Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin
03 Juli 2025, 22:00 WIB
Johann Zarco jadi pahlawan Ducati dan mendapat pujian namun tidak sedikit juga yang mencibir aksi team order
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Johann Zarco jadi pahlawan Ducati karena berhasil menahan Marc Marquez. Selain itu pembalap Perancis tersebut juga tidak menyalip Francesco Bagnaia.
Menjalani balapan MotoGP Thailand 2022, Zarco memulainya dari posisi kelima. Namun hujan yang turun membuat peta persaingan berubah drastis.
Mulai dari merosotnya posisi Fabio Quartararo hingga melejitnya Miguel Oliveira dari urutan 11. Jack Miller dan Jorge Martin juga mengalami pertukaran.
Faktanya persaingan di klasemen sementara antara Bagnaia dan Quartararo masih sengit. Namun kondisi di Buriram yang hujan nampaknya tidak berpihak pada pembalap Yamaha tersebut.
Terlebih Bagnaia mendapat bala bantuan dari pembalap Ducati lainnya. Pada MotoGP tercatat merek asal Italia tersebut diperkuat delapan rider.
Sementara empat penunggang Yamaha hanya 1 yang memiliki performa brilian yakni Quartararo. Hasil balapan kemarin juga diduga banyak pihak bahwa Ducati melakukan team order.
Karena Zarco memiliki performa lebih baik, tidak mampu melakukan perlawanan pada Bagnaia di depannya. Justru Zarco dianggap menahan laju Marquez agar tidak merangsek dan mengacaukan posisi Bagnaia.
Baca juga : Oliveira Menang di MotoGP Thailand 2022, Quartararo Tercecer
Atas hasil balapan di Thailand kemarin, Zarco mendapat pujian dari salah satu bos Ducati yaitu Gigi Dall’Igna. Ia memuji langkah Zarco yang tidak menyalip Bagnaia.
“Terima kasih kepada Zarco yang tidak menyusul Pecco pada lap terakhir. Karena sangat berisiko melihat kondisi trek licin dan bisa menghilangkan potensi podium,” kata Gigi seperti dikutip GPOne.
Sementara Zarco menganggap langkah yang dilakukan di Buriram beberapa hari lalu, adalah tindakan tepat. Selain itu dirinya mengakui bahwa terdapat arahan dari Ducati untuk seluruh pembalapnya.
“Kami telah diberi tahu, jika berjuang untuk kemenangan, Ducati tidak ingin mengambil kemenangan itu dari pembalap selain Pecco. Namun untuk posisi lain kami bisa berpikir sejenak dan mereka akan berterima kasih,” tutur Zarco.
Ducati tidak melarang pembalapnya untuk menyalip Bagnaia. Namun mereka harus berhati-hati dalam melakukan aksinya dan meminimalisir risiko.
Hal ini terbukti Miller yang mengambil posisi kedua dari Bagnaia. Selain itu, Enea Bastianini juga mengambil kemenangan Bagnaia di Aragon juga tidak membuat Ducati ngambek.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
03 Juli 2025, 22:00 WIB
02 Juli 2025, 23:12 WIB
02 Juli 2025, 19:00 WIB
02 Juli 2025, 16:24 WIB
02 Juli 2025, 12:00 WIB
Terkini
04 Juli 2025, 23:00 WIB
Jeep Wrangler 4Xe Mojito mejeng dan digunakan para aktor dalam beradegan pada film Jurassic World Rebirth
04 Juli 2025, 22:00 WIB
Kemenhub tanggapi simpang siur wacana kenaikan dan potongan tarif ojol, sebut masih dalam tahap diskusi
04 Juli 2025, 21:00 WIB
Mazda CX-3 Essential diprediksi hadir di ajang GIIAS 2025 setelah terlebih dulu diluncurkan di Thailand
04 Juli 2025, 20:00 WIB
Banyaknya tantangan yang harus diatasi membuat uji coba Car Free Night pada Sabtu (05/07) resmi dibatalkan
04 Juli 2025, 19:00 WIB
Pihak Xpeng mengungkapkan alasan pihaknya bakal lebih dulu melakukan perakitan lokal X9 ketimbang G6
04 Juli 2025, 18:00 WIB
KatadataOTO merangkum enam kesalahan memilih tempat parkir yang dapat merugikan pengemudi saat bepergian
04 Juli 2025, 17:00 WIB
Desta kecelakaan saat memarkirkan Ducati DesertX yang digunakannya buat touring di kawasan Sembalun, NTB
04 Juli 2025, 16:30 WIB
Diler Xpeng di Puri, Jakarta Barat siapkan layanan 3S dan perbaikan bodi, ada unit test drive buat konsumen