Resmi, Luca Marini Gantikan Marc Marquez di Repsol Honda

HRC akhirnya resmi memperkenalkan Luca Marini sebagai pembalap baru guna menggantikan Marc Marquez musim depan

Resmi, Luca Marini Gantikan Marc Marquez di Repsol Honda

KatadataOTO – Teka-teki masa depan Luca Marini akhirnya terjawab sudah. Setelah meninggalkan VR46, kini adik tiri Valentino Rossi berlabuh ke Repsol Honda di MotoGP 2024.

Dia mengisi bangku kosong yang ditinggalkan oleh Marc Marquez. Hal itu diketahui dari pengumuman resmi di laman HRC (Honda Racing Corporation) pada Senin (27/11).

Luca Marini bakal mengabdi kepada tim asal Jepang selama dua musim. Sehingga bisa menjadi rekan satu tim Joan Mir.

Resmi, Luca Marini Gantikan Marc Marquez di Repsol Honda
Photo : VR46

“HRC dengan bangga mengumumkan kedatangan Luca Marini untuk MotoGP 2024 dan 2025,” tulis mereka.

Sebagai informasi, Luca Marini sudah mentas di ajang MotoGP sejak 2021. Dia tampil menawan sejak berkecimpung di Moto2.

Bahkan mampu mengoleksi total enam kemenangan serta 15 kali naik podium pada musim 2020. Sampai akhirnya Luca Marini naik kasta ke kelas para raja.

Kemudian pada MotoGP, dia menunjukan penampilan sangat apik sampai musim ini. Marini mengoleksi dua kali podium sepanjang 2023.

Kemudian mengantongi pole position dua kali serta empat podium pada sesi sprint race di MotoGP 2023.

Capaian di atas membuat ia bisa finish di peringkat kedelapan MotoGP 2023. Dia telah mengoleksi total 201 poin dalam 20 seri balapan.

Seperti diketahui sebelumnya Luca Marini resmi hengkang dari VR46 Racing Team. Lalu dia santer dikabarkan tengah melakukan penjajakan dengan Repsol Honda.

Memang jenama berlambang sayap mengepak tengah mencari pengganti Marc Marquez. Sehingga mereka berburu tanda tangan dari adik tiri Rossi.

Adapun The Baby Alien sudah dipastikan berlabuh ke tim satelit Ducati, yakni Gresini Racing. Ke depan dia bakal membalap dengan Alex Marquez selama satu tahun.

Sementara kedatangan Luca Marini melengkapi susunan pembalap Repsol Honda guna mengarungi MotoGP 2024.

Luca Marini memang tengah mengincar kursi pabrikan. Menurutnya bergabung dengan Repsol Honda adalah sebuah kesempatan berharga bagi karier dia.

Luca Marini
Photo : Valentino Rossi VR46 Official

“Saya memiliki motor terbaik di Ducati, tetapi bergabung dengan tim pabrikan serta berdiskusi bersama para insinyur adalah sesuatu yang benar-benar berbeda,” ungkap Luca.

Memang rekan satu garasi Marco Bezzecchi tidak menampik jika dia memiliki impian sebagai pembalap utama di tim pabrikan. Sehingga ia tidak menutup diri buat bergabung sama Honda.

“Membalap serta bekerja bagi tim utama adalah hal luar biasa menurut saya, tetapi itu harus menjadi proyek yang tepat,” Marini menutup perkataannya.


Terkini

mobil
Neta Pertimbangkan Bawa MPV Listrik ke RI Tahun Depan

Neta Pertimbangkan Bawa MPV Listrik ke RI Tahun Depan

Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 22 November 2024

Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut

news
Harga Tiket GJAW 2024

Dibuka Hari Ini, Harga Tiket GJAW 2024 Mulai Rp 40 Ribu

Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024

mobil
Alasan New Hyundai Tucson Diproduksi di Korea, Bukan Indonesia

Alasan New Hyundai Tucson Diproduksi di Korea, Bukan Indonesia

HMID masih melihat bagaimana respon penerimaan masyarakat terhadap new Hyundai Tucson di dalam negeri

otopedia
Paspor kendaraan

Cara Urus Paspor Kendaraan Agar Bisa Road Trip Keluar Negeri

Cara urus paspor kendaraan sebelum Road Trip keluar negeri sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dijalani

news
Lokasi SIM Keliling Jakarta 22 November, Ada Pembukaan GJAW 2024

Lokasi SIM Keliling Jakarta 22 November, Ada Pembukaan GJAW 2024

Polda Metro Jaya menghadirkan SIM Keliling Jakarta hari ini di lima tempat berbeda demi melayani masyarakat

news
Simak Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Bandung Hari Ini 8 November

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 22 November

Jangan sampai terlewat karena SIM keliling Bandung tidak beroperasi di akhir pekan, berikut informasinya

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 22 November 2024, Sambut Libur Akhir Pekan

Ganjil genap Jakarta 22 November 2024 digelar di puluhan titik untuk memastikan kelancaran lalu lintas