Koleksi Kendaraan Dikta Wicaksono, Ada Mobil Klasik
03 Januari 2026, 17:00 WIB
Koleksi mobil Rizky Billar dan Lesty Kejora kebanyakan buatan Eropa dan terdapat 1 mobil klasik yang cukup langka
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Lesty Kejora dan Rizky Billar, pasangan selebriti kembali mendapat sorotan. Pasalnya Lesty melaporkan suaminya atas dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) dengan ancaman hukuman hingga 15 tahun penjara.
Padahal sesaat setelah menikah, mereka sering menunjukkan kemesraannya. Bahkan Rizky pernah membeli beberapa mobil mewah untuk digunakan oleh mereka berdua.
Tak tanggung-tanggung, sedikitnya ada 6 mobil yang tercatat menjadi koleksi keduanya. Berikut adalah daftar koleksi mobil Rizky Billar dan Lesty Kejora.
Koleksi pertama dari pasangan tersebut adalah BMW seri 3 2014 yang mendapat sentuhan modifikasi. Pasalnya mobil ini memang memiliki diesain sporti dan dibanderol cukup tinggi.
BMW mempercayakan mesin 4 silinder berkapasitas 2.000 cc untuk menjadi jantung pacunya. Mesin tersebut menghasilkan tenaga sebesar 180 hp pada 5.000 rpm dan torsi hingga 249 Nm pada 1.250 rpm.
Mobil mewah berikutnya adalah Mercedes SKL 200 CGI. Sama seperti BMW 320i, mobil buatan Jerman ini dilengkapi oleh desain yang sporti.
Mesinnya adalah 4 silinder berkapasitas 1.796 cc turbocharger serta mampu menghasilkan tenaga sebesar 181 hp pada 5.250 rpm serta torsi 270 Nm pada 1.800-4.600 rpm.
Ini adalah salah satu mobil yang paling identik dengan Rizky Billar. Mobil asal Italia tersebut memang tidak banyak ditemui di Tanah Air sehingga wajar bila hanya acara tertentu digunakan.
Mobil ini menggunakan mesin V8 berkapasitas 4.300 cc dan diklaim mampu mencapai kecepatan hingga 300 km per jam.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
03 Januari 2026, 17:00 WIB
14 Desember 2025, 21:05 WIB
15 November 2025, 15:00 WIB
26 Oktober 2025, 07:15 WIB
12 Oktober 2025, 15:00 WIB
Terkini
05 Januari 2026, 17:33 WIB
Chery TIggo 7 CSH berpeluang mengisi lini kendaraan ramah lingkungan PT CSI di dalam negeri, ini wujudnya
05 Januari 2026, 16:41 WIB
Ferarri F40 disematkan wide body milik Fully Leaded
05 Januari 2026, 15:29 WIB
Hongqi punya sejumlah model kendaraan mewah yang menarik dan berpeluang dihadirkan di Indonesia tahun ini
05 Januari 2026, 14:00 WIB
Toyota Veloz Hybrid diharapkan bisa sampai ke konsumen sebelum momentum libur Lebaran pada Maret 2026
05 Januari 2026, 13:00 WIB
Penurunan harga BMW di pasar Cina sudah resmi diberlakukan sejak 1 Januari 2026 dengan besaran bervariasi
05 Januari 2026, 12:00 WIB
Melihat ketidakpastian insentif tahun ini, ekonom yakin penjualan mobil baru belum bisa tembus 1 juta unit
05 Januari 2026, 11:00 WIB
Sejumlah proyek strategis milik pemerintah yang ingin dijalankan dipercaya membawa efek bagi pasar motor baru
05 Januari 2026, 10:00 WIB
Harga mobil hybrid di RI belum mengalami penyesuaian, ada model baru Toyota dan varian anyar Chery Tiggo 8