Bagnaia Terlalu Perkasa di MotoGP Italia 2022

Francesco Bagnaia terlalu perkasa di MotoGP Italia 2022 dalam merebut kemenangan pertamanya di sirkuit Mugello

Bagnaia Terlalu Perkasa di MotoGP Italia 2022

TRENOTO – Francesco Bagnaia terlalu perkasa di MotoGP Italia 2022. Rider tim Ducati pabrikan tersebut berhasil memenangkan balapan pertamanya di sirkuit Mugello, Italia.

Meskipun mendapat tekanan dari Fabio Quartararo dipenghujung lomba, namun kecepatan Ducati Desmosedici GP22 berhasil membawanya meraih kemenangan pertamanya.

Quartararo meraih tempat kedua di depan Aleix Espargaro yang kembali tampil impresif pada balapan kali ini. Beberapa pembalap gagal melanjutkan lomba seperti dua rider tim Suzuki Ecstar.

Jalannya MotoGP Italia 2022

Memulai balapan dari posisi terdepan, Marco Bezzecchi dan Luca Marini sebenarnya tampil cukup mengesankan. Keduanya tetap di depan selepas start dan menahan gempuran dari pembalap lain di belakangnya.

Seperti pada sesi latihan bebas dan kualifikasi, Ducati tampak menguasai jalannya lomba. Beberapa pembalap yang menunggangi motor asal Italia tersebut cukup beringas di kampung halamannya sendiri.

Photo : Istimewa

Warna lain di barisan depan hanya Quartararo dengan Yamaha dan Espargaro bersama Aprilia. Keduanya berusaha keras untuk mengalahkan para Ducati rider.

Terutama Quartararo yang terlihat selalu ketinggalan saat di trek lurus oleh para penunggang Ducati. Sang juara bertahan hanya bisa bertahan di trek lurus dan mulai menyerang setelah tikungan kedua dan ketiga.

Hal ini dibuktikan saat dirinya menyingkirkan Marini dari tim Mooneyy VR46 Racing milik Valentino Rossi. Pembalap asal Perancis tersebut bahkan sempat beriringan dengan Bezzecchi dan Bagnaia di trek lurus.

Quartararo yang sadar motornya kalah kencang dengan merek lainnya di MotoGP, melakukan pemilihan brilian. Ia menentukan untuk menggunakan ban depan kompon keras dan medium pada belakang guna bisa bersaing melawan kompetitornya.

Sementara para pembalap lain memilih kombinasi medium untuk ban depan maupun belakang. Sehingga Quartararo mampu bersaing hingga akhir balapan bahkan menekan di penghujung balapan.

Photo : Istimewa


Terkini

komunitas
JMC

JMC Rayakan Satu Dekade Nmax, Touring Ke Pantai Selatan Jawa

Touring perayaan satu dekade Nmax dan JMC diinisiasi Yamaha, libatkan berbagai generasi motor Nmax dan Xmax

news
Bus listrik

Damri Siapkan 200 Bus Listrik Baru untuk Armada TransJakarta

Damri siapkan 200 bus listrik baru sebagai armada TransJakarta yang jadi andalan mobilitas warga Ibu Kota

mobil
Chery Tiggo 8 CSH Patahkan Mitos Harga Mobil PHEV Mahal

Chery Tiggo 8 CSH Patahkan Mitos Harga Mobil PHEV Mahal

Kehadiran Chery Tiggo 8 CSH mencuri perhatian penggemar otomotif di Indonesia karena harganya terjangkau

mobil
Mitsubishi Masih Ragu Rilis Xpander Hybrid di RI

Mitsubishi Masih Ragu Rilis Xpander Hybrid di RI

Bakal fokus mempersiapkan kehadiran DST Concept, Mitsubishi masih belum mau luncurkan Xpander Hybrid di RI

mobil
Mitsubishi Xpander

Penjualan Mitsubishi Tahun Fiskal 2024 Turun, Xpander Jadi Andalan

Penjualan Mitsubishi tahun fiskal 2024 kembali turun, Xpander pun berhasl menjadi penyelamat perusahaan

mobil
Toyota Eco Youth

Toyota Indonesia Gelar Pendampingan TEY di Sumatera Barat

Toyota Indonesia gelar pendampingan TEY di Sumatera Barat untuk mematangkan visi dan misi proposal proyek lingkungan

mobil
Mitsubishi Xpander Terbaru

New Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Resmi Meluncur Hari Ini

PT MMKSI resmi meluncurkan versi terbaru Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross hari ini, simak daftar harganya

mobil
Toyota Rilis Versi Baru bZ4X, Siap Dibawa Offroad

Toyota Rilis Versi Baru bZ4X, Siap Dibawa Offroad

Toyota bZ4X Touring atau bZ Woodland punya dimensi sedikit lebih panjang dan tampilannya semakin sporti