Diikuti 188 Pembalap, Yamaha Sunday Race 2023 Curi Perhatian

Yamaha Sunday Race 2023 digelar perdana di Sirkuit Mandalika, ajang balap tersebut diikuti 188 pembalap

Diikuti 188 Pembalap, Yamaha Sunday Race 2023 Curi Perhatian

TRENOTO – Gelaran Yamaha Sunday Race 2023 sukses di gelar di Sirkuit Mandalika. Ajang balap tersebut diikuti sebanyak 188 peserta.

Jumlah di atas terbagi dalam beberapa kelas yang ada. Tentu menjadi terbanyak, sebab biasanya Yamaha Sunday Race hanya diikuti 150 orang saja.

Hal tersebut dikatakan langsung oleh Franky Rusli, General Manager After Sales PT YIM (Yamaha Indonesia Motor Manufacturing). Dia menuturkan kalau acara adu cepat Yamaha cukup diminati.

Diikuti 188 Pembalap, Yamaha Sunday Race 2023 Curi Perhatian
Photo : TrenOto

“Antusias para peserta cukup tinggi kali ini, sehingga banyak dari pembalap dan komunitas yang ambil bagian,” ujar Franky di Lombok, Nusa Tenggara Barat pada Minggu (20/8).

Lalu Franky mengatakan kalau bLU cRU Yamaha Sunday Race 2023 sebagai One Make Race pertama motor sport persembahan pabrikan YIMM yang digelar di Mandalika.

“Ini menjadi kebanggan terbaik dari kita semua, kami ingin memberikan pengalaman berbeda kepada para pembalap,” tegasnya.

Selain itu terdapat 300 lebih konsumen dan komunitas dengan berbagai tipe motor Yamaha. Mereka mendapatkan kesempatan melakukan victory lap di trek internasional ini.

Makin lengkap karena sekaligus bisa nonton langsung keseruan balapan yang menghadirkan persaingan kompetitif para pembalap dan komunitas.

Bahkan berkesempatan untuk menyambangi deretan paddock pembalap yang berkompetisi pada seri pertama bLU cRU Yamaha Sunday Race 2023 ini.

”Senang sekali ikut keseruan bLU cRU Yamaha Sunday Race di Mandalika, sudah saya nantikan juga akhirnya kumpul bersama penggemar Yamaha lainnya di event besar ini. Asyik karena touring ke sirkuit Mandalika, lalu nonton balapan langsung serta ada acara menarik lainnya,” ungkap Yogie Stevanus, salah seorang biker R15 yang ikut dalam rombongan touring.

Lebih jauh dia mengungkapkan kalau sangat menikmati kebersamaan dengan bikers Yamaha lainnya yang datang. Sehingga bisa kumpul dan merasakan langsung aspal Sirkuit Mandalika.

Diikuti 188 Pembalap, Yamaha Sunday Race 2023 Curi Perhatian
Photo : TrenOto

Patut diketahui ada sejumlah kelas yang dibuka pada Yamaha Sunday Race 2023. Mulai dari Superstock 1000 cc dan Superstock 600 cc. Kemudian untuk sport 250 cc terdiri dari R25 Pro, R25 Comm Pro, R25 Comm A maupun R25 Comm B.

Setelah itu buat Sport 150 cc yang mencakup R15 Pro, R15 Idemitsu bLU cRU Junior Pro, R15 Comm A, R15 Comm B maupun R15 Comm Beginner. Lalu terdapat kelas tambahan, kali dihadirkan yaitu MX King 150 Open dan Aerox 155 Community.


Terkini

news
Pembuat Pelat Nomor Palsu

Polisi Tegaskan Pelat Nomor Khusus ZZ Tak Kebal Ganjil Genap

Polisi tegaskan pelat nomor khusus ZZ tak kebal ganjil genap kecuali mendapat pengawalan dari petugas

news
Simak Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta 3 Mei 2024

Simak Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta 3 Mei 2024

Terdapat lima lokasi SIM Keliling Jakarta yang bisa dimanfaatkan oleh warga buat mengurus dokumen berkendara

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 3 Mei 2024, Masih Ketat di Akhir Pekan

Ganjil genap Jakarta hari ini tetap dilangsungkan dengan optimal guna menghindari kepadatan di akhir pekan

news
SIM keliling Bandung hari ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini Jumat 3 Mei 2024

Manfaatkan layanan ini menjelang akhir pekan, SIM keliling Bandung tidak beroperasi setiap hari Minggu

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 3 Mei 2024, Ada Jalur Alternatif

Polres Bogor kembali menggelar ganjil genap Puncak untuk mengurangi kepadatan lalu lintas yang kerap terjadi

mobil
Peugeot Berhenti Jualan Mobil di Indonesia, Ini Penyebabnya

Peugeot Berhenti Jualan Mobil di Indonesia, Ini Penyebabnya

Peugeot berhenti jualan mobil di Indonesia, seperti mereka umumkan dalam keterangan resmi yang mereka berikan

mobil
Generasi muda tak mau repot dengan mobil

Trac Nilai Generasi Muda Tak Mau Repot dengan Mobil

Trac nilai generasi muda tak mau repot dengan mobil karena banyak tanggung jawab yang harus dijalankan

motor
Motor Listrik Konversi PLN Ambil Bagian di PEVS 2024

3 Motor Listrik Konversi PLN Ambil Bagian di PEVS 2024

Ada motor listrik konversi PLN hadir di pameran PEVS 2024, salah satunya Benelli Patagonian Eagle 250 cc