Marc Marquez Diisukan Terima Kontrak Baru dari Ducati
20 Januari 2026, 17:41 WIB
Luca Marini adik Rossi secara resmi diumumkan akan tinggalkan VR46 Racing Team pada akhir musim MotoGP 2023
Oleh Denny Basudewa
KatadataOTO – Luca Marini resmi hengkang dari VR46 Racing Team akhir musim ini. Selanjutnya adik tiri Valentino Rossi tersebut dikabarkan akan bergabung dengan Repsol Honda pada MotoGP 2024.
Kabar di atas diumumkan akun Instagram resmi mereka yakni Mooney VR46 Racing Team Sabtu (25/11). Otomatis MotoGP Valencia 2023 akan menjadi panggung terakhir Marini bersama skuad hitam kuning.
“In bocca al lupo Luca! Good Luck,” tulis @vr46racingteam.
Adapun ucapan tersebut bermakna semoga beruntung Luca. Dalam unggahan berbentuk video itu terlihat seluruh anggota tim ikut memberikan kata-kata perpisahan dan motivasi.
Pengumuman resmi ini semakin menguatkan rumor pelabuhan masa depan dari sang pembalap. Para penggemar sekarang tinggal menunggu kabar resmi dari pihak Repsol Honda.
Jika bergabung dengan tim pabrikan Honda, ia akan menjadi tandem juara dunia MotoGP 2020 yakni Joan Mir. Seperti diketahui kursi mereka kosong karena resmi ditinggal Marc Marquez.
Juara dunia MotoGP enam kali tersebut sudah memantapkan diri untuk menunggangi Ducati. Ia mengikuti jejak Alex Marquez adik dia di tim Gresini Racing.
Masuknya Marc ke tim itu menggusur posisi Fabio Di Giannantonio. Ia dikabarkan lebih dulu akan bertukar posisi dan menghuni Repsol Honda.
Namun adapula rumor yang menyebutkan bahwa Fabio telah dikontak oleh VR46 Racing Team. Prestasi sang rider pengguna nomor start 49 membuat Valentino Rossi kepincut.
Luca Marini sendiri pindah ke tim pabrikan yang merupakan Impian dia dan kebanyakan pembalap. Karena di sana mereka bisa ikut terlibat dalam pengembangan motor.
Sebagai rider Marini memiliki postur tubuh cukup tinggi. Tinggi badan adik Rossi tersebut mencapai 1.84 meter. Fakta itu cukup menantang.
Jika mengingat beberapa tahun belakangan bahwa pembalap yang sukses di tim Repsol Honda bertubuh mini. Marquez selaku peraih enam gelar juara dunia MotoGP enam kali 1.69 meter.
Sebelumnya Casey Stoner meraih titel MotoGP 2011 dengan tinggi 168 cm.
Pembalap jangkung dan sukses meraih gelar juara dunia MotoGP bersama Repsol Honda yaitu Valentino Rossi yakni 1.81 meter.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
20 Januari 2026, 17:41 WIB
15 Januari 2026, 19:00 WIB
15 Januari 2026, 17:00 WIB
15 Januari 2026, 07:00 WIB
12 Januari 2026, 18:00 WIB
Terkini
21 Januari 2026, 19:30 WIB
Insiden mobil listrik terbakar yang terjadi belakangan berpotensi memicu ketakutan, wajib ada edukasi
21 Januari 2026, 19:23 WIB
Fabio Quartararo dan Alex Rins kini mempunyai motor balap Yamaha baru guna mengarungi kompetisi MotoGP 2026
21 Januari 2026, 16:08 WIB
Yamaha Nmax maupun Xmax kini tampil beda setelah diberikan livery khusus, yakni 25 tahun Maxi yang sporty
21 Januari 2026, 15:00 WIB
Hampir dua tahun sejak peluncuran L8, Aletra akhirnya siap menghadirkan produk baru buat konsumen tahun ini
21 Januari 2026, 14:09 WIB
Mobil listrik terbaru Mitsubishi memiliki ukuran kompak dan bahasa desain baru pakai basis Foxtron Bria
21 Januari 2026, 13:34 WIB
Yamaha Tmax DX model 2026 hadir untuk menggoda para pencinta touring berkantong tebal yang ada di Indonesia
21 Januari 2026, 12:00 WIB
Lepas bakal fokus untuk meluncurkan SUV serta sedan di Indonesia dengan desain premium yang keunggulan tersendiri
21 Januari 2026, 11:00 WIB
Polytron menegaskan bakal meluncurkan mobil listrik baru di 2026 untuk memperkuat pasarnya di Tanah Air