Cicilan Honda CR-V Seharga Honda Beat Baru Mulai Rp18 Jutaan

Baru meluncur di GIIAS 2023, berikut skema cicilan Honda CR-V terbaru baik varian Turbo maupun Hybrid

Cicilan Honda CR-V Seharga Honda Beat Baru Mulai Rp18 Jutaan

TRENOTO – Honda resmi meluncurkan generasi keenam dari CR-V pada gelaran GIIAS 2023. Bersamaan varian hybrid atau e:HEV yang menjadi lini elektrifikasi perdana Honda di Tanah Air.

Saat peluncurannya harga masih misterius, namun konsumen diklaim antusias dan bahkan melakukan pemesanan. 

Terdapat beberapa ubahan dibandingkan generasi terdahulu terkhusus dari sisi desain. Bentuk lebih kotak ditambah desain lampu tajam, dan emblem H dihias aksen biru buat varian hybrid.

Lalu untuk pertama kali Honda menyematkan fitur konektivitas Honda Connect sehingga pelanggan bisa mengontrol dan melihat informasi kendaraan melalui smartphone.

Sensasi Berkendara Honda CR-V Hybrid Keliling Bali
Photo : Honda

Selang beberapa waktu Honda mengumumkan harga kedua varian Honda CR-V terbaru yakni Rp739.9 jutaan buat trim Turbo, sementara trim hybrid Rp804.9 jutaan.

Untuk mengakomodir tingginya minat konsumen, Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM (Honda Prospect Motor) menyampaikan bahwa pengiriman sudah mulai dilakukan pada Oktober 2023.

“Tanggal 6 Oktober kita sudah mulai kirim yang Hybrid sekitar 400 atau 500-an (unit), setiap bulan segitu,” ujar Billy di Bali beberapa waktu lalu.

Harapannya per akhir 2023 sudah ada sekitar 1.500 unit Honda CR-V baik trim Turbo maupun Hybrid sudah dikirimkan ke konsumen.

Bagi Anda yang berminat cicilan Honda CR-V bisa seharga satu unit Honda Beat baru yakni mulai Rp16 jutaan.

Lebih lengkap, berikut TrenOto rangkum skema cicilan Honda CR-V per Oktober 2023.

All new Honda CR-V 1.5L Turbo, Rp739.9 jutaan TDP Rp221.9 jutaan

  • Angsuran Rp28.4 jutaan tenor 24 bulan
  • Angsuran Rp21.5 jutaan tenor 36 bulan
  • Angsuran Rp18.3 jutaan tenor 48 bulan
  • Angsuran Rp16.7 jutaan tenor 16 bulan

All new Honda CR-V 2.0L RS e:HEV (Hybrid), Rp804.9 jutaan TDP Rp241.4 jutaan

  • Angsuran Rp30.9 jutaan tenor 24 bulan
  • Angsuran Rp23.4 jutaan tenor 36 bulan
  • Angsuran Rp19.9 jutaan tenor 48 bulan
  • Angsuran Rp18.1 jutaan tenor 60 bulan

Cicilan termurah CR-V setara harga Honda Beat baru. Berdasarkan informasi di situs resmi dikutip Senin (23/10) Beat terbaru dibanderol Rp18 jutaan.

Dengan nominal serupa juga bisa mendapatkan pilihan motor matik Honda lain, banderol Rp20 jutaan.

Cicilan dan Harga Honda Beat Juli 2023, Cuma Rp100 Ribuan
Photo : AHM

Lebih lengkap berikut daftar harga skutik Honda per Oktober 2023.

  • Honda Beat, Rp18 jutaan
  • Honda Beat Street, Rp18.7 jutaan
  • Honda Genio, Rp19.1 jutaan
  • Honda Scoopy, Rp21.8 jutaan
  • Honda Vario 125, Rp22.5 jutaan
  • Honda Vario 160, Rp26.6 jutaan

Terkini

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor

komunitas
Honda Culture Indonesia 2025

Honda Culture Indonesia Kembali Digelar, Ajak Puluhan Komunitas

Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung

motor
Honda ADV 160

Jelajah Jawa Barat Pakai Honda ADV 160 Roadsync Menuju HBD 2025

Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025

mobil
Toyota Calya bekas

Toyota Calya Bekas Lansiran 2024 Pilihannya Makin Banyak

Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang