Geely Siap Luncurkan Zeekr dan Lynk & Co ke Indonesia Tahun Ini

Keputusan Geely membawa Zeekr serta Lynk & Co ke Indonesia untuk menambah opsi mobil listrik bagi konsumen

Geely Siap Luncurkan Zeekr dan Lynk & Co ke Indonesia Tahun Ini

KatadataOTOGeely mencoba penetrasi lebih dalam pada pasar mobil listrik Indonesia. Namun tidak sekadar memasarkan produk baru.

Jenama asal China tersebut, berniat untuk mendatangkan dua sub-brand baru mereka bagi konsumen di Tanah Air.

“Kami juga melihat minat yang tinggi dari konsumen Indonesia terhadap kendaraan-kendaraan Zeekr dan Lynk & Co,” ungkap Constantinus Herlijoso, Sales & Channel Development Director of Geely Auto Indonesia di PIK 2, Tangerang pada Selasa (20/01).

Lebih jauh ia menyampaikan, keputusan tersebut diambil demi menguatkan posisi mereka di pasar Electric Vehicle (EV) di dalam negeri.

Impresi Pertama Mencoba Zeekr X, Performa Tinggi dan Nyaman
Photo: KatadataOTO

Selain itu, Geely juga mencoba menghadirkan berbagai mobil listrik sesuai dengan kebutuhan para konsumen di Tanah Air.

“Keduanya (Zeekr dan Lynk & Co) akan masuk ke Indonesia pada 2026,” lanjut Herlijoso.

Hal senada turut disampaikan oleh Evin Ye, Vice President of Geely Automobile International Corporation. Ia mengatakan merek Zeekr maupun Lynk & Co sengaja diboyong ke Indonesia.

Dengan begitu, opsi mobil listrik di dalam negeri akan menjadi lebih beragam di masa depan. Sehingga bisa menggoda masyarakat untuk menggunakan EV.

Sayang Evin Ye tidak menyampaikan secara gamblang, kapan waktu pasti produk Zeekr serta Lynk & Co bakal mengaspal di sini.

“Kurang lebih akan ada dua produk untuk brand ini (Zeekr), jadi mohon ditunggu. Sama seperti Zeekr, Lynk & Co bakal melihat dari permintaan masyarakat bagaimana,” kata Evin Ye.

Sebagai informasi, Zeekr sebenarnya bukan brand yang asing bagi pasar mobil listrik di Indonesia.

Sebab sebelumnya pada 2024 lalu, mereka sempat mencoba peruntungan di Tanah Air melalui naungan PT Premium Auto Prima.

Akan tetapi, Premium yang berniat menjadi APM (Agen Pemegang Merek) justru tumbang sebelum berkembang.

Saat perkenalan kepada konsumen, Zeekr memboyong dua model sekaligus yakni Zeekr X maupun Zeekr 009.

Keduanya menyasar konsumen kelas atas, dengan estimasi harga Rp1 miliar sampai Rp2 miliar.

Geely
Photo: KatadataOTO

Sementara itu, Lynk & Co merupakan sub-brand premium yang dikembangkan oleh Geely bersama Volvo Cars.

Merek tersebut pertama kali dikenalkan di pasar global pada 2016. Mereka cukup populer di beberapa negara, khususnya di Benua Biru.

Bila rencana Geely berjalan lancar, maka persaingan di pasar EV Indonesia dipastikan akan semakin ketat pada 2026.


Terkini

news
SIM keliling Bandung

Catat Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, 21 Januari

Salah satu lokasi SIM keliling Bandung yang beroperasi dan dituju pengendara hari ini ada di ITC Kebon Kelapa

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 21 Januari 2026, Simak Lokasinya

Ganjil genap Jakarta masih diterapkan untuk atasi kemacetan lalu lintas yang terus terjadi setiap hari

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Hari Ini 21 Januari 2026, Ada di Glodok

Perpanjangan masa berlaku kartu bisa dilakukan dengan mudah di SIM keliling Jakarta, simak informasinya

mobil
Geely EX2

Harga Mobil Listrik Geely EX2 Diumumkan, Mulai Rp 229,9 Jutaan

Geely EX2 hadir sebagai bukti komitmen mereka terhadap strategi global dalam menjual mobil listrik modern

mobil
GAC Aion

Ketika Desainer BMW Rancang Mobil Baru GAC Aion

Desain SUV terbaru GAC Aion N60 dirancang oleh mantan desainer BMW, punya tampilan tenang dan elegan

motor
Royal Alloy JPS 245

Royal Alloy JPS 245 Meluncur, Harganya Setara Honda Brio Bekas

Royal Alloy JPS 245 hadir untuk memenuhi kebutuhan para pencinta motor klasik yang ingin melakukan touring

otosport
Marc Marquez

Marc Marquez Diisukan Terima Kontrak Baru dari Ducati

Marc Marquez dikabarkan akan mengabdikan dirinya bersama Ducati selama dua tahun atau sampai MotoGP 2028

modifikasi
BYD Atto 1

Bikin BYD Atto 1 Tampil Fresh, Modifikasi Ringan Pakai Sticker

Modifikasi simpel namun sporti berupa striping stiker, dirancang untuk BYD Atto 1 oleh Portals Sticker