Honda GL Max Kustom Bergaya Boardtracker Pemenang HMC 2024
20 November 2024, 16:03 WIB
Mempercepat distribusi kendaraan listrik, Honda bikin pabrik baterai di China dengan menggandeng perusahaan lokal
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Sebagai anak perusahaan Honda di China, Honda Motor Investment Co., Ltd secara resmi mengumumkan, pihaknya akan membangun pabrik produksi khusus kendaraan bertenaga listrik atau electric vehicle (EV).
Menggandeng pabrikan otomotif lokal, perusahaan yang akan menaungi pembangunan ini ialah Dongfeng Honda Automobile Co., Ltd. Terus melakukan inovasi, Honda bikin pabrik baterai sesuai dengan misi perusahaan.
Pabrikan otomotif asal Jepang ini juga menegaskan, pihaknya ingin memiliki sistem dan kemampuan produksi kendaraan ramah lingkungan yang memadai, sebelum melakukan distribusi mobil dengan sistem baterai ke pasar global.
Melalui keterangan resminya, pabrik khusus kendaraan EV tersebut akan dibangun di Zona Pengembangan Ekonomi Wuhan, tepatnya di Provinsi Hubei, China. Luas pabrik diperkirakan mencapai 630.000 m2 untuk satu lot.
Kapasitas produksi tahunan dasar yang mampu dilakukan pabrik tersebut mencapai 120 ribu unit. Meski masih tahap pembangunan, Honda menegaskan pihaknya akan mulai melakukan produksi kendaraan listrik terbaru pada 2024 mendatang.
Sebagai informasi, pabrik ini dirancang khusus agar mampu menjadi lokasi produksi yang efisien dan cerdas. Pabrikan berlambang huruf H ini juga menegaskan, pihaknya mampu melakukan produksi kendaraam EV sejak tahap awal hingga akhirnya bisa dijual kepada konsumen.
Secara keseluruhan, pabrik ini juga akan melakukan proses lengkap saat melakukan produksi kendaraan listrik, termasuk stamping, pengelasan, pengecatan, perakitan, dan inspeksi kendaraan lengkap.
Tak hanya itu, pabrik juga akan berusaha mencapai tingkat otomatisasi terdepan di industri otomotif, terutama pada area perakitan.
Perusahaan secara proaktif mengejar inisiatif keberlanjutan. Hal ini diharapkan mampu mencakup pemanfaatan sumber energi terbarukan seperti tenaga surya menuju realisasi netralitas karbon, penggunaan air daur ulang dan langkah-langkah konservasi sumber daya lainnya serta pengurangan emisi Volatile Organic Compounds (VOC) dan sumber utama polusi udara.
Dengan adanya pabrik terbaru ini, Honda juga menegaskan, pihaknya akan terus menggenjot upaya elektrifikasi menuju realisasi netralitas karbon pada tahun 2050. Selain itu, pihaknya akan menawarkan produk menarik sesuai dengan keinginan konsumen terhadap kendaraan ramah lingkungan, sehingga peralihan menuju energi terbarukan dapat tercapai.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
20 November 2024, 16:03 WIB
19 November 2024, 20:00 WIB
18 November 2024, 14:14 WIB
13 November 2024, 18:00 WIB
12 November 2024, 17:00 WIB
Terkini
22 November 2024, 11:00 WIB
HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut
22 November 2024, 10:00 WIB
Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan
22 November 2024, 09:00 WIB
Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024
22 November 2024, 08:00 WIB
HMID masih melihat bagaimana respon penerimaan masyarakat terhadap new Hyundai Tucson di dalam negeri
22 November 2024, 07:00 WIB
Cara urus paspor kendaraan sebelum Road Trip keluar negeri sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dijalani
22 November 2024, 06:07 WIB
Polda Metro Jaya menghadirkan SIM Keliling Jakarta hari ini di lima tempat berbeda demi melayani masyarakat
22 November 2024, 06:05 WIB
Jangan sampai terlewat karena SIM keliling Bandung tidak beroperasi di akhir pekan, berikut informasinya