Opsen Mulai Berlaku, Yogyakarta Tak Ada Kenaikan Pajak Kendaraan

Pajak kendaraan di Yogyakarta dipastikan tidak naik meski ada penerapan opsen PKB maupun BBNKB tahun ini

Opsen Mulai Berlaku, Yogyakarta Tak Ada Kenaikan Pajak Kendaraan

KatadataOTO – Sejumlah daerah mulai menerapkan opsen PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) serta BBNKB (Bea Balik Nama Kendaraan), kebijakan tersebut berlaku sejak Minggu (5/1).

Langkah satu ini dilakukan sesuai dengan Undang-Undang (UU) Nomor 1 Tahun 2022 tentang HKPD (Hubungan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Daerah).

Nah salah satu daerah yang menjalankan opsen PKB maupun BBNKB adalah Yogyakarta. Namun masyarakat tidak perlu khawatir, sebab tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan.

“Tidak ada kenaikan pajak kendaraan bermotor, berlaku di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta,” tulis akun Instagram @samsatjogjakarta.

Tampilan STNK Tahun Depan Berubah, Ada Kolom Opsen
Photo : Modul PDRD: Opsen Pajak Daerah

Dalam postingan tersebut mereka menuturkan bahwa pemungutan PKB yang tertera pada Peraturan Daerah Nomor 3 Tahun 2011, di mana tarifnya dipatok 1,5 persen digantikan Perda Nomor 11 Tahun 2023.

Pada Perda satu ini dikatakan tarif PKB 0,9 persen ditambah 66 persen dari opsen atau setara dengan 1,496 persen. Jadi tidak ada kenaikan pajak kendaraan.

Kemudian mereka menyebut kalau PKB merupakan bagian dari provinsi. Lalu untuk opsen PKB adalah urusan kabupaten atau kota.

Sehingga, meski terjadi perubahaan dalam mekanisme pemungutan juga penerapan sistem opsen pada pajak kendaraan bermotor, tarif yang berlaku di Yogyakarta tidak ada peningkatan.

Dengan begitu masyarakat tidak perlu khawatir. Jadi bisa menunaikan kewajiban lebih terjangkau juga tak perlu menyiapkan uang tambahan.

Sebagai informasi, skema opsen PKB maupun BBNKB memungkinkan kabupaten atau kota memiliki sumber pendapatan baru.

Di sisi lain opsen PKB diharapkan dapat menjadi solusi untuk meningkatkan kemandirian daerah serta memperkuat sistem perpajakan di Tanah Air.


Terkini

mobil
Pasar Pikap Ramai, Chery Hidupkan Kembali Sub Merek Rely

Pasar Pikap Ramai, Chery Hidupkan Kembali Sub Merek Rely

Chery menghidupkan kembali merek Rely yang sempat hiatus bertahun-tahun, fokus di pikap ramah lingkungan

mobil
BYD jadi pabrikan terlaris

Wakil Ketua MPR RI Sebut Ormas Ganggu Pembangunan Pabrik BYD

Eddy Soeparno, Wakil Ketua MPR RI menyebut pembangunan pabrik BYD di Subang mendapat gangguan dari ormas

news
IICCS Forum 2025

IICCS Digelar Oktober 2025, Tegaskan Komitmen Dekarbonisasi di RI

IICCS Forum kembali melibatkan berbagai pihak mendukung dekarbonisasi di sektor industri pada Oktober 2025

mobil
Wuling BinguoEV

Tidak Hanya Tampilan, Alasan Wuling BinguoEV Goda Konsumen Wanita

Wuling BinguoEV berhasil memikat para konsumen yang didominasi kaum perempuan berbekal sejumlah keunggulan

mobil
Suzuki Fronx Siap Masuk Indonesia Tahun Ini

Sinyal Peluncuran Suzuki Fronx Kian Kuat, Segera Dipasarkan

Tanggal Suzuki Fronx diluncurkan buat konsumen di Indonesia sepertinya hanya tinggal menunggu waktu saja

mobil
Xpeng X9

Xpeng Siap Tawarkan Mobil Otonom di RI, Tapi Pengemudi Tetap Waspada

Xpeng siap tawarkan mobil otonom di Asia Tenggara termasuk Indonesia tetapi pengemudi tetap harus waspada

mobil
Menilik Peluang Daihatsu Rocky Hybrid Dirakit Lokal di RI

Menilik Peluang Daihatsu Rocky Hybrid Dirakit Lokal di RI

Rocky Hybrid berpeluang dirakit lokal di fasilitas KAP 2 atau pabrik baru Daihatsu di masa mendatang

news
Gaikindo

Respon Gaikindo Mengenai Wacana Aturan TKDN dari Pemerintah

Gaikindo menganggap jika aturan TKDN maupun impor dilonggarkan, maka industri otomotif Indonesia bisa ambruk