Diskon Toyota Fortuner Januari 2025 Rp 35 Juta, Tapi PPN 12 Persen

Terdapat diskon Toyota Fortuner sebesar Rp 35 juta guna dimanfaatkan untuk pembelian sepanjang Januari 2025

Diskon Toyota Fortuner Januari 2025 Rp 35 Juta, Tapi PPN 12 Persen

KatadataOTO – Buat Anda tengah berniat membeli Toyota Fortuner di Januari 2025, sekarang jadi waktu yang tepat. Sebab terdapat program menarik bisa dimanfaatkan.

Seperti potongan harga guna memboyong produk milik pabrikan asal Jepang satu ini, jumlahnya pun terbilang cukup besar.

“Toyota Fortuner NIK 2024 bisa diskon sampai Rp 35 juta,” ungkap seorang tenaga penjual kepada KatadataOTO, Rabu (8/1).

Tentu ini menjadi kesempatan bagi para pencinta otomotif. Sebab pemerintah bakal menjalankan secara penuh PPN 12 persen di 1 Februari 2025.

Toyota Fortuner Facelift
Photo : KatadataOTO

Sehingga kebijakan di atas berpotensi mengerek harga Toyota Fortuner bulan depan. Jadi diskon di atas dapat segera dimanfaatkan.

“Potongan harganya untuk tipe VRZ GR. Buat mendapatkan bebas mau pembelian secara cash atau kredit,” tegas wiraniaga satu ini.

Sebagai informasi, Toyota Fortuner baru saja mengalami penyegaran. tampilannya kian cantik berkat penyematan LED with Sequential, gril dan GR front spoiler berdesain anyar serta atap berwarna hitam.

Bergeser ke kaki-kaki, jenama asal Jepang itu menambahkan red brake caliper maupun pelek baru. Menambah aura sporti dari produk mereka.

Sedangkan di bagian belakang sudah dipasangkan Rear Bumper with Rear GR Spoiler juga Back Door Garnish with Body Color.

Sentuhan anyar tidak hanya terjadi pada eksterior saja, namun di interior tidak luput dari penyegaran. Seperti di bagian kabin terkhusus di dasbor dan penggunaan pelapis jok GR Sport.

Untuk sistem hiburan menggunakan head unit dengan layar sembilan inci dilengkapi fitur Bluetooth, NFC checking serta voice command. Pada kursi baris kedua ada Rear Seat Entertainment (RSE) berukuran 11,6 inci.

Toyota juga memasangkan Monotube Suspension Tuned by GR. Berkat ini maka kenyamanan berkendara diyakini jadi lebih terjaga baik di jalanan aspal maupun offroad.

Toyota Fortuner Facelift
Photo : KatadataOTO

Sementara pada sektor dapur pacu, Toyota Fortuner menggendong mesin mesin diesel 1GD-FTV dengan kapasitas 2.755 cc.

Jantung mekanis di atas mampu menghasilkan tenaga sebesar 201 hp pada 3.000 - 4.000 rpm serta torsi 500 Nm di 1.600-2.800 rpm.

Nah jika Anda berminat membeli, harga Toyota Fortuner VRZ TSS A/T with GR Part Aero Package One Tone adalah Rp 663,2 jutaan saja. Jumlah tersebut sudah berstatus OTR (On The Road) Daerah Khusus Jakarta.


Terkini

mobil
Chery J6T Diniagakan Rp 500 Jutaan di GJAW 2025, Banyak Bonus

Chery J6T Diniagakan Rp 500 Jutaan di GJAW 2025, Banyak Bonus

Harga Chery J6T akhirnya diumumkan dalam gelaran GJAW 2025, pembeli juga akan mendapatkan berbagai bonus

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 21 November 2025, Siapkan Jalur Alternatif

Adanya ganjil genap Puncak membuat masyarakat harus mempertimbangkan jalur alternatif agar bisa tetap melintas

mobil
Harga Jetour T2

Jetour T2 Resmi Dijual di Indonesia, Rp 500 Jutaan di GJAW 2025

SUV offroad Jetour T2 mulai dijual di Indonesia pada perhelatan GJAW 2025, sudah bisa dipesan oleh konsumen

mobil
Toyota Veloz Hybrid

Toyota Veloz Hybrid Meluncur di GJAW 2025, Harga Dari Rp 299 Juta

Toyota Veloz Hybrid resmi meluncur di GJAW 2025 dengan harga mulai dari Rp 299 juta dan dikirim tahun depan

mobil
Pre Book Lepas L8 Dibuka di GIIAS 2025, Mulai Rp 500 Jutaan

Pre Book Lepas L8 Dibuka di GJAW 2025, Harga Rp 500 Jutaan

Buat Anda yang ingin membeli mobil PHEV di GJAW 2025, pre book Lepas L8 sudah dibuka buat para konsumen

mobil
Changan Deepal S07 dan Lumin

Harga Changan Deepal S07 dan Lumin Diumumkan, Mulai Rp 178 Jutaan

Mobil listrik Changan Deepal S07 dan Lumin resmi dijual di GJAW 2025, unitnya sudah merupakan rakitan lokal

mobil
Harga Jaecoo J5 Tak Naik di GJAW 2025, Tetap Rp 200 Jutaan

Harga Jaecoo J5 EV Tak Naik di GJAW 2025, Tetap Rp 200 Jutaan

Salah satu mobil listrik yang menggoda di GJAW 2025, yakni Jaecoo J5 EV dengan menawarkan berbagai keunggulan

otopedia
SIM Internasional

Cara Buat SIM Internasional di November 2025, Syaratnya Mudah

SIM Internasional bisa dimiliki dengan syarat yang cukup mudah sehingga tidak memberatkan para pemohon