MotoGP Valencia 2022 Bakal Jadi Saksi Sejarah Penting

Digelar akhir pekan depan, MotoGP Valencia 2022 akan jadi babak penentuan gelar juara dunia musim ini

MotoGP Valencia 2022 Bakal Jadi Saksi Sejarah Penting

TRENOTO – MotoGP Valencia 2022 sejatinya akan digelar pada awal November mendatang. Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol akan menjadi babak pamungkas perebutan gelar juara dunia musim ini.

Ketatnya persaingan antara para pembalap membuat titel harus diperebutkan hingga seri terakhir. Hingga pekan depan tercatat Francesco Bagnaia sudah menapakkan satu kaki untuk meraih gelar pertamanya.

Pembalap Ducati Lenovo tersebut telah mengumpulkan 258 poin di puncak klasemen. Angka ini selisih 23 poin dari rider Monster Energy Yamaha yakni Fabio Quaratararo dengan raihan 235 poin.

Photo : Twitter

Secara logika Bagnaia cukup bermain aman dan meraih poin tambahan untuk meraih gelar pertamanya di MotoGP. Paling tidak pembalap asal Italia tersebut harus finish minimal posisi ke-13 untuk mendapat 3 poin.

Dengan hasil di atas Bagnaia tidak bisa dikejar oleh Quartararo meskipun dirinya memenangkan balapan sekalipun. Sekadar informasi, pemenang MotoGP diganjar 25 poin.

Bagi Quartararo untuk memenangkan balapan di Valencia bukanlah perkara mudah. Pasalnya Ia harus berhadapan dengan pasukan Ducati yang sangar-sangar.

Penunggang Ducati berjumlah delapan di MotoGP kerap mengisi barisan depan. Peluang Quartararo untuk mempertahankan gelar musim ini akan sangat berat.

Beban rider Yamaha tersebut semakin berat karena selain motornya kurang kompetitif, hanya Quartararo yang mampu tampil impresif. Sementara tiga pembalap garpu tala lainnya tidak bisa mengembangkan performa motor.

Photo : Twitter

Selain itu, Quartararo harus menghadapi pembalap lain yang juga memiliki performa bagus. Sebut saja Marc Marquez dari Honda, Aleix Espargaro Aprilia dan dua pembalap Suzuki Ecstar yakni Joan Mir dan Alex Rins.

Meskipun kecil kemungkinannya, namun bukan berarti Quartararo tidak bisa meraih gelar musim ini. Asalkan balapan digelar dalam kondisi cuaca cerah, rider bernomor start 20 tersebut kerap memberikan kejutan.

Salah satu contohnya di MotoGP Malaysia akhir pekan lalu. Rekan satu tim Franco Morbidelli mampu finish ketiga menyisihkan banyak pembalap di depannya.

Baca juga : Bagnaia Alami Kecelakaan Mobil di Bawah Pengaruh Alkohol

Valentino Rossi Sambangi Valencia

Disitat dari Speedweek.com, legenda hidup MotoGP tersebut dikabarkan akan datang menyambangi seri terakhir pekan depan. Kedatangannya untuk memberikan dukungan bagi anak didiknya di VR46 Racing yakni Bagnaia.

Jika Bagnaia berhasil meraih titel, maka Italia kembali memiliki seorang juara dunia setelah Rossi. Ducati juga akan menjadi juara dunia setelah terakhir diraih Casey Stoner pada 2007.


Terkini

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV

modifikasi
Motor Matic

Tren Modifikasi Motor Matic yang Semakin Populer di 2026

Modifikasi motor matic yang bakal digandrungi pada tahun depan diperkirakan akan lebih terjangkau masyarakat

otosport
Jorge Martin

Harapan Besar Aprilia Terhadap Jorge Martin di MotoGP 2026

Massimo Rivola ingin Jorge Martin percaya dengan kemampuan diri sendiri agar kembali kompetitif di MotoGP 2026

mobil
Mobil Listrik

Perang Harga Mobil Listrik Cina Bikin Situasi di 2026 Kian Berat

Strategi membanting harga mobil listrik di Cina diprediksi masih akan berlangsung beberapa tahun mendatang