Koleksi Mobil Keren Jake Paul yang Hantam Mike Tyson
16 November 2024, 15:57 WIB
Mercedes-Benz Vito bekas ditawarkan dengan harga yang lebih murah Rp180 juta daripada kondisi barunya
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Harga Mercedes-Benz Vito bekas yang merupakan pesaing Toyota Alphard dijual jauh lebih murah daripada baru. MPV bongsor ini menawarkan berbagai kemewahan dalam kendaraan.
Di segmen Multi Purpose Vehicle (MPV) baik Mercedes-Benz V-Class maupun Toyota Alphard masuk ke kelas premium. Maka tidak heran jika fitur kemewahan dan disajikan maksimal dan memanjakan para penggunanya.
Mercedes-Benz V-Class yang ditawarkan di salah satu situs jual beli mobil bekas ini merupakan tipe Tourer. Tidak hanya itu, unitnya sendiri merupakan hasil oprekan Lombardi.
Sekadar informasi, Lombardi Auto Indonesia merupakan modifikator pembuat interior semakin mewah. Sentuhannya pada MB V-Class membuat suasana kabin bak ruangan VIP serba mewah.
Ubahan paling mencolok adalah pelapis jok yang dibuat lebih eksklusif. Penumpang dan duduk di kursi buatan Lombardi akan terasa lebih nyaman.
Lalu mereka juga menghadirkan ruang privasi di dalam kabin. Caranya dengan memberikan gorden pada setiap kaca samping kendaraan.
Kemudian mereka juga menyematkan sekat pembatas antara sopir dengan penumpang belakang. Adapun di balik sekat terdapat sebuah monitor besar yang lagi-lagi bisa memanjakan konsumen.
Sejatinya urusan kemewahan merupakan selera dari masing-masing pemilik mobil. Lombardi juga memberikan keleluasaan bagi konsumen untuk menambahkan fitur sesuai kebutuhan pelanggan.
Pada unit yang ditawarkan, ubahan lebih menyasar pada layar dan sound system bak sebuah teater berjalan. Guna menambah kesan dramatis, plafon mobil juga diubah layaknya langit malam penuh bintang.
Menjadi unik karena Mercedes-Benz Vito Lombardi ini menggunakan bodi AMG. Sehingga tampilan kendaraan lebih terlihat sporti daripada umumnya.
Kendaraan mewah bertubuh gambot tersebut dikatakan merupakan unit buatan 2020 namun pemakaian 2022. Terbukti dari jumlah jarak tempuh mobil baru 1.200 km selama dua tahun.
Hal menarik lainnya adalah banderol yang ditawarkan adalah Rp1.550 miliar untuk pembelian kredit. Sedangkan pembelian cash banderol mobil Rp1.570 miliar dan masih terbuka negosiasi.
Harga Mercedes-Benz Vito bekas ini terpaut Rp180 juta dibandingkan kondisi baru. Seperti dilansir laman resminya, banderol V-Class dalam kondisi standar dipasarkan Rp1.7 miliar.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
16 November 2024, 15:57 WIB
20 Juni 2024, 17:22 WIB
08 Maret 2024, 17:00 WIB
05 Agustus 2023, 09:16 WIB
19 Januari 2022, 15:04 WIB
Terkini
16 Januari 2026, 13:00 WIB
Honda menegaskan menjaga stok di pasar agar tidak berlebihan di 2025 sehingga membuat wholesales turun tajam
16 Januari 2026, 11:00 WIB
Penjualan Honda 2025 mengalami penurunan yang cukup dampak dari beragam faktor termasuk lemahnya pasar otomotif
16 Januari 2026, 09:00 WIB
Hyundai menjadi sponsor utama dalam kompetisi ASEAN CUP yang diselenggarakan mulai Juni 2026 mendatang
16 Januari 2026, 07:00 WIB
Aprilia Racing jadi tim MotoGP ketiga yang merilis motor balap baru Marco Bezzecchi dan Jorge Martin
16 Januari 2026, 06:24 WIB
BYD punya sirkuit all-terrain dengan fasilitas lengkap sebagai tempat pengetesan dan pamer ketangguhan New Energy Vehicle atau NEV
16 Januari 2026, 06:00 WIB
Meski ada libur nasional Isra Miraj hari ini, SIM keliling Bandung hadir guna memenuhi kebutuhan pengedara
15 Januari 2026, 19:00 WIB
FIM menetapkan aturan baru terkait prosedur menyalakan motor pasca kecelakaan di tengah balapan MotoGP
15 Januari 2026, 17:00 WIB
Valentino Rossi percaya Desmosedici milik Ducati masih akan kompetitif usai peraturan MotoGP 2027 dijalankan