3 Pilihan Suzuki Ertiga Hybrid Bekas 2023, DP Cuma Rp 10 Juta
17 November 2024, 10:02 WIB
Biaya perawatan berkala Suzuki Ertiga Hybrid dipastikan tetap kompetitif meski menggunakan teknologi elektrifikasi
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Biaya perawatan berkala Suzuki Ertiga Hybrid menjadi salah satu perhatian utama masyarakat sebelum melakukan pembelian. Hal ini wajar karena Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) andalan pabrikan asal Jepang tersebut memiliki teknologi elektrifikasi.
Banyak dari masyarakat yang belum mengenali teknologi mobil elektrifikasi sehingga khawatir perawatannya menjadi lebih mahal ketimbang konvensional. Kondisi tersebut pun disadari oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).
Mereka telah memberi banyak kemudahan agar pelanggan tidak lagi perlu mengkhawatirkan biaya perawatan. Sama seperti mobil Suzuki lainnya, konsumen mendapatkan keuntungan berupa gratis jasa servis, oli dan part hingga jarak tempuh 50.000 km.
“Perawatan berkala di bengkel resmi banyak untungnya baik untuk hybrid maupun konvensional. Mulai dari harga terjangkau, gratis jasa servis, oli dan part sampai 50.000 km, ditangani tenaga ahli tersertifikasi hingga pengecekan sebanyak standar 23 item,” ungkap Hariadi, Asst. to Service Dept. Head PT SIS.
Ketika melakukan perawatan berkala di bengkel resmi, teknisi melakukan pemeriksaan menggunakan battery tester serta Suzuki Diagnostic Tools-II. Saat jarak tempuh mencapai 10.000 km, Suzuki akan melakukan pengecekan kondisi kendaraan secara menyeluruh dan dilakukan penggantian oli mesin, filter oli hingga gasket.
Kemudian saat menempuh jarak 20.000 km, Suzuki akan melakukan penggantian oli mesin, filter oli, gasket serta busi. Pada jarak 30.000 km hanya memerlukan penggantian filter oli, oli mesin dan gasket kembali.
Selanjutnya, saat jarak tempuh mencapai 40.000 km, konsumen mendapatkan penggantian oli mesin, filter oli, gasket, filter udara, busi, oli transmisi, minyak rem dan radiator coolant. Ketika jarak mencapai 50.000 km, perawatan yang dilakukan masih sama dengan perawatan jarak tempuh 30.000 km untuk menjamin sistem penggerak tetap optimal.
Sementara estimasi biaya perawatan berkala dari periode 60.000 km hingga 100.000 km berada di angka 5 jutaan rupiah. Harga tersebut sudah termasuk jasa servis, komponen fast moving serta pelumas.
Untuk perawatan baterai Lithium-ion Ertiga Hybrid, bengkel resmi akan melakukan pemeriksaan kondisi guna memastikannya bekerja optimal. Apabila terjadi masalah, melepas dan memasang baterai lithium-ion harus dilakukan di bengkel resmi.
Baterai lithium-ion rusak atau tidak terpakai dapat dikembalikan ke bengkel resmi Suzuki. Baterai tersebut akan ditangani oleh pihak ketiga yang sudah bekerja sama dengan Suzuki untuk mengelola limbah B3.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
17 November 2024, 10:02 WIB
13 Oktober 2024, 11:00 WIB
11 Mei 2024, 15:00 WIB
26 Februari 2024, 19:16 WIB
19 Februari 2024, 18:45 WIB
Terkini
23 November 2024, 09:00 WIB
Agus Gumiwang mengaku tengah mengusulkan insentif mobil hybrid buat didiskusikan dan segera dikucurkan
23 November 2024, 08:00 WIB
CHery J6 resmi meluncur di GJAW 2024 dengan harga mulai dari Rp 498 juta dan tersedia varian tambahan yaitu Phantom
23 November 2024, 07:00 WIB
BYD merayakan 30 tahun eksistensi mereka di dunia EV dengan menghadirkan beragam promo menarik di GJAW 2024
23 November 2024, 06:00 WIB
Mengusung konsep SUV Coupe, Citroen Basalt resmi diperkenalkan ke konsumen di pameran otomotif GJAW 2024
22 November 2024, 23:00 WIB
Mazda tawarkan promo menarik di GJAW 2024 termasuk bunga 0 persen untuk seluruh model yang mereka miliki
22 November 2024, 22:00 WIB
Isi lini MPV listrik premium di RI, Maxus merilis dua model baru dengan harga mulai dari Rp 788 jutaan
22 November 2024, 21:00 WIB
Toyota berkolaborasi dengan Pertamaina dan Trac buat melakukan uji coba bahan bakar jenis bioetanol E10
22 November 2024, 20:00 WIB
Mitsubishi XForce Ultimate DS resmi meluncur dalam pameran GJAW 2024 dengan dilengkapi fitur kekinian