Tarif Tol Solo Yogyakarta yang Berlaku Mulai Hari Ini

Tarif tol Solo Yogyakarta sudah diberlakukan malam ini dan diharapkan masyarakat menyiapkan uang elektroniknya

Tarif Tol Solo Yogyakarta yang Berlaku Mulai Hari Ini
  • Oleh Adi Hidayat

  • Jum'at, 08 November 2024 | 23:00 WIB

KatadataOTO – Tarif tol Solo Yogyakarta seksi I Kartasura-Klaten akan diberlakukan mulai malam ini pukul 24.00 WIB. Infrastruktur sepanjang 22,3 km tersebut sebelumnya beroperasi tanpa tarif selama satu setengah bulan.

Pemberlakuan tarif ini sudah sesuai Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Nomor 2816/KPTS/2024 tanggal 18 Oktober 2024 tentang Penetapan Golongan Jenis Kendaraan Bermotor dan Besaran Tarif Tol Pada Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo segmen Kartasura-Klaten.

“Langkah ini, sebagai wujud kepastian pengembalian investasi bagi Badan Usaha Jalan Tol sesuai rencana bisnis, membangun dan menjaga iklim investasi tol di Indonesia yang kondusif serta menjaga hingga meningkatkan layanan,” ungkap Rudy Hardiansyah, Direktur Utama PT  Jasamarga Jogja-Solo (JMJ)

Meski baru beroperasi, manfaat dari tol tersebut dinilai sudah dapat dirasakan masyarakat. Pasalnya kepadatan lalu lintas di jalur nasional seperti Tugu Kartasura, Delanggu dan jalan Raya Solo-Yogyakarta menurun.

Jokowi resmikan tol Yogyakarta - Solo
Photo : Antara

Bahkan masyarakat yang melewatinya, perjalanan dari Klaten ke GT Banyudono menjadi hanya 15 menit.

Perlu diketahui bahwa Solo Yogyakarta memiliki total panjang 96,57 km. Saat ini progres pembangunannya untuk paket 1.2 Klaten - Purwomartani sudah mencapai 69,57 persen.

Berikutnya paket 2.1A Purwomartani - Maguwoharjo progres konstruksi mencapai 1,40 persen. Sementara Paket 2.2B JC Sleman - Trihanggo progres pembangunan 38,22 persen.

Tarif tol Semarang-Solo
Photo : TrenOto

Jika terhubung secara penuh maka jalan tol ini akan mempermudah akses menuju tol Semarang - Solo, tol Ngawi - Kertasono dan Kota Yogyakarta.


Terkini

mobil
Suzuki e Vitara

Suzuki Khawatir Terhadap Perkembangan Kendaraan Listrik

Suzuki khawatir terhadap perkembangan kendaraan listrik yang mengalami perlambatan dibanding sebelumnya

motor
Piaggio Sebut Vespa Elettrica Ludes Terjual di Indonesia

Piaggio Indonesia Sebut Vespa Elettrica Ludes Terjual

PID mengklaim kalau motor listrik Vespa Elettrica sangat diminati masyarakat, sebab sudah ludes terjual

news
Pengamat Imbau Warga Tak Main Hakim Sendiri saat Ada Laka Lantas

Pengamat Imbau Warga Tak Main Hakim Sendiri saat Ada Kecelakaan

Imbas kecelakaan truk di Tangerang warga melakukan penghadangan, pengamat imbau masyarakat tetap ingat hukum

mobil
Bos Suzuki Ogah Bikin Jimny Jadi EV, Ini Alasannya

Bos Suzuki Ogah Bikin Jimny Jadi EV, Begini Alasannya

Sempat ada rumor Jimny dikembangkan pakai teknologi ramah lingkungan, bos Suzuki tepis kemungkinan itu

mobil
GAC Aion Umumkan Harga Hyptec HT Ultra, Mulai Rp 685  Jutaan

GAC Aion Umumkan Harga Hyptec HT Ultra, Mulai Rp 685 Jutaan

Aion resmi mengumumkan harga Hyptec HT Ultra, mobil ini dijual mulai Rp 685 jutaan untuk varian termurah

mobil
Gaikindo Yakin Target Penjualan 1 Juta Unit Bisa Tercapai di 2025

Gaikindo Yakin Target Penjualan 1 Juta Unit Bisa Tercapai di 2025

Meskipun target 2024 turun ke 850 ribu unit, Gaikindo yakin target penjualan 1 juta bisa dicapai tahun depan

news
Ganjil genap Puncak

Lokasi Ganjil Genap Puncak 8 November 2024, Cari Rute Alternatif

Ganjil genap Puncak 8 November 2024 kembali digelar dan masyarakat diminta untuk mencari jalur alternatif

mobil
Zeekr dan Aletra Masuk RI di GJAW 2024, Bawa MPV Listrik

Zeekr dan Aletra Debut di RI Via GJAW 2024, Bawa MPV Listrik

Merek asal Tiongkok, Zeekr dan Aletra bakal menghadiri GJAW 2024 membawa pilihan baru MPV bertenaga listrik