Aion Ingin Jadikan Indonesia Sebagai Basis Produksi Mobil Listrik
11 November 2024, 14:00 WIB
Beda dari Hyptec HT, kali ini GAC kenalkan Hyptec HL yang berkonfigurasi 6-seater dengan jarak tempuh 750 km
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – Manufaktur pesaing BYD di China, GAC Motor memperkenalkan SUV (Sport Utility Vehicle) Hyptec HL di Guangzhou Auto Show, Jumat (15/11). Perlu diketahui, Hyptec merupakan sub merek GAC menyasar kelas premium.
Berbeda dari lini mobil GAC yang dihadirkan di Indonesia saat ini, Hyptec HL berkapasitas 6-seater dengan konfigurasi tiga baris 2+2+2. Sehingga memiliki ukuran jauh lebih besar.
Desain Hyptec HL dibuat minimalis tetapi modern. Di bagian fascia sektor penerangan pakai lampu dengan konsep Three-Dimensional Crystal Lamp Column.
Dilihat dari samping, tidak banyak tambahan komponen bodykit dan sejenisnya jadi terlihat cenderung polos. Hanya ada aksen silver tipis di bagian bawah dan atas pintu serta pilar D.
Jadi unik karena bentuk bodi serta penggunaan pelek jari-jari atau Paddle-Style di Hyptec HL sepintas mengingatkan kita pada SUV mewah Maybach GLS.
Belum banyak informasi rinci terkait Hyptec HL, namun tipe BEV (Battery Electric Vehicle) Hyptec HL diklaim dapat menempuh jarak sampai 750 km dalam satu kali pengisian daya. Kemudian hanya butuh waktu Charging lima menit untuk menunjang perjalanan 265 km.
Sedangkan tipe lain adalah EREV (Extended Range Electric Vehicle). Kombinasi kerja mesin bensin dan baterai serta motor elektrik diklaim bisa membuat Hyptec HL EREV menjelajah sejauh 1.200 km, dengan kondisi tangki bensin dan baterai penuh.
Bukan tidak mungkin GAC Aion Indonesia memperkenalkan model ini di Indonesia. Mengingat SUV masih jadi tren yang diminati, karena karakternya tegas namun berkapasitas banyak layaknya MPV (Multi Purpose Vehicle).
“Tentunya untuk memenuhi (keinginan) masyarakat Indonesia dari berbagai segmen, Aion akan terus meluncurkan produk-produk baru yang akan memenuhi kebutuhan konsumen,” kata Andry Ciu, Chief Executive Officer PT Indomobil Energi Baru di PIK 2 beberapa waktu lalu.
GAC Aion telah menghadirkan satu model dari sub merek Hyptec di tanah air, yaitu Hyptec HT. SUV satu ini berkonfigurasi 5-seater dan ditawarkan dalam dua tipe, menggunakan pintu konvensional dan Gullwing Door ala Tesla Model X.
Sejak peluncurannya di GIIAS 2024 (Gaikindo Indonesia International Auto Show), GAC Aion mengantongi lebih dari 1.000 SPK (Surat Pemesanan Kendaraan).
Bicara harga, Hyptec HT Premium dilego Rp 685 jutaan sedangkan varian Gullwing Door atau Ultra seharga Rp 835 jutaan. Angka itu berstatus OTR (On The Road) Jakarta.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
11 November 2024, 14:00 WIB
10 November 2024, 18:00 WIB
09 November 2024, 11:00 WIB
09 November 2024, 07:00 WIB
08 November 2024, 15:13 WIB
Terkini
15 November 2024, 16:00 WIB
Ada kemungkinan lini sub merek BYD ini hadir di pameran GJAW 2024, berikut tampilan Fang Cheng Bao Super 9
15 November 2024, 15:00 WIB
Jetour resmikan diler pertamanya di Indonesia yang memiliki fasilitas lengkap untuk para pelanggannya
15 November 2024, 14:08 WIB
Meskipun berpeluang mendongkrak penjualan, Gaikindo ungkap sisi negatif DP nol persen untuk pembelian mobil
15 November 2024, 13:00 WIB
Daftar kantong parkir di GBK saat laga Indonesia lawan Jepang sebenarnya sudah disediakan namun jumlahnya terbatas
15 November 2024, 12:00 WIB
Piaggio Indonesia mengaku tidak masalah para pabrikan Jepang membuat matic berdesain klasik seperti Vespa
15 November 2024, 11:00 WIB
Disebut meluncur tahun depan, sub merek Flying Flea bakal pasarkan lini motor listrik dari Royal Enfield
15 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak kembali digelar dengan pengawasan ketat namun ada jalur alternatif favorit buat masyarakat
15 November 2024, 09:00 WIB
Industri otomotif tengah alami penurun, Mazda terkena imbas dan andalkan pameran buat dorong penjualan