Mentor Balap Alex Marquez Pantau Perkembangan Veda dan Rama
03 November 2025, 14:28 WIB
Veda Ega Pratama berhasil menjadi runner-up dalam ajang Red Bull Rookies Cup 2025 usai finish kelima di Misano
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Veda Ega Pratama sekali lagi menunjukan kualitasnya. Ia berhasil mengamankan posisi runner-up pada ajang Red Bull Rookies Cup 2025 dan naik kelas ke Moto3 musim 2026.
Kepastian tersebut didapatkan setelah menjalani race kedua di Sirkuit Misano, Italia pada Minggu (14/09).
Pada balapan yang berlangsung sebanyak 15 putaran itu, Veda start dari urutan kedua. Ia langsung tampil impresif dengan menempel Brian Uriarte.
Belum genap satu putaran, David Gonzales mampu mendahului Veda Ega Pratama. Membuat rider Tanah Air ini turun ke posisi ketiga.
Dalam beberapa kesempatan, rider kelahiran Gunung Kidul, Yogyakarta ini nampak terlibat pertarungan panas dengan para rival.
Seperti saat tiga lap terakhir, ia ditekan oleh Gonzalez. Namun Veda tetap tenang memacu kuda besinya.
Kemudian pada lap terakhir, Veda Ega Pratama merebut posisi kedua. Akan tetapi ia harus merelakan tempatnya diambil oleh Marco Morelli beberapa meter sebelum finish.
Ia pun harus puas menyelesaikan Red Bull Rookies Cup 2025 di Misano dengan berada di tangga keempat.
Meski begitu Veda Ega Pratama harus menelan pil pahit. Pasalnya ia sempat melebar di beberapa tikungan terakhir.
Lalu ia melakukan sejumlah manuver agresif ketika di dalam lintasan. Sehingga FIM Steward menilai aksi itu membahayakan.
Veda Pun dijatuhi hukuman tiga detik yang merupakan konversi dari long lap penalty. Sehingga ia dinyatakan finish kelima di Misano.
Kendati demikian, ia dipastikan menjadi runner-up Red Bull Rookies Cup 2025 di belakang Brian Uriarte, setelah Hakim Ganish gagal menyelesaikan seri di Misano.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
03 November 2025, 14:28 WIB
03 November 2025, 10:02 WIB
02 November 2025, 12:31 WIB
02 November 2025, 12:18 WIB
31 Oktober 2025, 15:00 WIB
Terkini
11 November 2025, 15:00 WIB
Gaikindo ungkap mobil pabrikan Jepang lansiran tahun 2000 sekalipun tetap aman menggunakan bbm etanol
11 November 2025, 14:00 WIB
Wholesales motor baru di Oktober 2025 mengalami peningkatan 4,09 persen jika dibandingkan dengan September
11 November 2025, 13:01 WIB
Lampu lalu lintas berwarna putih diusulkan untuk mencegah kecelakaan
11 November 2025, 12:00 WIB
Budi Darmawan menuturkan bahwa Chery J6 berkontribusi sampai 30 persen dalam penjualan mereka di Indonesia
11 November 2025, 11:00 WIB
Sepanjang Oktober, angka penjualan Hyundai jadi yang terendah dari raihan keseluruhan sejak Januari 2025
11 November 2025, 10:00 WIB
Jelang akhir tahun, Yamaha Nmax Turbo maupun Neo mendapatkan tiga opsi kelir anyar guna tampil menggoda
11 November 2025, 09:00 WIB
Data Gaikindo menunjukkan, penjualan mobil di Indonesia per bulannya stagnan di angka 60 ribuan unit
11 November 2025, 08:00 WIB
Penjualan Toyota dan Lexus secara global mengalami pertumbuhan didorong tingginya permintaan mobil hybrid