Harga Toyota Naik Tanpa Diskon PPnBm, Simak Daftarnya

Harga Toyota naik tanpa diskon PPnBM 2022 pada April, terdapat Toyota Avanza, Raize dan dua model LCGC

Harga Toyota Naik Tanpa Diskon PPnBm, Simak Daftarnya

TRENOTO – Mendorong industri otomotif Tanah Air, diskon PPnBM 2022 (Pajak Penjualan Barang Mewah) kembali diterapkan pemerintah di kuartal I tahun ini. Masuk kuartal II, sejumlah model tak lagi mendapat intensif tersebut, tak heran harga Toyota naik mulai April 2022.

"untuk diskon PPnBM ada dua kategori, di bawah Rp250 juta kita belum ada info tambahan jadi harganya dikembalikan ke harga normal, seperti beberapa tipe Avanza dan Raize," kata Anton Jimmy selaku Direktur Marketing Toyota Astra Motor (TAM) secara virtual.

Hal berbeda berlaku pada mobil LCGC, meski tak 100 persen, diskon PPnBM masil diberikan pemerintah sepanjang kuartal II 2022.   

"Kemudian LCGC masih ada support PPnBM walaupun angkanya berubah dari kuartal I ke kuartal II, jadi dari 100 persen subsidi menjadi 66,7 persen. Jadi ada sedikit kenaikan harga Rp2 jutaan untuk Agya dan Calya," tutur Anton. 

Selain itu, terdapat juga tambahan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari 10 persen menjadi 11 persen. Hal ini tentu berpengaruh pada harga jual yang ditawarkan.

Sebagai informasi, diskon PPnBM kendaraan bermotor diberikan pada dua segmen. Pertama, kendaraan dengan harga tertinggi Rp250 juta atau mobil LCGC. 

Mayoritas LCGC merupakan kendaraan dengan tingkat local purchase lebih tinggi dibandingkan mobil lainnya. Desain insentif PPnBM DTP yang memprioritaskan LCGC berada dalam kerangka PP 74/2021.

Periode insentif untuk LCGC diberikan pada kuartal pertama, kedua, dan ketiga di 2022. Untuk kuartal pertama, mobil jenis ini terbebas dari PPnBM, sedangkan kuartal II beban yang diberikan kepada konsumen hanya 1 persen dan kuartal III sebesar 2 persen.

Photo : Toyota Astra motor

Jenis mobil selanjutnya ialah kendaraan yang memiliki kapasitas mesin sampai 1.500 cc dan harga Rp200 hingga Rp250 juta. Pemberian insentif diberikan untuk mobil dengan local purchase di atas 80 persen.

Harga Mobil Toyota Tanpa Diskon PPnBM

Toyota Agya

  • Agya 1.2 G MT STD: Rp 153.1 juta
  • Agya 1.2 G MT Sport: Rp 158.5 juta
  • Agya 1.2 G AT STD: Rp 166.3 juta
  • Agya 1.2 AT GR Sport: Rp 173,9 juta

Toyota Calya

  • Calya 1.2 E STD MT: Rp 149,2 juta
  • Calya 1.2 E MT: Rp 152 juta
  • Calya 1.2 G MT: Rp 158,4 juta
  • Calya 1.2 G AT: Rp 170,6 jutta

Toyota Avanza

  • Avanza 1.3 E MT: Rp 233,1 juta
  • Avanza 1.3 E CVT: Rp 247,8 juta
  • Avanza 1.5 G MT: Rp 255,1 juta

Toyota Raize

  • 1.2 G MT (One Tone): Rp 245.25 juta
  • 1.2 G CVT (One Tone): Rp 247.85 juta

Terkini

news
Rekayasa lalu lintas Jakarta Running Festival

Ini Alternatif Ganjil Genap buat Atasi Macet di Jakarta

Selain ganjil genap ada skema lain yakni ERP yang diyakini bisa efektif mengurai kemacetan di Jakarta

mobil
Pabrik Aion

Pabrik Aion Bakal Beroperasi Mei 2025

Pabrik Aion di Indonesia saat ini masih dalam tahap pembangunan dan diperkirakan siap beroperasi Mei 2025

otosport
Aldi Satya Siap Kibarkan Merah Putih di WorldSSP300 Jerez

Menanti Aldi Satya Pecahkan Rekor di WorldSSP300 Jerez

Aldi Satya Mahendra bakal pecahkan rekor jika meraih gelar juara dunia WorldSSP300 di Sikruit Jerez, Spanyol

mobil
Hyptec HT

Aion Hyptec HT Siap Dikirim Akhir Bulan ke Pelanggan

Aion Hyptec HT siap dikirim hingga akhir bulan ke pelanggan pertama yang sudah memesan pada GIIAS 2024

mobil
Siasat Chery Dorong Penjualan Mobil Listrik Usai Disalip BYD

Chery iCAR 03 Diharapkan Bisa Dongkrak Penjualan Mobil Listrik

Chery menyiapkan iCAR 03 untuk mendorong penjualan mobil listrik serta bersaing dengan BYD di Indonesia

news
Efektivitas Ganjil Genap di Tengah Gencarnya Pertumbuhan Ranmor

Ganjil Genap Sudah Tidak Efektif Atasi Kemacetan di Jakarta

Kebijakan seperti ganjil genap dinilai kurang efektif jika melihat pertumbuhan kendaraan bermotor saat ini

news
Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 17 Oktober, Cek Syaratnya

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 17 Oktober, Cek Syaratnya

Masyarakat dapat mendatangi salah satu lokasi SIM Keliling Jakarta hari ini untuk mengurus dokumen berkendara

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 17 Oktober 2024, Awas Ada Operasi Zebra

Ganjil genap Jakarta 17 Oktober 2024 masih terbilang ketat karena kepolisian menggelar operasi Zebra