Spesifikasi Mobil Esemka Penyebab Jokowi Digugat Seorang Warga Solo
10 April 2025, 12:00 WIB
Jokowi minta transisi kendaraan listrik dipercepat untuk mengurangi polusi udara yang ada terjadi di Jakarta
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Presiden Joko Widodo atau biasa disapa Jokowi minta transisi kendaraan listrik dipercepat pemerintah provinsi DKI. Dengan akselerasi tersebut diharapkan polusi udara yang kebanyakan berasal dari sektor transportasi bisa teratasi.
Permintaan disampaikan langsung oleh Jokowi pada Heru Budi Hartono, Penjabat Gubernur DKI saat rapat terbatas terkait pencemaran udara.
“Hari ini Presiden memimpin rapat tentang polusi, salah satu yang ditugaskan kepada kami supaya bisa mempercepat transisi kendaraan listrik khususnya Transjakarta. Tadi diminta ditambah unit di 2024 namun sedang dihitung kemampuan dari APBD DKI,” ungkap Heru pada medua (28/08).
Dilansir Antara, ia juga sudah meminta pada pemerintah daerah seperti Bogor, Bekasi, Depok untuk turut serta membeli mobil atau motor listrik. Semakin banyak yang ikut dalam program maka kualitas udara bisa segera membaik.
Selain ramah lingkungan kendaraan listrik juga lebih efisien. Dalam studi Komite Penghapusan Bensin Bertimbel (KPBB) ditemukan bahwa energy loss (kehilangan energi) hanya 11 persen.
Dikutip Katadata, angkanya lebih rendah dibandingkan kendaraan berbahan bakar minyak (BBM) yang memiliki potensi kerugian energi sekitar 54 persen.
Tak hanya itu, KPBB juga melihat bahwa emisi kendaraan bermotor mencapai 105 MtonCO2e. Jumlahnya meningkat jadi 255 MtonCO2e pada 2019 dan akan terus naik hingga 470 MtonCO2e di 2030.
Tapi bila ada peralihan ke maka emisi transportasi bisa hanya 190 MtonCO2e pada 2030. Inilah mengapa mobil dan motor listrik dianggap menjadi solusi atas masalah polusi dari sektor transportasi.
Selain transisi kendaraan elektrifikasi, pemda DKI Jakarta juga meminta pengelola gedung tinggi untuk menyemprotkan air dari atas secara serentak. Langkah tersebut diyakini dapat mengurangi pencemaran.
“Tahapannya saya konsentrasi dulu ke gedung-gedung Pemda DKI, Balai Kota, Kantor Wali Kota dinas-dinas, sambil proses menyosialisasikan gedung-gedung milik swasta, pemerintah pusat dan BUMN. Itu tugas yang diberikan Presiden,” ujarnya.
Presiden juga telah meminta semua pihak di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang serta Bekasi untuk menambah jumlah pohon.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
10 April 2025, 12:00 WIB
09 April 2025, 21:00 WIB
19 Oktober 2024, 14:00 WIB
19 September 2024, 17:06 WIB
05 September 2024, 08:00 WIB
Terkini
20 April 2025, 21:00 WIB
Model mobil hybrid perdana Chery yakni Tiggo 8 CSH mulai dirakit lokal, segera diluncurkan tahun ini
20 April 2025, 18:50 WIB
Kebakaran melanda tujuh dari 13 mobil milik Azam Azman Natawijaya, mantan anggota DPR di rumahnya di Surabaya
20 April 2025, 13:20 WIB
Harga Honda BR-V N7X Edition bekas tipe Prestige lansiran 2024 kini sudah lebih murah Rp 92 jutaan dari baru
20 April 2025, 12:00 WIB
Selain LCGC, Daihatsu sebut ada kriteria mobil tertentu yang jadi daya tarik tersendiri buat konsumen daerah
20 April 2025, 10:00 WIB
Aleix Espargaro mendapatkan tiket wildcard dari Honda untuk tampil pada MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez
20 April 2025, 08:00 WIB
Satu unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 tabrak pejalan kaki dan 21 unit sepeda motor, pengemudi diduga mabuk
20 April 2025, 06:00 WIB
Bakal ada perbaikan jalan di tol Jakarta Cikampek yang berlangsung mulai hari ini di tiga lokasi sekaligus
19 April 2025, 18:16 WIB
Daihatsu Sigra bekas lansiran 2022 menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau