Mobil Baru Citroen di GIIAS 2023, Ada Versi Setrum

Citroen di GIIAS 2023 dipastikan boyong dua mobil baru untuk pasar Indonesia, termasuk mobil listrik e-C3

Mobil Baru Citroen di GIIAS 2023, Ada Versi Setrum

TRENOTO – Citroen dikonfirmasi turut hadir dalam gelaran GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2023 pekan ini. Merek ini sebelumnya kembali ke Tanah Air di bawah Indomobil Group membawa tiga model.

Tiga model tersebut yakni C3, C5 Aircross dan mobil listrik e-C4, diperkenalkan ke masyarakat pada Desember 2022 dengan harga mulai dari Rp200 jutaan.

Kali ini Citroen di GIIAS 2023 dipastikan bakal membawa dua model baru, salah satunya adalah mobil listrik e-C3 alias versi setrum dari C3.

Kemudian ada varian lebih tinggi dari C3 yaitu C3 Aircross yang bakal jadi rival baru untuk Hyundai Creta dan Kia Seltos, dan juga disebut akan meluncur mengisi segmen midsize SUV di pasar India di mana pemesanannya dibuka pada Oktober mendatang.

Citroen C3 Aircross versi 7 penumpang meluncur, begini penampakannya
Photo : Carscoops

Untuk diketahui C3 Aircross mendapatkan sejumlah tambahan yang tidak ada di C3 dan tersedia dalam konfigurasi 5 seater serta 7 seater.

Sayangnya beberapa fitur justru absen seperti panoramic sunroof, wireless charging, ventilated seats, lampu LED sampai enam titik airbags.

Menggunakan konfigurasi dapur pacu sama seperti C3 mobil ini dilengkapi mesin 1.2L turbocharged, dapat menghasilkan tenaga 108.4 hp dan torsi puncak 190 Nm dikawinkan transmisi manual 6 percepatan.

Disebut bahwa opsi transmis otomatisnya juga bakal diperkenalkan setelahnya.


Terkini

mobil
Mobil Baru

Gaikindo Segera Tentukan Target Penjualan Mobil baru untuk 2026

Gakindo berharap penjualan pasar mobil baru di dalam negeri bisa segera bangkit, terutama untuk periode 2026

otosport
Julian Johan

Julian Johan Selesaikan SS 1 Rally Dakar 2026, Raih Posisi Keenam

Julian Johan berhasil selesaikan SS 1 Rally Dakar 2026 setelah melintasi perjalanan 365 km yang penuh tantangan

otopedia
Biaya pembuatan SIM

Biaya Pembuatan dan Perpanjang SIM di 2026, Masih Terjangkau

Biaya pembuatan dan perpanjang SIM di Indonesia masih belum mengalami perubahan apapun dari pemerintah

news
SIM keliling bandung

Lokasi SIM Keliling Bandung 5 Januari 2026, Ada di Tenth Avenue

Demi melayani kebutuhan masyarakat, kepolisian menghadirkan dua lokasi SIM keliling Bandung pada hari ini

otopedia
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 5 Januari 2025, Awas Macet di Banyak Lokasi

Ganjil genap Jakarta kembali digelar hari ini untuk mengantisipasi macet setelah warga Ibu Kota kembali beraktivitas

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Beroperasi di Awal 2026, Simak Lokasinya

Ada lima lokasi fasilitas SIM keliling Jakarta yang beroperasi hari ini, pemohon perlu bawa dokumen pelengkap

otosport
Toyota

Toyota Kembali ke F1, Jadi Sponsor Utama Tim Haas di 2026

Nama Toyota kembali ke grid F1, divisi motorsports Toyota Gazoo Racing jalin kerja sama dengan tim Haas

modifikasi
Modifikasi

Jangan Asal Ikutan, Ini Prediksi Tren Modifikasi 2026

Aliran modifikasi proper diperkirakan bakal mendominasi di 2026 karena mempertahankan fungsi utama kendaraan