Aprilia Siapkan Senjata Rahasia untuk MotoGP 2023

Meskipun musim balap tahun ini belum berakhir, Aprilia siapkan senjata rahasia yang mengerikan untuk MotoGP 2023

Aprilia Siapkan Senjata Rahasia untuk MotoGP 2023

TRENOTO – Aprilia menjadi sosok pabrikan yang menjanjikan pada MotoGP 2022. Setelah berpisah dengan Gresini, pabrikan motor asal Italia tersebut mulai menunjukkan tajinya di ajang balap motor paling populer di dunia.

Melalui Aleix Espargaro, Aprilia kerap menghuni barisan terdepan sejak awal musim 2022. Aprilia RS-GP perlahan-lahan mulai mengancam dan menyulitkan pembalap lainnya.

Puncaknya terjadi pada MotoGP Argentina 2022 karena Aprilia meraih kemenangan pertamanya. Espargaro mencetak kemenangan pertamanya bersama dan menorehkan beberapa sejarah penting.

Photo : PID

Seiring dengan mengilapnya performa Espargaro, Maverick Vinales juga mulai bisa beradaptasi. Mantan pembalap Yamaha tersebut menemukan performa terbaiknya dan menunjukkan tajinya.

Perjuangan Vinales akhirnya menemui hasil dengan meraih podium pertamanya di MotoGP Belanda. Perkembangan performa Aprilia yang telah ditunjukkan musim ini, Romano Albesiano selaku Direktur Teknik Aprilia mengatakan memiliki ramuan terbaru.

Ia mengatakan jika Aprilia siapkan senjata rahasia untuk mengawali musim depan. Pernyataan sang mekanik tentunya mengundang tanda tanya.

Baca juga : Rahasia Aprilia Semakin Berkilau di MotoGP

“Kami memiliki daftar komponen yang menakutkan untuk diuji musim depan. Kami telah mengerjakannya cukup lama, namun tidak akan kami uji dalam waktu dekat,” tuturnya seperti dikutip Tuttomotoriweb.

Performa Aprilia yang musim ini cukup disegani dikatakan masih akan lebih kencang musim depan. Artinya Ducati akan memiiliki saingan berat terutama dalam kecepatan.

Celakanya jika Yamaha masih belum bisa meningkatkan kemampuan mesin, mereka akan semakin tertinggal. Karena dengan hanya mengandalkan handling dan aerodinamis saja, Yamaha akan kewalahan saat berlaga di sirkuit berkarakter high speed.

Photo : PID

Terlebih Yamaha hanya memiliki satu pembalap yang mampu mengatasi kelemahan motor yakni Fabio Quartararo. Sehingga pengembangan motor kurang sempurna dan musim depan Yamaha tanpa tim satelit.

Kembali ke Aprilia, Aleix Espargaro saat ini menempati posisi kedua di klasemen sementara MotoGP 2022. Kakak kandung dari Pol Espargaro tersebut bisa saja keluar sebagai juara dunia MotoGP 2022.

Konsistensi tentunya dibutuhkan untuk bisa memberikan hasil signifikan. MotoGP 2022 akan digelar akhir pekan nanti dengan Silverstone, Inggris yang menjadi tuan rumah.

Quartararo masih memiliki hutang long lap penalty yang harus dijalani pada akhir pekan nanti.


Terkini

mobil
Mitsubishi Pajero

Mitsubishi Pajero Generasi Terbaru Tampilannya Mirip Destinator

Mitsubishi Pajero generasi terbaru diyakini jadi bagian dari line up produk anyar pabrikan Jepang itu di 2026

otosport
MotoGP 2026

Dua Rookie Lengkapi Formasi Pembalap MotoGP 2026

Persaingan baru, rookie Diogo Moreira dan Toprak Razgatlioglu siap meramaikan ajang balap MotoGP 2026

otosport
Julian johan

Julian Johan Bawa Misi Penting pada Rally Dakar 2026

Julian Johan sudah melakukan berbagai persiapan guna berlaga di Rally Dakar 2026, seperti latihan di Maroko

mobil
Taksi Listrik

Pengamat Tanggapi Kecelakaan Taksi Listrik yang Kembali Terulang

Taksi listrik Green SM kembali alami kecelakaan, pengamat sorot pentingnya pelatihan softskill pengemudi

mobil
Penjualan BYD

Penjualan BYD sejak Debut di RI, Sudah Pasarkan 50 Ribu Unit

Penjualan BYD di Indonesia selama periode 2024-2025 tembus 50 ribu unit dan wajib dirakit lokal tahun ini

mobil
BYD

BYD Gerah Desain Mobil Mereka Selalu Ditiru Kompetitor

BYD menilai terobosan serta inovasi pada mobil listrik sebagai kontribusi dalam pengembangan industri

mobil
Leapmotor

Leapmotor B10 Makin Dekat ke Indonesia, Calon Pesaing Geely EX5

Leapmotor merupakan salah satu merek asal Tiongkok yang bakal masuk Indonesia melalui Indomobil Group

mobil
Mobil Cina

3 Merek Mobil Cina Ini Mulai Geser Popularitas Jepang di Inggris

Tiga merek mobil Cina catat penjualan positif di Inggris, angka penjualannya diproyeksikan 200 ribu di 2025