BMW Tak Gentar Hadapi Kondisi Pasar yang Belum Stabil
10 Mei 2025, 08:00 WIB
Masuk ke segmen premium, Zeekr nampaknya menyasar konsumen di kelas yang sama dengan BMW dan Mercedes-Benz
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – Di Indonesia ada beberapa merek otomotif tertentu yang sudah lekat dengan identitas mewah ataupun Luxury, biasanya manufaktur Eropa seperti BMW atau Mercedes-Benz. Tahun ini Zeekr masuk dan mencoba peruntungan di segmen tersebut.
Pihak Zeekr menilai saat ini konsumen tanah air sudah mulai teredukasi dan mengenal semakin banyak brand asal Tiongkok. Meskipun tidak memungkiri banyak konsumen masih memikirkan merek sebelum membeli kendaraan premium.
Apalagi merek Eropa seperti BMW dan Mercedes-Benz yang sudah punya nama di pasar global maupun dalam negeri. Namun Zeekr yakin produk mereka bakal tetap diminati konsumen.
“Zeekr punya posisi seperti tadi kami jelaskan. Mereka (konsumen) akan bangga melihat logo atau simbol (Zeekr) di mobil mereka,” kata Lano Tungka, Marketing Head & PR PT Premium Auto Prima di ICE BSD, Tangerang belum lama ini.
Menurut Lano salah satu modal Zeekr bersaing di tanah air adalah merek tersebut berada di bawah naungan Geely Group, raksasa otomotif di negara asalnya yang menaungi sejumlah brand ternama lain seperti Smart.
Guna menarik konsumen segmen premium di Indonesia, Zeekr berkomitmen untuk memberikan layanan purnajual memadai dan tersebar di area strategis.
Kemudian masih ada garansi baterai delapan tahun atau 160.000 km sedangkan garansi kendaraan berlaku selama lima tahun atau 150.000 km.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
10 Mei 2025, 08:00 WIB
07 Mei 2025, 22:00 WIB
07 Mei 2025, 19:00 WIB
02 Mei 2025, 12:00 WIB
16 April 2025, 09:00 WIB
Terkini
17 Mei 2025, 14:58 WIB
Touring perayaan satu dekade Nmax dan JMC diinisiasi Yamaha, libatkan berbagai generasi motor Nmax dan Xmax
17 Mei 2025, 13:00 WIB
Damri siapkan 200 bus listrik baru sebagai armada TransJakarta yang jadi andalan mobilitas warga Ibu Kota
17 Mei 2025, 11:00 WIB
Kehadiran Chery Tiggo 8 CSH mencuri perhatian penggemar otomotif di Indonesia karena harganya terjangkau
17 Mei 2025, 09:00 WIB
Bakal fokus mempersiapkan kehadiran DST Concept, Mitsubishi masih belum mau luncurkan Xpander Hybrid di RI
17 Mei 2025, 07:15 WIB
Penjualan Mitsubishi tahun fiskal 2024 kembali turun, Xpander pun berhasl menjadi penyelamat perusahaan
16 Mei 2025, 21:00 WIB
Toyota Indonesia gelar pendampingan TEY di Sumatera Barat untuk mematangkan visi dan misi proposal proyek lingkungan
16 Mei 2025, 20:22 WIB
PT MMKSI resmi meluncurkan versi terbaru Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross hari ini, simak daftar harganya
16 Mei 2025, 18:00 WIB
Toyota bZ4X Touring atau bZ Woodland punya dimensi sedikit lebih panjang dan tampilannya semakin sporti