Daftar Harga LCGC Februari 2024, Mulai Rp138 Jutaan

Banderol masih stabil dari Januari, berikut kami rangkum daftar harga LCGC Februari 2024 mulai Rp138 jutaan

Daftar Harga LCGC Februari 2024, Mulai Rp138 Jutaan

KatadataOTO – Masyarakat yang ingin membeli kendaraan pertama dengan harga lebih terjangkau bisa coba melihat LCGC (Low Cost Green Car). Karena banderol mulai dari Rp130 jutaan.

Pilihan juga cukup beragam, ada opsi kapasitas lima penumpang maupun tujuh penumpang. Transmisi manual sama otomatis juga tersedia.

Dengan banderol paling rendah ada Daihatsu Ayla di Rp130 jutaan disusul Toyota Agya. Generasi terbaru kedua model itu meluncur dalam waktu berdekatan.

Dari segi desain tentu banyak perbedaan dari versi terdahulu. Secara keseluruhan lebih sporti disertai model headlight baru dan guratan tajam pada bodi.

Mobil di bawah LCGC
Photo : Istimewa

Varian terbaru itu juga sudah disematkan beragam fitur baru. Namun karena merupakan LCGC tentu harga tidak melonjak terlalu jauh serta dipertahankan di bawah Rp200 jutaan.

Selanjutnya ada Honda Brio Satya. Ada tiga varian tersedia yang dilego mulai dari Rp167.9 jutaan sampai Rp198.3 jutaan.

Jika berminat kendaraan berkonfigurasi tiga baris dan kapasitas sampai tujuh penumpang Anda dapat mempertimbangkan Toyota Calya dan Daihatsu Sigra.

Masih sama dengan LCGC berukuran lebih kecil itu banderol tidak melebihi Rp200 jutaan. Buat Sigra ada lebih banyak varian tersedia sesuai kebutuhan konsumen.

Berdasarkan pantauan KatadataOTO di setiap laman resmi pada Kamis (2/2) per Februari 2024 harga LCGC masih stabil.

Lebih lengkap berikut kami rangkum daftar harga LCGC Februari 2024. Angka tercantum sudah berstatus OTR (On The Road) DKI Jakarta.

Daftar Harga LCGC Februari 2024

Toyota Agya

  • 1.2 E MT, Rp167.9 jutaan
  • 1.2 G MT, Rp175.4 jutaan
  • 1.2 G CVT, Rp191.4 jutaan

Toyota Calya

  • 1.2 E MT STD, Rp164.7 jutaan
  • 1.2 E MT, Rp167.6 jutaan
  • 1.2 G MT, Rp173.2 jutaan
  • 1.2 G AT, Rp187.4 jutaan

Daihatsu Ayla

  • 1.0 M, Rp135 jutaan
  • 1.0 X MT, Rp147.9 jutaan
  • 1.0 X MT ADS, Rp153.8 jutaan
  • 1.0 X CVT, Rp167.9 jutaan
  • 1.0 X CVT ADS, Rp173.8 jutaan
  • 1.2 R MT, Rp165 jutaan
  • 1.2 R MT ADS, Rp170.9 jutaan
  • 1.2 R CVT, Rp185 jutaan
  • 1.2 R CVT ADS, Rp190.9 jutaan

Daihatsu Sigra

  • 1.0 D MT, Rp138 jutaan
  • 1.0 M MT, Rp148.6 jutaan
  • 1.2 X MT, Rp156.3 jutaan
  • 1.2 X MT DLX, Rp161.9 jutaan
  • 1.2 X AT, Rp169.6 jutaan
  • 1.2 X AT DLX, Rp175.1 jutaan
  • 1.2 R MT, Rp163 jutaan
  • 1.2 R MT DLX, Rp166.8 jutaan
  • 1.2 R AT, Rp177.8 jutaan
  • 1.2 R AT DLX, Rp181.6 jutaan

Honda Brio Satya

  • S MT, Rp167.9 jutaan
  • E MT, Rp182.8 jutaan
  • E CVT, Rp198.3 jutaan

Terkini

news
Mitsubishi Fuso

Mitsubishi Fuso Dukung Wacana Uji Kir Dilakukan di Bengkel Resmi

Mitsubishi Fuso nilai wacana uji kir di bengkel resmi bisa memudahkan pelanggan dalam menjalankan kewajibannya

modifikasi
Honda Modif Contest

Honda Modif Contest 2025 Umumkan Para Juara Nasional

Ajang Honda Modif Contest 2025 berhasil menemukan karya ciamik sepeda motor yang terus-menerus berkembang

news
Tol Cipularang

Awas Macet, Ada Perbaikan di Tol Cipularang dan Padaleunyi

Sebagian ruas jalan di Tol Cipularang dan Padaleunyi ditutup untuk dilakukan perbaikan selama sepekan

news
Lokasi contraflow saat Libur Nataru

Kemenhub Bakal Rekayasa Lalu Lintas Kawasan Wisata saat Libur Nataru

Kementerian Perhubungan gelar pembatasan lalu lintas di kawasan wisata saat libur Natal dan tahun baru

news
Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Ada di 5 Tempat Hari Ini 17 November 2025

Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C

news
ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 17 November 2025, Ada Operasi Zebra

Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama