Ini 4 Warna Favorit Mobil Bekas Pilihan Masyarakat

Putih, hitam, abu-abu dan silver masih menjadi warna favorit masyarakat dunia sebagai pilihan kendaraan kesayangannya

Ini 4 Warna Favorit Mobil Bekas Pilihan Masyarakat
  • Oleh Adi Hidayat

  • Selasa, 30 November 2021 | 09:00 WIB

TRENOTO – Meski sekarang produsen mobil sudah semakin banyak mengeluarkan beragam pilihan, tetap saja warna favorit jatuh pada warna putih, hitam, abu-abu serta silver. Keempat warna tersebut bahkan umumnya diproduksi dengan jumlah lebih banyak agar tidak terjadi antrian terlalu panjang.

Berdasarkan Global Automotive 2020 Color Popularity Report, warna putih menjadi pilihan utama pemilik mobil dunia. Warna tersebut menguasai 38 persen total pilihan masyarakat disusul hitam dengan 19 persen, abu-abu 15 persen dan silver 9 persen.

Selain itu masih ada beberapa pilihan warna kegemaran masyarakat dunia. Biru misalnya berhasil diminati oleh 7 persen masyarakat dunia. Jumlah tersebut sedikit lebih besar ketimbang merah yang hanya menguasai 5 persen dari masyarakat dunia.

Padahal jika melihat penawaran warna mobil yang diberikan, pilihannya cukup bervariasi. Tak hanya hitam, putih atau silver, warna unik seperti kuning, biru serta merah pun biasanya juga ditawarkan. Meski demikian, jumlah permintaan terhadap warna tersebut masih sedikit. Cukup disayangkan karena memilih mobil dengan warna berbeda akan membuat tampilan menjadi unik.

Warna Favorit Pelanggan Mobil Bekas

Photo : 123RF

Pada mobil bekas, warna sangat mempengaruhi harga jual kembali sebuah kendaraan. Semakin unik sebuah warna, maka harganya justru akan lebih jatuh. Bahkan selisih harga tersebut bisa mencapai belasan juta rupiah.

“Warna favorit adalah putih, hitam dan silver. Selain warna tersebut harganya cukup jatuh,” ungkap Adji, Kepala Dealer Mobil88 Buaran beberapa waktu lalu.

Selain itu, kualitas serta keaslian dari cat juga akan mempengaruhi harga jual kembali mobil bekas. Umumnya, pelanggan mobil bekas akan mengurungkan niat membeli  bila mengetahui kulitas cat sudah terlalu turun atau tidak asli.


Terkini

mobil
Suzuki Buka Suara Soal Rencana Pemerintah Longgarkan Aturan TKDN

Suzuki Buka Suara Soal Rencana Pemerintah Longgarkan Aturan TKDN

Suzuki memberikan respon terkait wacana pelonggaran aturan TKDN yang akan dijalankan oleh Presiden Prabowo

mobil
Spesifikasi Chery Tiggo 8 CSH

Spesifikasi Chery Tiggo 8 CSH yang Mengaspal Tahun Ini

Mobil hybrid ini akan dihadirkan ke konsumen Indonesia dalam waktu dekat, simak spesifikasi Chery Tiggo 8 CSH

mobil
Sosok Ary Bakri dan Hobi Otomotifnya, Pengacara Tersangka Suap

Sosok Ary Bakri dan Hobi Otomotifnya, Pengacara Tersangka Suap

Ary Bakri, pengacara yang juga dikenal sebagai kreator konten ditetapkan sebagai salah satu tersangka suap

otopedia
SIM Internasional

Syarat Pembuatan SIM Internasional April 2025, Bisa Dari Rumah

Pembuatan SIM internasional di Indonesia kini lebih mudah karena bisa dilakukan tanpa harus keluar rumah

news
Lampung Turut Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan, Catat Jadwalnya

Lampung Turut Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan, Catat Jadwalnya

Pemerintah Provinsi Lampung kembali menggelar pemutihan pajak kendaraan bermotor demi memudahkan masyarakat

mobil
Daihatsu Pertahankan Harga Mobil di Tengah Gejolak Nilai Tukar Rupiah

Daihatsu Tahan Harga Mobil di Tengah Gejolak Nilai Tukar Rupiah

Harga mobil Daihatsu disebut masih akan bertahan di tengah gejolak nilai tukar rupiah terhadap dolar AS

news
Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 22 April, Cek Jadwalnya

Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 22 April, Cek Jadwalnya

Buat masyarakat di Kota Kembang dapat memanfaatkan keberadaan SIM Keliling Bandung yang beroperasi hari ini

news
SIM keliling Jakarta

Cek 5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 22 April 2025

Tersebar di lima lokasi strategis setiap hari, berikut informasi lengkap SIM keliling Jakarta hari ini