Recall Hyundai Ioniq 5 sampai Genesis G80, Ada Pembaruan Sistem
09 Mei 2025, 19:29 WIB
Resmi meluncur di IIMS Hybrid 2022, Hyundai Ioniq 5 berhasil menarik perhatian pengunjung meskipun harga resminya belum diumumkan
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Ikut dalam ajang otomotif IIMS Hybrid 2022, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) berhasil mencatatkan 1.500 pemesanan selama pameran berlangsung. Dari pemesanan tersebut Hyundai Ioniq 5 dan Creta menjadi model paling laris.
“Kami sangat mengapresiasi antusiasme pengunjung IIMS 2022 terhadap partisipasi Hyundai di salah satu event otomotif terbesar di Indonesia. Saya sangat berterima kasih kepada para pelanggan di Indonesia yang memiliki minat tinggi dan menaruh kepercayaannya terhadap Hyundai,” kata SungJong Ha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia.
Resmi meluncur di IIMS Hybrid 2022 Hyundai Ioniq 5 merupakan mobil listrik mid-size terbaru yang berhasil menarik perhatian pengunjung. Meski belum memilki harga resmi angka pemesanan yang diterima selama 11 hari pameran lebih dari 800 unit .
Perolehan ini menjadikan Hyundai Ioniq 5 sebagai model dengan penjualan terbanyak karena mendominasi pemesanan hingga 51 persen dari total transaksi HMID selama pameran.
Sambutan positif juga diberikan untuk Hyundai Creta. Khusus model ini pemesanan yang berhasil diperoleh mencapai 600 unit atau setara dengan 36 persen dari total catatan transaksi. Selain kedua model tersebut catatan pemesanan juga diikuti beberapa produk andalan, seperti Palisade, Santa Fe dan Staria.
“Sebagai game-changer di industri otomotif, kami berkomitmen untuk terus memberikan terobosan dan inovasi yang melebihi ekspektasi pelanggan kami agar semakin meningkatkan kepuasan mereka,” tutur SungJong Ha.
Mengusung tema Into The Spotlight of Indonesia’s Mobility HMID menegaskan pihaknya ingin merefleksikan menjadikan Indonesia sebagai spotlight atau sorotan industri otomotif dunia.
Tak hanya dari sisi penjualan area Hyundai Experience juga menjadi daya tarik bagi pengunjung JIExpo Kemayoran Jakarta. Secara keseluruhan terdapat 5 ribu permintaan test drive untuk semua lini produk Hyundai.
Test drive Ioniq 5 berhasil dilayani selama pameran lebih dari 3 ribu permintaan. Posisi selanjutnya kembali dipegang Creta dengan catatan seribu permintaan test drive.
Hyundai juga berhasil membawa pulang serangkaian penghargaan di IIMS Hybrid 2022, salah satunya Best Electric Car dan Most Tested Car Choice yang diberikan untuk ioniq 5, serta Best APM Outdoor Activity karena kehadiran Hyundai Experience.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
09 Mei 2025, 19:29 WIB
20 April 2025, 08:00 WIB
23 Februari 2025, 13:00 WIB
26 Januari 2025, 13:00 WIB
29 Desember 2024, 14:00 WIB
Terkini
11 Mei 2025, 20:39 WIB
Tidak ada yang menduga kalau Johann Zarco berhasil membawa LCR Honda menjadi pemenang di MotoGP Prancis 2025
11 Mei 2025, 18:44 WIB
BYD masih mempertahankan posisinya dan catat kenaikan penjualan, berikut 10 merek mobil terlaris April 2025
11 Mei 2025, 14:00 WIB
Berdasarkan data milik AISI di laman resminya, wholesales motor baru di April 2025 kembali merosot cukup dalam
11 Mei 2025, 12:00 WIB
Baru diluncurkan di pasar Cina, Honda bicara peluang PT HPM menghadirkan mobil listrik seri Ye di RI
11 Mei 2025, 10:00 WIB
Aion gelar pameran dengan beragam promo menarik buat memudahkan pelanggan melakukan pembelian kendaraan
11 Mei 2025, 08:00 WIB
Pilihan Hyundai Stargazer bekas di Mei 2025 cukup beragam dan harganya sudah semakin terjangkau masyarakat
11 Mei 2025, 06:00 WIB
Piaggio Indonesia sedang merayakan hari jadi Vespa yang ke-79 dengan menghadirkan berbagai program menarik
10 Mei 2025, 20:59 WIB
Marc Marquez berhasil naik ke podium sprint race MotoGP Prancis 2025 di Sirkuit Le Mans bersama sang adik