All New Kia Carens Segera Mengaspal di Indonesia

All new Kia Carens tertangkap kamera netizen dan menjadi tanda akan segera dipasarkan di Indonesia menyaingi Innova

All New Kia Carens Segera Mengaspal di Indonesia

TRENOTO – All new Kia Carens nampaknya sudah semakin dekat untuk masuk pasar Tanah Air. MPV calon penantang Innova ini sudah berkeliaran di Indonesia dan beberapa kali tertangkap kamera.

Kia Carens sendiri sudah mulai dipasarkan di India dengan menawarkan berbagai sentuhan menarik. Berbekal beberapa tangkapan gambar netizen, juga produk-produk terkini PT Kreta Indo Artha (KIA) yang memang diboyong dari India.

Perkenalan MPV semi crossover ini di Indonesia tampaknya sudah kian dekat. Persaingan di segmen MPV yang gurih akan semakin berwarna dengan datangnya Carens generasi terbaru.

Dipasarkan di India, all new Kia Carens ditawarkan dalam tiga pilihan mesin. Untuk pasar Bollywood, mobil ini punya mesin 1.5L bensin, 1.4L bensin turbocharged dan 1.5L diesel.

Untuk pasar Tanah Air opsi paling mungkin adalah 1.5L karena serupa dengan kompetitor sekelasnya. Selain itu, jantung mekanis yang digunakan sama dengan model Seltos sehingga sudah terbukti.

Peluang Kia Carens di Indonesia

MPV tujuh penumpang memang pasar paling gemuk di Indonesia sehingga menggiurkan bagi banyak produsen. Mitsubishi yang sudah cukup lama tidak bermain di segmen ini setelah Kuda, akhirnya menceburkan diri dan cukup fokus sekarang.

Mulai dari kelas entry level hingga premium, mendapatkan respon positif dari masyarakat di Tanah Air. Adapun all new Kia Carens memiliki fitur yang bisa dibilang sejajar dengan Innova.

Kia Carens sendiri bukanlah nama yang asing di telinga orang Indonesia. MPV ini pernah melenggang di Tanah Air meskipun jumlahnya tidak banyak.

Maklum saja, brand asal Korea hingga saat ini masih sulit diterima dengan baik oleh konsumen. Hyundai yang merupakan induk perusahaan perlu mengeluarkan ekstra upaya untuk bisa meningkatkan pasar mereka di Indonesia.

Photo : istimewa

Langkah brand non Jepang di Tanah Air akan menemui jalan yang terjal. Terlebih jika bertarung di lahan yang sama dalam hal ini MPV.

Hal ini sudah dibuktikan oleh Wuling yang mencoba menggempur merek-merek Jepang melalui produk unggulannya. Mulai dari Wuling Confero hingga Cortez, hanya ‘galak’ di masa bulan madu saja.

Meskipun mampu meningkatkan pangsa pasarnya di Indonesia. Namun saat ini pangsa pasarnya tidak bisa berkembang lebih jauh lagi.

Kualitas produk tidak sebaik produk Jepang apalagi Eropa, menjadi salah satu problem mereka. Terlebih konsumen yang sudah bertahun-tahun memiliki unit Wuling, kesulitan untuk menjualnya kembali.

Dikarenakan harga jual produk-produk Wuling di pasaran terjun bebas. Sehingga merugikan konsumen yang hendak mengganti dengan unit baru.


Terkini

mobil
Kronologi Kebakaran Wuling Air ev

Kronologi Kejadian Wuling Air ev Habis Terbakar di Bandung

Damkar Bandung beri kronologi singkat terkait insiden Wuling Air ev yang terbakar pada Sabtu (05/07)

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz Tertangkap Kamera di Jalan

Hyundai Stargazer Cartenz Tertangkap Kamera di Jalan

Hyundai Stargazer Cartenz terlihat dalam wujud utuh di jalanan, sehingga hampir seluruh detil ubahan terlihat

motor
Maka Motors

Maka Motors Bakal Terus Kembangkan Inovasi Produk dan Layanan

Maka Motors membuka peluang untuk terus mengembangkan fitur-fitur pada motor demi menjawab kebutuhan konsumen

mobil
Toyota Kijang Innova diesel bekas

Pilihan Toyota Kijang Innova Diesel Bekas 2023, TDP Cuma Rp 2 Jutaan

Toyota Kijang Innova Diesel bekas lansiran 2023 ditawarkan dengan beragam kemudahan termasuk TDP Rp 2 jutaan

mobil
BAV

Mercedes-Benz Sprinter Kena Sentuhan BAV, Bak Pesawat Jet Pribadi

BAV Luxury Auto Design memperkenalkan karya terbarunya untuk konsumen yang membutuhkan kenyamanan lebih

mobil
Bocoran Tampilan Mobil yang Diduga Hyundai Stargazer Cartenz

Bocoran Tampilan Mobil yang Diduga Hyundai Stargazer Cartenz

Siluet mobil yang diduga Hyundai Stargazer Cartenz diunggah, ini detail ubahan pada bagian eksteriornya

mobil
Puluhan Suzuki Fronx Mulai Diserahkan ke Konsumen di Indonesia

Puluhan Suzuki Fronx Mulai Diserahkan ke Konsumen di Indonesia

Sebanyak 55 Suzuki Fronx telah diserahkan kepada para konsumen di Senayan, Jakarta hari ini, Sabtu (05/07)

mobil
Suzuki Jimny 5-Pintu

Suzuki Banjiri Jepang dengan Jimny Buatan India Pada Juni 2025

Suzuki jadi importir mobil terbesar di Jepang di Juni 2025 setelah meluncurkan Jimny lima pintu buatan India