Menanti Kelanjutan Zeekr di Indonesia, Merek China Penantang BMW

Merek mobil mewah asal China, Zeekr masih belum menjual kendaraannya tahun ini meskipun sudah debut di 2024

Menanti Kelanjutan Zeekr di Indonesia, Merek China Penantang BMW

KatadataOTO – Zeekr merupakan salah satu pendatang baru asal China yang ikut meramaikan pasar otomotif Tanah Air di Indonesia. Tahun lalu, merek ini debut di GJAW (Gaikindo Jakarta Auto Week) 2024.

Manufaktur tersebut punya ambisi menantang merek mewah ternama lain seperti BMW dan Mercedes-Benz. Mereka tidak menampik ada berbagai tantangan untuk memikat konsumen kelas atas agar mau beralih.

Saat perkenalan perdananya Zeekr memboyong dua model sekaligus yakni Zeekr X dan 009. Keduanya menyasar konsumen kelas atas, dengan estimasi harga Rp 1 miliar-Rp 2 miliar.

Meskipun harga tercantum baru perkiraan, konsumen sudah bisa melakukan pemesanan kendaraan. Unit rencananya akan dikirim ke konsumen mulai Januari-Februari 2025 tergantung model.

Kelanjutan Zeekr di Indonesia, Merek EV China Penantang BMW
Photo : Screenshot Google Maps

“Zeekr X ini kita penyerahan bisa di Januari 2025, sedangkan 009 di Februari,” kata Temmy Wiradjaja, CEO PT Premium Auto Prima di ICE BSD beberapa waktu lalu.

Guna menjangkau konsumen, Zeekr juga bakal ekspansi pasar dan buka empat diler. Tidak hanya di Jakarta, tetapi juga kota besar lain yang potensial.

Khusus wilayah Jakarta, Zeekr Center didirikan di Pondok Indah. Hanya saja ketika ditelusuri, mengacu pada informasi di Google Maps, tempat dimaksud saat ini berstatus tutup sementara.

Sampai bulan lalu, belum ada kabar lebih lanjut dari Zeekr terkait pengiriman unit dan rencana penjualan di masa mendatang.


Terkini

otosport
Mengenal Aturan Tekanan Ban di MotoGP yang Buat Vinales Merana

Mengenal Aturan Tekanan Ban di MotoGP yang Buat Vinales Merana

Maverick Vinales dinyatakan melanggar aturan tekanan ban saat melakoni MotoGP Qatar 2025 dan dijatohi hukuman

otosport
Jorge Martin Bakal Absen Lebih Lama Pasca Insiden di MotoGP Qatar

Jorge Martin Bakal Absen Lebih Lama Pasca Insiden di MotoGP Qatar

Alami low side di tikungan ke-12 Sirkuit Losail, Jorge Martin didiagnosis retak tulang rusuk dan pneumothorax

otopedia
Simak Cara Cek Kondisi Ban Mobil Setelah Dipakai Mudik Lebaran

Simak Cara Cek Kondisi Ban Mobil Setelah Dipakai Mudik Lebaran

Setelah melakukan perjalanan jauh seperti mudik lebaran, kondisi ban mobil perlu dicek secara menyeluruh

news
Uji emisi kendaraan berat

Kendaraan Berat Tidak Lulus Uji Emisi Bisa Didenda Rp 50 Juta

Masyarakat yang melanggar uji emisi kendaraan berat bisa dikenai denda Rp 50 juta atau penjara enam bulan

otosport
Gresini Racing

Pembuktian Pembalap Muda Tim Gresini Racing di MotoGP Qatar 2025

Pembalap muda tim Gresini Racing terus menunjukkan potensinya di MotoGP, terutama di seri Qatar silam

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 15 April 2025

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 15 April 2025

Ada sejumlah fasilitas yang bisa dimanfaatkan pengendara di Kota Kembang, seperti SIM Keliling Bandung

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 15 April 2025, Puluhan Ruas Jalan Terdampak

Ganjil genap Jakarta 15 April 2025 digelar di puluhan ruas jalan utama Ibu Kota untuk hindari kemacetan

news
SIM keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta 15 April, Hari Terakhir Dispensasi

SIM keliling Jakarta masih melayani perpanjangan masa berlaku SIM yang mati selama periode libur lebaran