MG Bawa Seluruh Line Up EV di PEVS 2025, Tawarkan Banyak Promo
01 Mei 2025, 07:00 WIB
MG G90 hadir perdana di Indonesia melalui ajang GJAW 2024 namun belum dijual hanya sebatas dipamerkan saja
Oleh Denny Basudewa
KatadataOTO – MG Motor Indonesia menampilkan produk-produk unggulannya di ajang GJAW 2024. Menjadi spesial karena acara ini bertepatan dengan 100 tahun MG secara global.
Secara khusus mereka menampilkan MG 3 HEV dan Cyberster. Lalu yang tidak kalah menarik adalah penampilan MG G90 dan digadang sebagai pesaing Toyota Alphard.
Kemudian MG Motor Indonesia juga menawarkan sejumlah paket pembelian menarik selama pameran. Sehinga setiap pengunjung bisa mendapatkan unit dengan mudah.
“Kami hadir di GJAW 2024 membawakan berbagai kendaraan istimewa di berbagai segmen untuk menjawab kebutuhan konsumen di Indonesia. Kami menampilkan G90 sebagai Flagship MPV Premium kepada pengungjung,” kata He Guowei, Chief Executive Officer (CEO) MG Motor Indonesia di ICE BSD (22/11).
MG G90 merupakan MPV Premium kembaran Maxus Mifa 9. Perbedaan kedua model terdapat pada sumber daya kendaraan dan beberapa fitur nan melekat.
Unit yang hanya dipamerkan pada ajang GJAW 2024 tersebut dikatakan mengusung mesin bensin 2.000 cc turbo. Semburan output jantung pacu diyakini sebesar 214 hp dengan torsi puncak mencapai 360 Nm.
Tenaga yang dihasilkan MG G90 masih lebih besar dari Toyota Alphard dengan dapur mekanis 2.400 cc. Karena Output Alphard bensin diklaim 179 hp dengan torsi puncak 235 Nm.
Tenaga besar dari mesin MG G90 disalurkan melalui dua roda depan alias Front Wheel Drive (FWD). Adapun transmisi yang digunakan merupakan otomatis delapan percepatan.
Sebagai MPV bertubuh bongsor, ditawarkan dua pilihan varian konfigurasi kursi 7 penumpang. Dengan formasi jok 2+2+3 dan gaya 8 seater 2+3+3.
Seluruh jok dikatakan telah berbalut kulit Nappa untuk mendapatkan kesan mewah dan berkelas. Jok baris pertama dan kedua telah dijejali berbagai fitur memudahkan.
Mulai dari pengaturan kursi secara elektrik, fitur pijat, pemanas hingga ventilasi guna menambah kenyamanan berkendara.
Sayang MG G90 masih belum dijual untuk pasar Indonesia. Namun menurut kabar yang berhembus, harga unit tersebut nantinya masih di bawah Rp 1 miliar, dengan kata lain lebih murah dari Toyota Alphard.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
01 Mei 2025, 07:00 WIB
23 April 2025, 19:00 WIB
12 April 2025, 08:00 WIB
26 Maret 2025, 11:00 WIB
10 Maret 2025, 07:00 WIB
Terkini
14 Mei 2025, 19:14 WIB
Bos Ducati mengaku bakal membantu Francesco Bagnaia untuk bangkit dan menemukan performa terbaik di MotoGP
14 Mei 2025, 18:47 WIB
Merek mobil listrik Nio tertarik investasi di Indonesia, Dubes RI untuk Cina tawarkan Astra ambil peluang
14 Mei 2025, 16:00 WIB
Pindad menjalin kerja sama dengan KG Mobility Corporation untuk memproduksi mobil maupun bus listrik nasional
14 Mei 2025, 15:00 WIB
Korlantas Polri baru saja membentuk tim khusus untuk menindak para pelanggar truk ODOL yang sering terjadi
14 Mei 2025, 14:00 WIB
Versi baru Toyota bZ4X bakal menggunakan nama baru, bakal meluncur lebih dulu untuk pasar Amerika Utara
14 Mei 2025, 13:00 WIB
Baru-baru ini Toyota dikabarkan berencana untuk mengakusisi merek mobil listrik asal Cina, yakni Neta
14 Mei 2025, 12:00 WIB
Fermin Aldeguer mendapat banyak pujian dari berbagai pihak usai meraih dobel podium di MotoGP Prancis 2025
14 Mei 2025, 11:00 WIB
BYD mendominasi 10 besar mobil listrik terlaris di April 2025, Sealion 7 menyumbangkan angka terbanyak