Daihatsu Ayla EV Tampil Menohok di GIIAS 2022

Daihatsu Ayla EV tampil di GIIAS 2022 dengan desain yang jauh lebih menarik bila dibandingkan model saat ini

Daihatsu Ayla EV Tampil Menohok di GIIAS 2022

TRENOTO – Daihatsu Ayla EV dikenalkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022. Meski baru konsep, penampilan ini diharapkan cukup untuk menunjukkan kepada masyarakat kesiapan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menyambut era mobil listrik.

Sony Satria, Design Engineering ADM mengatakan bahwa proses pengembangan untuk menjadi seperti yang dipamerkan tidaklah mudah. Pasalnya mereka harus melakukan banyak ubahan agar bisa sesuai harapan.

“Pengembangannya sekitar 6 bulan, tapi itu hitungan efektifnya. Karena ada kesulitan suplai karena memang masih banyak menggunakan parts impor,” ungkapnya di sela-sela pameran.

Photo : Trenoto

Daihatsu Ayla EV menggunakan baterai berkapasitas 32 kWh sebagai sumber tenaganya. Baterai tersebut akan menyalurkan daya ke motor yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 80 hp dan menempuh jarak hingga 200 Km.

“Kenapa Ayla? Karena model ini adalah LCGC pertama Daihatsu dan kami mau pakai itu sebagai ciri khas. Kami ingin membuat EV yang harganya terjangkau,” tegasnya kemudian.

Setelah pameran,  sejumlah tes akan kembali dilakukan agar memastikan bahwa kendaraan memang layak jalan serta memenuhi kebutuhan.

Daihatsu di GIIAS 2022

Photo : Trenoto

Pada penyelenggaraan GIIAS 2022, Daihatsu hadir di hall 5A dengan menepati lahan seluas 1.480 m2. Mereka menampilkan setidaknya 9 unit sekaligus, termasuk Ayla EV yang menjadi andalan selama pameran berlangsung.

Namun yang tak kalah menarik adalah mereka juga membawa serta Daihatsu Rocky e-Smart Hybrid ke Tanah Air. Mobil ini dibawa langsung dari Jepang sekaligus untuk studi penerimaan masyarakat terhadap hybrid.

Kemudian ada 2 mobil modifikasi yaitu 1 unit Terios bertema Terios 7 Wonders dan 1 unit Xenia Sport. Terkini adalah Daihatsu Rocky yang telah mendapat sedikit pengembangan serta 4 model lain yaitu Xenia, Sigra, Ayla, hingga Sirion.

Bagi pelanggan yang ingin merasakan sensasi berkendara, pabrikan asal Jepang ini pun telah meyediakan sejumlah unit untuk test drive. Seluruh fasilitas tentunya cukup menarik khususnya bagi calon konsumen agar lebih yakin terhadap pilihannya sebelum melakukan pembelian

“Melalui pameran GIIAS 2022, kami berharap seluruh pengunjung dapat menikmati booth Daihatsu serta mendapatkan pengalaman berkesan tak terlupakan,” ungkap Yasushi Kyoda, President Director of PT ADM.


Terkini

otopedia
Bearing Roda Depan

Ciri Bearing Roda Depan Motor Alami Kerusakan, Jangan Dibiarkan

Bearing roda depan yang mengalami kerusakan, dapat membahayakan pemilik ketika digunakan di jalan raya

otosport
MotoGP 2026

Peluncuran Tim MotoGP 2026 Dimulai Minggu Depan, Simak Detailnya

Pramac Yamaha menjadi yang pertama dalam memperkenalkan motor balap dan seragam Toprak untuk MotoGP 2026

news
Tarif tol naik

Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari 2026, Ini Harga Terbaru

Mulai besok tarif tol Sedyatmo dari dan menuju Bandara Sokarno Hatta akan naik sehingga masyarakat harus menyesuaikan

mobil
Toyota Veloz Hybrid

Update SPK Toyota Veloz Hybrid, Nyaris Tembus 4.000 Unit

Toyota Veloz Hybrid mendapatkan tanggapan positif dari konsumen, terpesan ribuan unit dalam waktu singkat

mobil
Penjualan Mobil

Cara Pemerintah Cina Dorong Penjualan Mobil Ramah Lingkungan

Penjualan mobil dan adopsi NEV didorong melalui pemberian subsidi tukar tambah, berikut skema insentifnya

mobil
Koleksi kendaraan Dikta Wicaksono

Koleksi Kendaraan Dikta Wicaksono, Ada Mobil Klasik

Dikta Wicaksono memiliki koleksi kendaraan yang cukup menarik digarasinya mulai dari mobil hingga motor klasik

mobil
Toyota Veloz Hybrid

Kejutan, Harga Toyota Veloz Hybrid Rp 299 Jutaan Diperpanjang

TAM memutuskan mempertahankan harga Toyota Veloz Hybrid agar konsumen semakin tertarik membeli produk mereka

motor
Motor Baru

AISI Ungkap Faktor Pendukung Penjualan Sepeda Motor Tahun Ini

Setidaknya penundaan kebijakan opsen PKB dan BBNKB mampu memberikan dampak positif bagi pasar motor baru