Modal Mazda MX-30 Lawan EV China di Indonesia
18 November 2024, 17:00 WIB
Bersama komunitas Mazda, PT Automobil Jaya Abadi (AJA) memberikan donasi untuk 2 panti asuhan di Jawa Tengah
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – PT Automobil Jaya Abadi (AJA) sebagai dealer resmi di bawah naungan PT Eurokars Motor Indonesia, menggandeng komunitas Mazda, untuk menggelar acara bakti sosial.
Adapun dalam kegiatan tersebut digawangi oleh M2Unity yang merupakan komunitas para pemilik unit Mazda2. Bertempat di dealer Mazda semarang, Joseph Kevin dari PT AJA memberikan donasi berupa kebutuhan bahan pokok.
“Masih didalam situasi pandemic yang tergolong sudah semakin membaik seperti saat ini, kami sadar bahwa masih banyak pihak yang membutuhkan uluran tangan dari kita. Bersama dengan komunitas M2UNITY dari Jakarta, kami ingin memberikan perhatian dan berbagi kasih khususnya kepada anak-anak dari Panti Asuhan di Semarang dipenghujung tahun 2021,” kata Joseph.
Bantuan diberikan kepada 2 panti asuhan, yakni Panti Asuhan Sumber Kasih, Kota Salatiga dan Panti Asuhan Riyadussalam, Kota Semarang.
“Senang sekali karena bersama pencinta Mazda yang sedang mengadakan rangkaian kegiatan touring Jakarta hingga Semarang, kami dapat melaksanakan kegiatan ini dengan lancar,” ujar Kevin.
Selain itu, Candra, sebagai ketua panitia pelaksana sekaligus member komunitas M2UNITY juga mengatakan, kegiatan ini adalah prakarsa dari komunitas. Berangkat dari Jakarta menuju Semarang, acara juga dimeriahkan dengan pergantian kepengurusan.
“Ada pergantian pengurusan Chapter Jakarta untuk periode 2021 sampai dengan 2023, sekaligus melakukan kegiatan amal selama dalam perjalanan menuju kota Semarang. Kegiatan ini juga dalam rangka peringatan 6 tahun berdirinya komunitas M2UNITY Chapter Jakarta,” ujar Candra.
Pelaksanaan kegiatan positif ini juga didukung oleh PT Eurokars Motor Indonesia sebagai Agen Tunggal Pemegang merek Mazda di Indonesia.
Gabungan pengendara Mazda2 yang bersatu dalam wadah M2UNITY merupakan komunitas yang telah berusia ke 6 tahun. Merayakan hal ini, terdapat acara touring Jakarta hingga Semarang, sekaligus menyelenggarakan kegiatan bakti sosial.
Sebagai informasi, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), kembali hadir di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Meski tidak membawa satu pun model baru, Mazda menegaskan bahwa pihaknya akan memberikan banyak kejutan tahun depan.
“Fokus kepada jajaran SUV sudah menjadi rencana bisnis PT EMI untuk 2022 dan kedepannya. Kami akan menghadirkan produk dengan teknologi terkini yang sudah dilansir oleh Mazda Corporation,” ungkap Ricky Thio, Managing Director PT EMI.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
18 November 2024, 17:00 WIB
15 November 2024, 09:00 WIB
14 November 2024, 22:00 WIB
13 November 2024, 11:00 WIB
13 November 2024, 08:00 WIB
Terkini
22 November 2024, 09:00 WIB
Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024
22 November 2024, 08:00 WIB
HMID masih melihat bagaimana respon penerimaan masyarakat terhadap new Hyundai Tucson di dalam negeri
22 November 2024, 07:00 WIB
Cara urus paspor kendaraan sebelum Road Trip keluar negeri sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dijalani
22 November 2024, 06:07 WIB
Polda Metro Jaya menghadirkan SIM Keliling Jakarta hari ini di lima tempat berbeda demi melayani masyarakat
22 November 2024, 06:05 WIB
Jangan sampai terlewat karena SIM keliling Bandung tidak beroperasi di akhir pekan, berikut informasinya
22 November 2024, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 22 November 2024 digelar di puluhan titik untuk memastikan kelancaran lalu lintas
21 November 2024, 22:30 WIB
Kepolisian siapkan 59 kendaraan listrik untuk memenuhi beragam kebutuhan penugasan anggota di lapangan
21 November 2024, 22:00 WIB
Harga Aion V yang meluncur di GJAW 2024 diperkirakan mencapai Rp 500 jutaan dan sudah bisa dipesan dari sekarang