BMW Akan Luncurkan Mobil Listrik Lagi Tahun Ini

BMW akan luncurkan mobil listrik lagi sebagai salah satu bentuk komitmen dalam mendukung elektrifikasi di Tanah Air

BMW Akan Luncurkan Mobil Listrik Lagi Tahun Ini

TRENOTO – BMW Group Indonesia menjadi salah satu pabrikan otomotif di Indonesia yang mulai memperkenalkan lini kendaraan elektrifikasinya kepada masyarakat. Terbaru, menjelang akhir 2022 BMW meluncurkan dua model kendaraan listrik yakni iX dan i4 pada pameran otomotif GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2022.

Jodie O’Tania, Director of Communications BMW Group Indonesia memaparkan bahwa akan ada belasan kendaraan baru lainnya bakal hadir untuk pasar Indonesia di tahun ini.

“Di 2023 kami akan meluncurkan lebih dari 13 kendaraan baru, akan memperkuat BMW di segmen luxury,” ucap Jodie saat peluncuran BMW X7 terbaru di The Langham Jakarta, Kamis (2/2).

Di antara ke-13 kendaraan tersebut BMW akan luncurkan mobil listrik lagi untuk menambah portofolio EV (electric vehicle) BMW di Tanah Air baik itu kendaraan setrum murni maupun hibrida.

Photo : TrenOto

Salah satunya adalah BMW X7 terbaru yang baru saja diluncurkan. SAV (Sport Activity Vehicle) ini memboyong teknologi mild hybrid dengan kapasitas baterai 48 volt. Harganya adalah Rp2.4 miliar off the road.

“Untuk di IIMS tidak hanya BMW X7, masih banyak lagi. Ada 3 series dan lainnya,” kata Jodie.

Ketika ditanya soal kemungkinan model baru untuk IIMS 2023, Jodie mengatakan bahwa model baru yang akan diperkenalkan kepada masyarakat hanya X7 facelift saja.

Baca juga: BMW Seri 3 Baru Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp900 jutaan

“Sementara untuk GIIAS (2023) masih kita usahakan untuk model-model lainnya,” tegasnya.

Untuk diketahui mobil listrik BMW terdahulu yakni iX xDrive40 dan i4 xDrive40. BMW iX dapat menghasilkan tenaga lebih dari 326 hp, dengan akselerasi dari 0 – 100 km/jam bisa dicapai dalam 6.1 detik.

Photo : BMW Indonesia

Model selanjutnya yakni i4 disematkan motor listrik yang dapat menghasilkan daya 340 hp berpenggerak roda belakang. Akselerasinya lebih cepat, 0 – 100 km/jam dalam 5.7 detik.

Selain iX dan i4 BMW juga turut meluncurkan sejumlah model baru pada gelaran GIIAS 2022, yaitu 220i Coupe M Sport, 840i Gran Coupe M Sport, 840i Coupe M Sport Pro dan Z4 M40i. Hampir bisa dipastikan deretan model baru lainnya dari BMW bakal meluncur perdana pada di GIIAS 2023.


Terkini

modifikasi
IMX Pamerkan Hasil Modifikasi Indonesia di Los Angeles

IMX Pamerkan Hasil Modifikasi Indonesia di Los Angeles

IMX LA Car Meet Up sukses digelar di KJRI Los Angeles dan menyedot banyak perhatian pencinta otomotif

modifikasi
HMC 2025

Karya Modifikator HMC 2025 Disebut Sudah Naik Level

HMC 2025 menghadirkan karya-karya yang lebih kreatif dalam hal ide modifikasi dan selaras dengan tema

mobil
Wholesales LSUV Oktober 2025 Tumbuh 10,5 Persen, Terios Naik

Wholesales LSUV Oktober 2025 Tumbuh 10,5 Persen, Terios Moncer

Distribusi dari pabrik ke diler atau wholesales LSUV tunjukkan capaian positif, sejumlah model alami kenaikan

news
Kemenperin Bakal Gandeng Gaikindo Buat Bahas Soal Insentif Baru

Kemenperin Bakal Gandeng Gaikindo Buat Bahas Soal Insentif Baru

Kemenperin tengah memfinalkan usulan kebijakan insentif untuk menyelamatkan industri otomotif di dalam negeri

mobil
Honda Beri Sinyal Kehadiran Super One di Indonesia Tahun Depan

Honda Super One Masuk Indonesia Tahun Depan Sudah Tahap Akhir

Mobil listrik Honda Super One mulai dites jalan sebagai persiapan sebelum dijual di Indonesia tahun depan

otosport
Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Memimpin, Bagnaia Melorot

Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Memimpin, Bagnaia Melorot

Duo Marquez bersaudara mampu mendominasi papan atas klasemen akhir MotoGP 2025 setelah tampil sangat impresif

news
Mitsubishi Fuso

Mitsubishi Fuso Dukung Wacana Uji Kir Dilakukan di Bengkel Resmi

Mitsubishi Fuso nilai wacana uji kir di bengkel resmi bisa memudahkan pelanggan dalam menjalankan kewajibannya

modifikasi
Honda Modif Contest

Honda Modif Contest 2025 Umumkan Para Juara Nasional

Ajang Honda Modif Contest 2025 berhasil menemukan karya ciamik sepeda motor yang terus-menerus berkembang