Aion Klaim Hyptec HT Kantongi 1.000 SPK, Sudah Mulai Dikirim

Aion menyebutkan kalau SPK Hyptec HT sudah lebih dari 1.000 unit sejak diluncurkan beberapa waktu lalu

Aion Klaim Hyptec HT Kantongi 1.000 SPK, Sudah Mulai Dikirim

KatadataOTOAion Hyptec HT sudah resmi mengaspal di Tanah Air. Mobil listrik itu diklaim mendapat respon positif dari masyarakat.

Bahkan jenama asal China tersebut mengaku mampu mencatatkan ribuan pemesanan khusus kendaraan roda empat setrum satu ini.

“Mengenai jumlah SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) Hyptec HT sampai sekarang lebih dari 1.000 unit,” ucap Andry Ciu, CEO (Chief Executive Officer) PT Indomobil Energi Baru di PIK (Pantai Indah Kapuk), Jakarta Utara pada Jumat (8/11).

Lebih jauh ia menjelaskan kalau mereka sudah mulai melakukan pengiriman Batch pertama Hyptec HT ke rumah konsumen pada hari ini.

Aion Klaim Hyptec HT Kantongi 1.000 SPK, Sudah Mulai Dikirim
Photo : KatadataOTO

Akan ada 300 pembeli yang menerima kendaraan roda empat setrum tersebut. Sehingga bisa langsung dipakai guna memenuhi kebutuhan mobilitas.

“Setelah pengiriman gelombang pertama sesegera mungkin bakal kami susul dengan Batch kedua. Jadi tidak lama lagi, sekitar Januari sampai Februari 2025,” lanjut Andry Ciu.

Sayang dia tidak menjelaskan secara rinci berapa unit Hyptec HT yang diterima oleh para konsumen mereka di Tanah Air tahun depan.

Sebagai informasi, Aion memasarkan Hyptech HT dalam dua varian. Ambil contoh tipe premium serta ultra.

Keduanya memiliki banderol yang berbeda-beda. Untuk Hyptec HT Premium dijual di angka Rp 685 jutaan.

Sedangkan varian ultra diniagakan Rp 835 jutaan. Jumlah tersebut sudah berstatus OTR (On The Road) DKI Jakarta.

Patut diketahui, GAC Aion telah menyematkan baterai berkapasitas 83 kWh. Tak lupa dibekali fitur Fast Charging.

Jika penampung daya dalam kondisi penuh, diklaim mobil mempunyai daya jelajah hingga lebih dari 620 km untuk sekali pengisian daya.

Buat sektor dapur pacu, motor listrik Aion Hyptec HT disebut bisa menyemburkan tenaga 335 hp dan torsi puncak mencapai 430 Nm.

GAC Aion Hyptec HT
Photo : KatadataOTO

Berkat dinamo di atas, kendaraan roda empat setrum tersebut dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 5,8 detik.

Berbicara dimensi mobil listrik Aion Hyptech HT memiliki panjang 4.935 mm, lebar 1.920 mm, tinggi 1.700 mm dan wheelbase 2.935 mm.

Disebut-sebut sesuai dengan kebutuhan konsumen di Tanah Air yang cukup meminati kendaraan dengan kabin lega.


Terkini

news
Tarif tol Solo Yogyakarta

Tarif Tol Solo Yogyakarta yang Berlaku Mulai Hari Ini

Tarif tol Solo Yogyakarta sudah diberlakukan malam ini dan diharapkan masyarakat menyiapkan uang elektroniknya

mobil
Suzuki e Vitara

Suzuki Khawatir Terhadap Perkembangan Kendaraan Listrik

Suzuki khawatir terhadap perkembangan kendaraan listrik yang mengalami perlambatan dibanding sebelumnya

motor
Piaggio Sebut Vespa Elettrica Ludes Terjual di Indonesia

Piaggio Indonesia Sebut Vespa Elettrica Ludes Terjual

PID mengklaim kalau motor listrik Vespa Elettrica sangat diminati masyarakat, sebab sudah ludes terjual

news
Pengamat Imbau Warga Tak Main Hakim Sendiri saat Ada Laka Lantas

Pengamat Imbau Warga Tak Main Hakim Sendiri saat Ada Kecelakaan

Imbas kecelakaan truk di Tangerang warga melakukan penghadangan, pengamat imbau masyarakat tetap ingat hukum

mobil
Bos Suzuki Ogah Bikin Jimny Jadi EV, Ini Alasannya

Bos Suzuki Ogah Bikin Jimny Jadi EV, Begini Alasannya

Sempat ada rumor Jimny dikembangkan pakai teknologi ramah lingkungan, bos Suzuki tepis kemungkinan itu

mobil
GAC Aion Umumkan Harga Hyptec HT Ultra, Mulai Rp 685  Jutaan

GAC Aion Umumkan Harga Hyptec HT Ultra, Mulai Rp 685 Jutaan

Aion resmi mengumumkan harga Hyptec HT Ultra, mobil ini dijual mulai Rp 685 jutaan untuk varian termurah

mobil
Gaikindo Yakin Target Penjualan 1 Juta Unit Bisa Tercapai di 2025

Gaikindo Yakin Target Penjualan 1 Juta Unit Bisa Tercapai di 2025

Meskipun target 2024 turun ke 850 ribu unit, Gaikindo yakin target penjualan 1 juta bisa dicapai tahun depan

news
Ganjil genap Puncak

Lokasi Ganjil Genap Puncak 8 November 2024, Cari Rute Alternatif

Ganjil genap Puncak 8 November 2024 kembali digelar dan masyarakat diminta untuk mencari jalur alternatif