Lebih dari 30 Kendaraan Baru Hadir di GIIAS 2022

GIIAS 2022 akan menghadirkan lebih dari 30 kendaraan baru sehingga akan menjadi daya tarik bagi masyarakat

Lebih dari 30 Kendaraan Baru Hadir di GIIAS 2022

TRENOTO – Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 akan kembali dihelat pada 11 – 21 Agustus 2022. Bertempat di BSD-City Kab Tangerang, lebih dari 30 kendaraan baru hadir di GIIAS 2022.

Seiring dengan perkembangan zaman, pameran otomotif GIIAS 2022 terus berkembang dan menyajikan sejumlah teknologi dan inovasi terbaru di dunia otomotif.

Pada ajang yang digelar bulan depan tersebut, akan diramaikan dengan hadirnya sejumlah kendaraan listrik berbasis baterai. Hal ini dilakukan sebagai bentuk dukungan Gaikindo terhadap Pemerintah menuju energi berkelanjutan.

Photo : Gaikindo

“GIIAS 2022 akan menjadi sarana yang memberikan sumbangsih pada salah satu aspek penting pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Tujuan akhirnya adalah terciptanya dukungan dan mempercepat terwujudnya industri kendaraan bermotor berbasis baterai di Indonesia,” ucap Yohannes Nangoi, Ketua Umum Gaikindo di Jakarta (20/07).

Seperti disebutkan di atas, pameran ini selalu berkembang mengikuti kemajuan zaman. Salah satunya dengan menghadirkan fasilitas tes drive dalam ruangan.

GIIAS Electric Vehicle Test Track

Pameran otomotif tersebut akan menyediakan fasilitas pengetesan mobil dan motor listrik dalam ruangan. Kendaraan tanpa asap dan suara ini akan hadir di Hall 10 ICE BSD.

Baca juga : GIIAS 2022 Kedatangan 2 Merek Mobil Baru

Sekadar informasi, GIIAS 2022 akan menampilkan sedikitnya 9 kendaraan listrik. Kendaraan ramah lingkungan tersebut bisa dicoba dalam pameran dan di dalam ruangan sehingga bebas panas juga polusi.

“Arena GIIAS EV Test Track didesain dengan lintasan yang akan menyoroti kemampuan kendaraan listrik, agar para pengunjung mendapatkan pengalaman langsung berkendara kendaraan listrik. Area tersebut juga dilengkapi dengan area charging station, sebagai edukasi bagaimana proses pengisian daya masing-masing kendaraan bekerja,” tutur Rizwan Alamsjah, Ketua III GAIKINDO.

Photo : GIIAS

GIIAS 2022 sendiri akan diramaikan oleh 25 merek kendaraan penumpang dan komersial meliputi Audi, BMW, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota, VW, Wuling, dan dari kendaraan komersial hadir Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso dan UD Trucks.

Lalu kendaraan roda dua di GIIAS 2022 terdapat Alva, AHM, Benelli, CF Moto, Keeway, Pasific Bike, Segway, Selis, SM Motor, SYM dan Wmoto.


Terkini

mobil
Mazda targetkan 800 SPK di GIIAS 2025

Mazda Targetkan 800 SPK di GIIAS 2025, Turun dari Tahun Lalu

Mazda targetkan 800 SPK di GIIAS 2025 atau turun tipis dibanding pencapaian di ajang serupa tahun lalu

mobil
Limbah Baterai Mobil Listrik Perlu Jadi Perhatian Produsen EV

Limbah Baterai Mobil Listrik Perlu Jadi Perhatian Produsen EV

Ada banyak peluang pengolahan limbah baterai mobil listrik, perlu diperhatikan oleh pemerintah dan produsen

news
Harga BBM Pertamina Naik di 1 Juni 2025, Pertamax Jadi Rp 12.500

Harga BBM Pertamina Naik 1 Juli 2025, Pertamax Jadi Rp 12.500

Pada awal Juli 2025 seluruh harga BBM pertamina non subsidi seperti Pertamax dan lain-lain mengalami kenaikan

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini Selasa 1 Juli, Ada di Monas

Memperingati Hari Bhayangkara, ada tambahan lokasi SIM keliling Jakarta hari ini mulai pukul 09.00 WIB

news
Cek Lokasi SIM Keliling Bandung Awal Juli 2025, Ada di Indogrosir

Cek Lokasi SIM Keliling Bandung Awal Juli 2025, Ada di Indogrosir

Di awal Juli 2025 kepolisian menghadirkan dua lokasi SIM keliling Bandung guna melayani para pengendara

news
Ganjil Genap Jakarta 1 Juli 2025

Ganjil Genap Jakarta 1 Juli 2025, Bersamaan Dengan Hari Bhayangkara

Ganjil genap Jakarta 1 Juli 2025 digelar bersamaan dengan hari Bhayangkara sehingga banyak jalan ditutup

news
Simak Rekayasa Lalu Lintas saat Hari Bhayangkara di Monas

Simak Rekayasa Lalu Lintas saat Hari Bhayangkara di Monas

Kepolisian bakal menggelar rekayasa lalu lintas di Silang Monas dalam rangka Hari Bhayangkara ke -79 besok

news
Ada Perpanjang SIM Gratis di Hari Bhayangkara ke-79 Besok

Ada Perpanjang SIM Gratis di Hari Bhayangkara ke-79 Besok

Polda Metro Jaya menyediakan perpanjang SIM gratis besok dalam rangka perayaan Hari Bhayangkara ke-79 di Monas