5 Fitur Pengaman Pertamina Lubricants Cegah Pemalsuan

Menjaga kualitas produk dan mencegah pemalsuan oli, Pertamina Lubricants memberikan fitur keamanan yang mudah bagi konsumen

5 Fitur Pengaman Pertamina Lubricants Cegah Pemalsuan

TRENOTO – Melihat maraknya peredaran oli palsu di masyarakat, PT Pertamina Lubricants memberikan fitur keamanan bagi produk miliknya. Hal ini dilakukan agar konsumen bisa dengan mudah mengetahui mana produk asli dan palsu.

Saat diskusi virtual bersama Forum Wartawan Otomotif (Forwot), Rizal Wahyu Abdillah selaku Senior SE Retail Bogor Sales Region III PT Pertamina Lubricants menjelaskan, terdapat 5 fitur keamanan yang terdapat pada kemasan pelumas.

"Saat ini produk pelumas Pertamina telah dilengkapi dengan 5 fitur pengaman, di antaranya adalah triple layer, nomor batch yang tercetak di bagian botol, pengaman UV, hologram original di tutup botol, dan terdapat QR code pada label kemasan," kata Rizal.

Untuk lebih jelasnya, TrenOto akan membahas kelima fitur tersebut secara menyeluruh. Berikut ulasannya:

  1. Triple Layer

Selain meminimalisir terjadinya pemalsuan oli, hadirnya triple layer juga memberikan jaminan dari sisi kualitas. Hadirnya fitur keamanan ini, membuat oli yang ada di dalam kemasan tidak mudah bocor atau rembes.

Dengan demikian, volume yang telah ditetapkan akan terjaga dan kendaraan akan berkerja maksimal karena sesuai dengan kebutuhan. 

  1. Nomor Batch

Terdapat pada bagian kemasan, hadirnya nomor batch akan menambah rasa aman karena teknologi yang digunakan sudah cukup canggih. Saat mencetak fitur ini, Pertamina Lubricants menggunakan botol berkualitas Gen IV dan Gen VII.

Hadirnya fitur ini akan memudahkan konsumen saat harus membedakan pelumas Pertamina asli atau palsu hanya melalui kemasan.

Photo : Pertamina Lubricants

  1. Hologram

Menambah kenyamanan konsumen, Pertamina Lubricants juga memberikan hologram pada tutup botol oli. Karena itu, konsumen perlu mengetahui kalau setiap pelumas asli yang dijual harus memiliki hologram.

Apabila tak ditemukan hologram pada tutup kemasan, sudah dipastikan barang tersebut merupakan produk palsu.

  1. Pengaman UV

Fitur keamanan selanjutnya ialah pengaman sinar UV. Saat botol kemasan oli mendapat sinar UV,  terlihat dengan jelas logo dan tulisan Pertamina.

  1. QR Code

Terakhir ialah menempel QR code pada kemasan pelumasnya. Dengan penggunaan kode yang ada di setiap botol. Konsumen bisa melakukan scan, sehingga diketahui dengan pasti apakah barang tersebut asli atau palsu.

"QR code ada di kemasan. Jadi, tinggal di-scan saja," tegas Rizal.


Terkini

mobil
Kata BYD soal Inden

Kata BYD soal Inden, Pemesanan Diklaim Membludak

Sejumlah konsumen tak kunjung terima unit sejak pemesanan, ini kata BYD soal inden yang diklaim mengular

news
BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur

BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur, Punya 4 Charging Station

Menjadi bagian dari total target 50 outlet tahun ini, BYD resmikan diler 3S di kawasan Cibubur hari ini

motor
Skema Cicilan Yamaha LX 155 ABS, Cicilan Mulai Rp 800 Ribuan

Skema Kredit Yamaha Lexi LX 155 ABS, Cicilan Mulai Rp 800 Ribuan

Buat Anda yang tertarik memboyong Yamaha Lexi LX 155 bulan ini, ada skema cicilan mulai Rp 800 ribuan saja

news
Tarif tol Gempol Pandaan

Tarif tol Gempol Pandaan Naik Hari Ini, Sesuaikan Inflasi

Tarif tol Gempol Pandaan resmi naik hari ini untuk menyesuaikan inflasi dan mempertahankan pelayanan

news
Tarif tol Bali Mandara

Tarif Tol Bali Mandara Naik Hari Ini, Berlaku Semua Golongan

Tarif Tol Bali Mandara naik hari ini, berlaku untuk semua golongan termasuk sepeda motor yang melintas

mobil
Jeep Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang, Harga Dievaluasi

Jeep Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang, Harga Dievaluasi

Hingga batas waktu yang telah ditentukan, Jeep Rubicon Mario Dandy Satriyo tidak laku dilelang Kejari Jaksel

news
Spesifikasi Hyundai Santa Fe

Penjualan Lesu, Pabrik EV Hyundai Akan Produksi Mobil Hybrid

Penjualan kendaraan listrik murni atau BEV tengah lesu, pabrik EV Hyundai akan mulai produksi mobil hybrid

mobil
Penjualan Suzuki Maret

Penjualan Suzuki Maret 2024 Naik, XL7 Hybrid Jadi Andalan

Penjualan Suzuki Maret 2024 naik 14 persen dibanding bulan sebelumnya berkat XL7 Hybrid yang laris manis