Klasemen Sementara MotoGP 2025: Bezzecchi Kokoh di Posisi Tiga
10 November 2025, 09:00 WIB
Marc Marquez diproyeksikan mengunci predikat juara dunia MotoGP 2025 di Sirkuit Motegi, akhir pekan ini
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – MotoGP Jepang 2025 yang berlangsung akhir pekan ini berpeluang jadi momen bersejarah buat Marc Marquez.
Apabila berhasil menjaga selisih poin dengan sang adik, Alex Marquez yang berada di urutan kedua klasemen sementara MotoGP 2025 maka Marc akan raih predikat juara dunia di Sirkuit Motegi.
Sebenarnya gelar tersebut hampir dapat dipastikan tetap diamankan oleh Marc Marquez di akhir MotoGP 2025.
Secara matematis, Alex Marquez perlu memenangkan sisa balapan musim ini jika ingin menggagalkan Marc merebut titel juara dunia.
Berkaca dari performa Marc Marquez yang sudah berhasil mendulang 512 poin, selebrasi juara dunia itu tidak mustahil diraih di MotoGP Jepang 2025.
Meskipun predikat juara dunia MotoGP 2025 berada tepat di depannya, Marc Marquez mengaku bakal ada tekanan lebih di akhir pekan ini.
“Memang sulit, karena tubuh Anda tahu ketika ada hal besar menanti,” kata Marc Marquez dikutip dari Crash, Rabu (24/09).
Marquez tidak memungkiri bahwa tekanan turut datang dari rentetan konferensi pers dan beragam pertanyaan terkait gelar tersebut.
Alex Marquez juga terus mengejar selisih poin. Sehingga Marquez enggan bersantai dan berniat torehkan hasil terbaik di Sirkuit Motegi.
“Tidak mudah untuk mengamankannya (gelar juara dunia) di Motegi karena Alex, seperti kita lihat (di sesi tes Sirkuit Misano) sangat cepat,” kata Marquez.
Sebagai informasi, Marc Marquez terakhir kali menjadi juara dunia MotoGP di 2019 saat masih bersama Honda.
Setelah itu dia mengalami banyak masa sulit, kecelakaan dan bahkan mempertimbangkan untuk mengakhiri karirnya di MotoGP.
Namun kepindahannya ke Gresini tahun lalu jadi batu loncatan, hingga akhirnya membela Ducati di 2025 dan pecahkan rekor poin Jorge Martin yang merupakan juara dunia MotoGP 2024.
Apabila gagal di Sirkuit Motegi, Marc Marquez berharap bisa merayakan kemenangan di Sirkuit Mandalika, Indonesia.
Mengingat dirinya sama sekali belum pernah menyentuh garis finish di sana. MotoGP Mandalika 2025 jadi salah satu sasaran The Baby Alien buat mencetak sejarah baru.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
10 November 2025, 09:00 WIB
07 November 2025, 15:00 WIB
06 November 2025, 16:00 WIB
05 November 2025, 15:00 WIB
04 November 2025, 21:00 WIB
Terkini
11 November 2025, 20:00 WIB
Versi penyegaran Suzuki Carry diperkenalkan di Jepang, ada edisi khusus Super Carry Special Edition Limited X
11 November 2025, 19:12 WIB
Demi memastikan kualitas Pertalite, Pertamina melakukan pemeriksaan di 500 SPBU yang tersebar di Jawa Timur
11 November 2025, 18:33 WIB
Sejumlah program penjualan dan test drive dapat dinikmati konsumen Ford selama pameran GJAW 2025 berlangsung
11 November 2025, 17:00 WIB
BYD menunjukkan kenaikan penjualan, tempati urutan ketiga dari total 10 merek mobil terlaris per Oktober 2025
11 November 2025, 16:00 WIB
Korlantas Polri memudahkan semua urusan pengendara mobil dan motor melalui aplikasi SIGNAL serta SINAR
11 November 2025, 15:00 WIB
Gaikindo ungkap mobil pabrikan Jepang lansiran tahun 2000 sekalipun tetap aman menggunakan bbm etanol
11 November 2025, 14:00 WIB
Wholesales motor baru di Oktober 2025 mengalami peningkatan 4,09 persen jika dibandingkan dengan September
11 November 2025, 13:01 WIB
Lampu lalu lintas berwarna putih diusulkan untuk mencegah kecelakaan