Auksi App Resmi Meluncur, Lelang Mobil Online Kini Makin Mudah
13 Desember 2025, 07:00 WIB
Untuk semakin meningkatkan performa perusahaan MPMX gandeng Carro dalam mengembangkan bisnis lebih cepat
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – MPMX gandeng Carro untuk memperkuat layanan bisnis mobil bekas di Indonesia. Adapun kemitraan strategis ini telah resmi dilakukan sejak 31 Mei 2022.
Kolaborasi antara keduanya dilakukan guna memperkuat nilai bagi pelanggan dalam memberikan produk dan layanan yang lebih baik. Selain itu memberikan akses lebih banyak pilihan mobil bekas berkualitas kepada calon konsumen.
Harapannya juga bisa memberikan dampak positif bagi para pemangku kepentingan dan pengembangan ekosistem digital.
Balai lelang MPMRent (Auksi) selama ini dikenal sebagai tempat lelang terpercaya di Indonesia. Performanya terus mengalami peningkatan baik dari nilai penjualan mobil bekas maupun jumlah peserta lelang.
Dengan memanfaatkan Auksi, Carro wholesale akan digabungkan di dalamnya. Hal ini termasuk juga pemindahan seluruh jaringan diler mobil bekas Carro ke Auksi.
Auksi sendiri akan diperkuat bersama Big Data yang meliputi di dalamnya pergerakan lelang, algoritma harga, lalu terdapat data dan analisa lain dari Carro.
Lalu lelang online Auksi juga akan diperkuat dengan aplikasi digital, backend system yang menjadi infrastruktur Carro, guna meningkatkan kualitas layanan dan pengalaman lelang online lebih baik lagi.
Lebih jauh diharapkan kolaborasi keduanya mampu meningkatkan volume penjualan mobil bekas dan kinerja bisnis Auksi. Adapun langkah tersebut didukung bersama rencana pembukaan cabang baru Auksi di beberapa kota besar pada tahun ini.
Kemudian platform penjualan mobil bekas ritel (B2C) yakni OtoDeals milik MPMX akan disatukan dengan Carro. Platform milik Carro diklaim memiliki basis marketplace otomotif terbesar dan pertumbuhan tercepat di Asia Tenggara.
Strategi ini diyakni bisa membuka akses pelanggan lebih luas lagi. Sekaligus menggali potensi bisnis yang lebih besar untuk asuransi dan pembiayaan otomotif MPMX, bersama dukungan ekosistem Carro.
“Kombinasi antara kekuatan jaringan dan jangkauan yang dimiliki MPMX dan keahlian teknologi Carro, akan memperkuat nilai bagi pelanggan dengan skala lebih besar. Ubahan ini dilakukan untuk mendapatkan manfaat bagi kedua perusahaan,” ucap Ivan Hindarko, Group Chief Operating Officer MPMX dalam siaran resminya (01/08).
DIketahui benefit untuk konsumen meliputi sewa kendaraan, lelang otomotif, online automotive marketplace, asuransi, serta pembiayaan otomotif.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
13 Desember 2025, 07:00 WIB
12 September 2025, 17:14 WIB
16 Agustus 2024, 15:00 WIB
25 Mei 2023, 07:59 WIB
13 Maret 2023, 11:00 WIB
Terkini
31 Desember 2025, 10:00 WIB
Pemerintah dinilai perlu lebih mempertegas aturan soal TKDN EV penerima insentif mobil listrik impor
31 Desember 2025, 09:00 WIB
Dinas Perhubungan telah menyiapkan kantong parkir Car Free Night untuk memudahkan masyarakat yang bawa kendaraan
31 Desember 2025, 08:00 WIB
Dinas Perhubungan bakal rekayasa lalu lintas di TMII dan Ragunan untuk hindari kepadatan di malam tahun baru
31 Desember 2025, 07:00 WIB
Koleksi motor mantan atlet dan buron FBI jadi perhatian, banyak unit bersejarah dari Moto2 sampai MotoGP
31 Desember 2025, 06:00 WIB
Di penghujung tahun perpanjangan masa berlaku kartu bisa dimanfaatkan di SIM keliling Jakarta hari ini
31 Desember 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta terakhir di tahun ini tetap dilangsungkan dengan ketat untuk atasi kemacetan lalu lintas
31 Desember 2025, 06:00 WIB
Memasuki libur tahun baru 2026, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan demi memfasilitasi kebutuhan pengendara
30 Desember 2025, 19:00 WIB
Pelarangan door handle elektrik bergaya flush atau hidden pada mobil Cina bakal merevolusi desain kendaraan