Ikut Lelang Mobil Online Makin Mudah, Tak Perlu Keluar Rumah
16 Agustus 2024, 15:00 WIB
Untuk semakin meningkatkan performa perusahaan MPMX gandeng Carro dalam mengembangkan bisnis lebih cepat
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – MPMX gandeng Carro untuk memperkuat layanan bisnis mobil bekas di Indonesia. Adapun kemitraan strategis ini telah resmi dilakukan sejak 31 Mei 2022.
Kolaborasi antara keduanya dilakukan guna memperkuat nilai bagi pelanggan dalam memberikan produk dan layanan yang lebih baik. Selain itu memberikan akses lebih banyak pilihan mobil bekas berkualitas kepada calon konsumen.
Harapannya juga bisa memberikan dampak positif bagi para pemangku kepentingan dan pengembangan ekosistem digital.
Balai lelang MPMRent (Auksi) selama ini dikenal sebagai tempat lelang terpercaya di Indonesia. Performanya terus mengalami peningkatan baik dari nilai penjualan mobil bekas maupun jumlah peserta lelang.
Dengan memanfaatkan Auksi, Carro wholesale akan digabungkan di dalamnya. Hal ini termasuk juga pemindahan seluruh jaringan diler mobil bekas Carro ke Auksi.
Auksi sendiri akan diperkuat bersama Big Data yang meliputi di dalamnya pergerakan lelang, algoritma harga, lalu terdapat data dan analisa lain dari Carro.
Lalu lelang online Auksi juga akan diperkuat dengan aplikasi digital, backend system yang menjadi infrastruktur Carro, guna meningkatkan kualitas layanan dan pengalaman lelang online lebih baik lagi.
Lebih jauh diharapkan kolaborasi keduanya mampu meningkatkan volume penjualan mobil bekas dan kinerja bisnis Auksi. Adapun langkah tersebut didukung bersama rencana pembukaan cabang baru Auksi di beberapa kota besar pada tahun ini.
Kemudian platform penjualan mobil bekas ritel (B2C) yakni OtoDeals milik MPMX akan disatukan dengan Carro. Platform milik Carro diklaim memiliki basis marketplace otomotif terbesar dan pertumbuhan tercepat di Asia Tenggara.
Strategi ini diyakni bisa membuka akses pelanggan lebih luas lagi. Sekaligus menggali potensi bisnis yang lebih besar untuk asuransi dan pembiayaan otomotif MPMX, bersama dukungan ekosistem Carro.
“Kombinasi antara kekuatan jaringan dan jangkauan yang dimiliki MPMX dan keahlian teknologi Carro, akan memperkuat nilai bagi pelanggan dengan skala lebih besar. Ubahan ini dilakukan untuk mendapatkan manfaat bagi kedua perusahaan,” ucap Ivan Hindarko, Group Chief Operating Officer MPMX dalam siaran resminya (01/08).
DIketahui benefit untuk konsumen meliputi sewa kendaraan, lelang otomotif, online automotive marketplace, asuransi, serta pembiayaan otomotif.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
16 Agustus 2024, 15:00 WIB
25 Mei 2023, 07:59 WIB
13 Maret 2023, 11:00 WIB
17 Oktober 2022, 15:32 WIB
05 Juli 2022, 15:27 WIB
Terkini
19 Mei 2025, 07:00 WIB
Tol Jakarta Cikampek kembali diperbaiki di tiga titik sekaligus dan rencananya rampung di akhir pekan
19 Mei 2025, 06:00 WIB
Terdapat dua lokasi SIM keliling Bandung yang bisa dipilih masyarakat untuk mengurus dokumen berkendara
19 Mei 2025, 06:00 WIB
Lima lokasi SIM keliling Jakarta bisa dimanfaatkan hari ini, simak informasi termasuk syarat dan biayanya
19 Mei 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 19 Mei 2025 bakal digelar di puluhan ruas jalan utama Ibu Kota yang kerap padat di jam sibuk
18 Mei 2025, 21:00 WIB
Motul 300V yang dikembangkan dari dunia balap, diluncurkan di sirkuit Mandalika, Lombok Nusa Tenggara Barat
18 Mei 2025, 19:03 WIB
IMX Surabaya 2025 siap diselenggarakan untuk mendukung dunia modifikasi di kota Pahlawan yang terus berkembang
18 Mei 2025, 18:00 WIB
Rangkaian acara Daihatsu Kumpul Sahabat dimulai di Tangerang buat pertama kalinya, diramaikan beragam UMKM
18 Mei 2025, 16:23 WIB
Banyak merek Cina meramaikan pasar otomotif RI, namun Mitsubishi mengaku penjualannya belum terganggu