Hyundai Bakal Sodorkan Mobil Hybrid Karena Potensinya Besar

Hyundai menilai kalau pasar mobil hybrid terus bertumbuh sehingga mereka ingin memanfaatkan peluang itu

Hyundai Bakal Sodorkan Mobil Hybrid Karena Potensinya Besar

KatadataOTO – HMID (Hyundai Motors Indonesia) terus melakukan inovasi. Terkini mereka ingin memasarkan mobil hybrid buat konsumen di Indonesia.

Menurut mereka segmen satu ini memiliki potensi yang besar, meskipun pemerintah batal memberikan subsidi mobil hybrid.

Namun pasarnya serta minat masyarakat terus bertumbuh. Sehingga pabrikan asal Korea Selatan ini ingin memanfaatkan peluang tersebut.

“Saya pernah ngomong bahwa kalau ada gula (Di situ) terdapat semut juga. Jika mobil hybrid pasarnya sekitar tiga kali lipat kenapa Hyundai tidak masuk ke sana,” ujar Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer HMID di Jakarta.

Hyundai Santa Fe Hybrid
Photo : CarbuyerSG

Memang tidak bisa dipungkiri kalau minat masyarakat terhadap mobil hybrid cukup tinggi. Menurut data Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) sejak Januari sampai Juni 2024 terdapat 25.791 unit yang terdistribusi dari pabrik ke diler (Wholesales).

Angka di atas meningkat sekitar 49 persen bila dibandingkan periode yang sama tahun lalu. sebab di 2023 hanya ada 17.305 mobil hybrid.

Berangkat dari fakta di atas maka Hyundai ingin ikut bermain di segmen mobil hybrid. Sekaligus guna memenuhi permintaan konsumen di Tanah Air.

“Sayang momentumnya bagus, kita juga bisa kontribusi ke yang ramah lingkungan. Fuel Consumption jadi lebih baik,” Frans Menambahkan.

Hyundai Persiapkan Santa Fe Hybrid

Memang sebelumnya Frans menyampaikan kalau mereka ingin meluncurkan produk anyar. Hal ini demi memenuhi kebutuhan konsumen di dalam negeri.

“Kita sebentar lagi akan memperkenalkan (mobil) hybrid,” kata Frans kepada KatadataOTO beberapa waktu lalu.

Namun ia belum mau memberikan detail dari mobil baru Hyundai tersebut. Akan tetapi digadang-gadang adalah Santa Fe Hybrid.

Sebab kendaraan ramah lingkungan satu ini sebelumnya pernah tertangkap kamera tengah melakukan tes jalan pada April 2024. Sehingga kemungkinan besar Hyundai Santa Fe segera meluncur di Indonesia.

Hyundai dorong pemerintah godok insentif mobil hybrid
Photo : Hyundai SG

“Kalau apanya nanti akan disampaikan lebih lanjut pada saat momen yang lain,” tutur Frans.

Meski begitu Frans sebelumnya sempat mengonfirmasi bahwa Hyundai Santa Fe Hybrid bakal mengaspal di Tanah Air. Namun dia tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai produk anyarnya.

“Pasti kami ingin memperkenalkan Santa Fe secepatnya tahun ini,” Frans menutup perkataannya.


Terkini

mobil
Suzuki Fronx

Suzuki Fronx Raih 5 Bintang Keselamatan dari ASEAN NCAP

Suzuki Fronx berhasil meraih lima bintang keselamatan dari ASEAN NCAP meski bagian yang kurang optimal

mobil
Geely Siapkan MPV Mewah Pesaing Denza D9, Ada Varian EREV

Geely Siapkan MPV Mewah Pesaing Denza D9, Ada Varian EREV

MPV Galaxy V900 digadang sebagai produk perdana Geely di segmen premium, debut jelang akhir November

news
Pertamina Blokir 394 Ribu Nomor Polisi, Tak Bisa Isi BBM Subsidi

Pertamina Blokir 394 Ribu Nomor Polisi, Tak Bisa Isi BBM Subsidi

Ratusan ribu mobil diduga melakukan kecurangan saat membeli BBM subsidi di SPBU Pertamina beberapa waktu lalu

mobil
Wuling Cortez Darion PHEV

Skema Kredit Syariah Wuling Cortez Darion PHEV, Ada Tenor 7 Tahun

Wuling Cortez Darion PHEV bisa didapatkan dengan lebih mudah karena tersedia tenor panjang hingga 7 tahun

otopedia
Cara urus SIM hilang

Cara Urus SIM Hilang di November 2025, Tak Perlu Ujian

Cara urus SIM hilang di November 2025 bisa dilakukan dengan beragam cara dan tidak perlu ujian ulang

news
Cek 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 18 November 2025

Cek 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 18 November 2025

Masyarakat di Kota Kembang bisa memilih salah satu lokasi SIM Keliling Bandung yang beroperasi hari ini

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta 18 November 2025, Cek Syaratnya

Pengguna motor dan mobil bisa memanfaatkan layanan SIM keliling Jakarta yang tersebar di lima lokasi hari ini

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 18 November 2025, Ketat Berkat Operasi Zebra

Operasi Zebra yang digelar kepolisian membuat pengawasan ganjil genap Jakarta jadi semakin ketat dari biasanya