NJS ZX-1R GT dan Kairoz GT Carbon Meluncur di IMOS 2024

NJS luncurkan dua helm baru yang menggunakan bahan karbon dan dilengkapi juga sejumlah penyegaran menarik

NJS ZX-1R GT dan Kairoz GT Carbon Meluncur di IMOS 2024

KatadataOTO – PT Surya Motor Shelmindo meluncurkan produk terbarunya yakni NJS ZX-1R GT dan Kairoz GT berbahan karbon. Perkenalan helm baru ini dilakukan setelah satu tahun versi komposit mereka.

Disebutkan bahwa helm NJS mendapatkan respon positif dari para pengendara motor di Tanah Air. Hal tersebut membuat mereka terus melakukan inovasi secara berkelanjutan.

“Sebagai apresiasi kepada para pengguna, kami meluncurkan helm berbagai karbon. Selain itu terdapat pembaruan dari segi interior dan keamanan,” kata Samuel, Manager Marketing PT Surya Motor Shelmindo di ICE BSD (31/10).

Lebih lanjut disebutkan jika produk baru NJS mendapatkan penyegaran dari sisi eksterior. Sentuhan sendiri meliputi pilihan motif Carbon Twill, Forged dan Spreadtow.

NJS
Photo : Istimewa

Ketiga opsi di atas diklaim menggunakan 100 persen bahan karbon komposit. Adapula lapisan kombinasi Carbon Fiber Hybrid Kevlar dengan kombinasi Biaxial Fiber – Glass.

Lalu susunan karbon itu akan menghasilkan lapisan helm yang ringan namun kuat terhadap benturan. Kemudian untuk varian karbon dikatakan ditambahkan ventilasi depan guna memaksimalkan sirkulasi.

Pada bagian interior helm telah disematkan fitur Emergency Quick Release System. Berguna dalam keadaan darurat atau ketika mengalami insiden di perjalanan.

Sedangkan tambahan lain adalah penggunaan bahan Scothlite yang menambah kenyamanan pada saat berkendara di malam hari.

Bagian paling menarik adalah tali pengikat helm menggunakan jenis baru. Kedua produk terbaru mereka sudah disandingkan dengan model magnet.

“Dari segi keamanan ZX-1R GT dan Kairoz GT Carbon sudah dilengkapi Micromagnetic Buckle Safety System. Jenis tali pengikat helm ini merupakan yang pertama di Indonesia," tutur Temmy, Supervisor Research & Development NJS.

Sistem magnet ini diyakini mampu memberikan tingkat keamanan tinggi. Namun mereka juga tetap menyediakan pilihan pengikat jenis Double D-Ring.

Sehingga konsumen akan lebih leluasa dalam menentukan pilihan sesuai kebutuhan masing-masing.

NJS
Photo : KatadataOTO

Selain itu masih ada fitur-fitur seperti Easy Visor Lock, Holder Action Cam dan spoiler extension GT series pada ZX-1R Carbon.

Lalu pada varian Kairoz GT Carbon sudah disematkan bersama Holder Action Cam dan Spoiler Extension GT.

Helm NJS ZX-1R GT Carbon dipasarkan seharga Rp 3,4 jutaan. Sedangkan helm NJS Kairoz GT Carbon dijual dengan banderol Rp 2.8 jutaan.


Terkini

mobil
Chery J6T

Harga Chery J6T Naik Rp 20 Juta, Tipe Termurah Kini Rp 545,5 Juta

Harga Chery J6T resmi naik di awal tahun meski peluncuran kendaraan baru dilakukan pada November 2025

mobil
Suzuki XL7 Hybrid

Awal 2026 Diskon Suzuki XL7 Sampai Rp 30 Juta, Bisa Buat Lebaran

Seorang wiraniaga menawarkan diskon Suzuki XL7 Hybrid untuk semua metode pembelian, baik tunai atau kredit

motor
VinFast

Tampilan Motor Listrik VinFast yang Siap Masuk Indonesia

Ada tiga model baru motor listrik VinFast yang meluncur di Vietnam, salah satunya tampil mirip Honda Vario

mobil
Toyota Kijang Innova

Pilihan Toyota Kijang Innova Bekas 2022, TDP Mulai Rp 10 Juta

Toyota Kijang Innova bekas masih menjadi pilihan menarik untuk pelanggan yang membutuhkan MPV tangguh

mobil
Wuling Almaz Darion

Wujud Wuling Almaz Darion untuk Pasar RI Terungkap

Desain utuh Starlight 560 alias Wuling Almaz Darion telah terdaftar di DJKI, peluncurannya semakin dekat

mobil
BYD

Pabrik BYD Subang Siap Produksi Beberapa Model di Kuartal 1 2026

BYD berkomitmen bahwa pabrik mereka di Subang akan mulai aktif kuartal 1 2026 dan langsung produksi beberapa model

news
Mitsubishi Fuso

Usaha Mitsubishi Fuso Buktikan Kualitas, Gelar Kompetisi Diler

Mitsubishi Fuso menekankan pentingnya kualitas sumber daya manusia yang ada guna meningkatkan layanan

motor
TVS Callisto 125

TVS Callisto 125 Punya Dua Warna Baru di 2026

Motor TVS Callisto 125 mendapatkan dua tambahan warna baru, melengkapi empat opsi kelir yang sudah ada