First Impression Jaecoo J8, Mobil Cantik yang Bisa Dibawa Offroad

KatadataOTO berkesempatan mencoba secara singkat SUV terbaru Jaecoo J8 di kondisi jalan normal dan offroad

First Impression Jaecoo J8, Mobil Cantik yang Bisa Dibawa Offroad
Rating Trenoto :

Handling nyaman, posisi berkendara ergonomis, mesin bertenaga

Pengaturan fitur rumit, suara mesin terlalu terdengar ke kabin

Jok baris kedua sudah menggunakan captain seat guna menambah kenyamanan penumpang dan kemudahan akses ke baris ketiga.

Di kursi pengemudi, pengaturan jok, spion dan setir sudah elektrik dan memudahkan kami mendapatkan posisi berkendara yang cocok.

Namun layaknya kebanyakkan mobil Cina, banyak kendali fitur diatur melalui head unit. Jadi cukup merepotkan apabila belum terbiasa.

Lalu posisi transmisi dipindahkan ke tuas di kanan belakang lingkar kemudi. Sedangkan buat atur posisi jok, tombolnya berada di sisi pintu pengemudi.

Jaecoo J8 AWD
Photo : KatadataOTO

Impresi Berkendara

Jaecoo J8 memiliki dimensi cukup besar, lebarnya nyaris dua meter. Tetapi berkat posisi berkendara nyaman dan ergonomis, kondisi di sekitar kendaraan mudah dipantau dari kursi pengemudi.

Pada sesi pertama Jaecoo J8 dibawa berkendara singkat di area jalan raya normal (aspal) di Sentul.

Fitur keamanan lengkap termasuk kamera 360 derajat membantu ketika mobil harus melewati ruas jalan sempit.

Mirip Chery Omoda E5, panel instrumen J8 bisa mendeteksi dan menampilkan animasi jenis kendaraan di sekitar mobil mulai dari motor sampai truk.

Jaecoo J8 AWD
Photo : KatadataOTO

Kabin J8 cukup senyap meredam suara kendaraan lain di luar mobil. Namun menggunakan mode normal, suara raungan mesin cukup terdengar ketika dipacu dalam kecepatan tinggi.

Saat menggunakan mode sport dan pedal gas diinjak penuh, terasa tenaga disalurkan agak ‘lagging’ sebelum melaju. Suara mesin juga semakin terdengar ke kabin.

Tetapi jadi sorotan kami, jika dibandingkan saudara dekatnya yakni Chery Tiggo 8 CSH, J8 terasa lebih mudah dikendalikan khususnya ketika kami melakukan deselerasi.


Terkini

komunitas
Komunitas motor

Cara Komunitas Motor Habiskan Waktu Malam Tahun Baru 2026

Sejumlah komunitas motor berkumpul di kawasan Sentul, Jawa Barat untuk kamping bersama menyambut silahturahmi

mobil
Hyundai Ioniq 5 N

Segini Harga Hyundai Ioniq 5 N yang Terbakar di Medan

Nama Hyundai Ioniq 5 N ramai jadi perbincangan pasca terbakar di Medan, diduga milik Gubernur Sumatera Utara

mobil
Penjualan Mobil Desember 2025 Naik Pesat, Merek Ini Justru Turun

Penjualan Mobil Desember 2025 Naik Pesat, Merek Ini Justru Turun

Hyundai mengalami penurunan penjualan mobil di penghujung tahun, menjadi capaian terendahnya sepanjang 2025

mobil
Suzuki Jimny 5 Pintu

Diskon Suzuki Jimny 5 Pintu Awal 2026, Menggiurkan

Ada syarat yang harus dipenuhi untuk memanfaatkan diskon Suzuki Jimny 5 pintu sebesar Rp 100 juta di awal 2026

mobil
Toyota GR Yaris Morizo RR

Toyota GR Yaris Morizo RR Meluncur Terbatas, Belinya Diundi

Model edisi khusus Toyota GR Yaris Morizo RR hanya bisa dibeli melalui aplikasi GR App, unitnya terbatas

news
Ganjil Genap Puncak Bogor

Jadwal Ganjil Genap Puncak 9 Januari 2026, Cek Jalur Alternatif

Demi mengurai kemacetan yang sering terjadi, kepolisian menyiapkan ganjil genap Puncak Bogor dan one way

otosport
Motul

Motul Manfaatkan Rally Dakar 2026 Sebagai Panggung Uji Kualitas

Motul mendukung pembalap Indonesia dan para pembalap yang ikut serta dalam ajang balap Rally Dakar 2026

mobil
Ekspor Suzuki

Suzuki Indonesia Akui Berpotensi Terdampak Aturan Tarif Impor Meksiko

Suzuki Indonesia mulai waspadai potensi penurunan ekspor kendaraan akibat adanya sistem proteksi di Meksiko