjual 4.381 unit atau setara 7 persen.
Bila membandingkan penjualan per model pada periode yanng sama tahun lalu, kenaikan penjualan tertinggi pada model Daihatsu terjadi di Xenia karena megalami kenaikan signifikan sebesar 173,2 persen atau lebih dari 2,5 kali lipat menjadi 8.422 unit dari sebelumnya 3.083 unit. Sedangkan Sigra naik 49,6 persen menjadi 15.748 unit dan Gran Max MB (Mini Bus) 26,7 persen menjadi 5.160 unit.
“Daihatsu bersyukur dapat mengawali penjualan Kuartal II 2022 dengan raihan positif yang semakin mendekati level normal seperti pada sebelum pandemi Covid-19. Semoga capaian baik ini dapat terus berlangsung, dan terus meningkat dibandingkan tahun sebelumnya” ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
06 Desember 2025, 15:00 WIB
15 November 2025, 13:00 WIB
25 September 2025, 15:14 WIB
18 Agustus 2025, 07:00 WIB
11 Agustus 2025, 20:00 WIB
Terkini
01 Januari 2026, 17:00 WIB
Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara
01 Januari 2026, 15:00 WIB
Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta
01 Januari 2026, 13:00 WIB
MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera
01 Januari 2026, 11:12 WIB
Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi
01 Januari 2026, 09:00 WIB
Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang
01 Januari 2026, 07:00 WIB
Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah
01 Januari 2026, 06:00 WIB
Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian
31 Desember 2025, 18:00 WIB
Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV