Kelanjutan Tuntutan BMW ke BYD, Sidang Berlanjut April 2025
25 Maret 2025, 07:00 WIB
Body and Paint Training Center BMW pertama di Asia Tenggara resmi dibuka di BMW Ultima, Tangerang Selatan
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – BMW Indonesia bekerja sama dengan BMW Ultima meresmikan Body and Paint Training Center pertamanya di Asia Tenggara.
Untuk diketahui, BMW Ultima sendiri merupakan pusat perbaikan bodi dan cat pertama dan terbesar di dalam negeri yang sudah sesuai standar BMW AG.
Training Center itu sekaligus menjadi bentuk komitmen BMW Indonesia dalam mengakomodir kebutuhan setiap pelanggan di dalam negeri.
“Bukan sekadar bengkel, tetapi tempat kami menghidupkan kembali kendaraan BMW dengan ketelitian dan perhatian sama seperti ketika pertama kali dirakit,” kata Peter “Sunny” Medalla, President Director BMW Group Indonesia di Tangerang Selatan, Senin (24/03).
Melalui training center, mereka ingin terus mengembangkan sumber daya lokal serta memastikan bahwa teknisi yang menangani kendaraan BMW maupun Mini terlatih dengan standar internasional.
Tidak hanya itu, keberadaan pusat pelatihan juga membuat teknisi bisa mendapatkan pengetahuan dan edukasi tanpa harus dikirim ke luar negeri.
“Pusat ini membuka jalur karier bagi anak muda Indonesia yang memiliki minat besar di bidang teknologi otomotif,” kata Rudy Kusmanto, Managing Director BMW Ultima di Tangerang Selatan, Senin (24/03).
Lebih lanjut Rudy menjelaskan, training center BMW berfokus pada pembelajaran langsung menggunakan peralatan dan perlengkapan seperti di pusat layanan resmi.
“Setiap lulusan tidak hanya tahu bagaimana cara memperbaiki BMW, tetapi juga mengapa setiap langkah itu penting,” tegas Rudy.
BMW Indonesia turut mengumumkan perluasan jaringan outlet Body and Paint di masa mendatang tepatnya di Pulo Gadung, Jakarta Timur serta Surabaya dan Medan.
Dalam kesempatan sama pihak BMW membagikan program Ramadan di mana konsumen tetap dapat menikmati layanan seperti biasa dan bantuan Roadside Assistance 24 jam.
“BMW Roadside Assistance menangani semuanya dari perbaikan ringan hingga evakuasi kendaraan,” jelas Mahalingam Maganderalingam, Director of Customer Support BMW Group Indonesia.
Harapannya pelanggan BMW tak perlu khawatir saat akan melakukan perjalanan jauh seperti mudik. Apabila mengalami kendala konsumen cukup memanfaatkan panggilan Roadside Assistance.
“Layanan ini tersedia 24 jam, lalu gratis selama tiga tahun untuk setiap pembelian BMW baru,” ucap dia.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
25 Maret 2025, 07:00 WIB
15 Februari 2025, 08:00 WIB
14 Februari 2025, 17:30 WIB
28 Januari 2025, 21:45 WIB
19 Januari 2025, 07:00 WIB
Terkini
25 Maret 2025, 10:10 WIB
Mobil listrik Seres E3 segera mengaspal di Indonesia, diklaim bakal menjadi penantang Atto 3 dan Omoda E5
25 Maret 2025, 09:00 WIB
Daihatsu akui ada tantangan dalam melakukan recall Ayla dan Rocky sehingga prosesnya masih berjalan lambat
25 Maret 2025, 08:00 WIB
Kemenhub menemukan banyak bus untuk mudik di Terminal Kampung Rambutan tak laik jalan usai lakukan ramp check
25 Maret 2025, 07:00 WIB
BMW AG menggugat BYD Indonesia terkait merek M6, prosedur hukum dan sidang masih berlanjut April 2025
25 Maret 2025, 06:00 WIB
Berikut KatadataOTO merangkum jadwal, lokasi dan informasi terkait SIM keliling Jakarta hari ini 25 Maret
25 Maret 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 25 Maret 2025 masih diawasi secara ketat meski libur Lebaran sudah semakin dekat
25 Maret 2025, 06:00 WIB
Beberapa hari sebelum masa mudik, pihak kepolisian tetap menghadirkan SIM Keliling Bandung di dua tempat
24 Maret 2025, 23:59 WIB
Kebijakan WFA dari pemerintah diklaim berhasil membuat arus mudik berlangsung lebih awal dibanding sebelumnya