Menperin Sebut Penjualan Kendaraan Catat Pertumbuhan Positif

Masih jauh dari target, penjualan kendaraan catat pertumbuhan positif di periode Januari-Agustus 2024

Menperin Sebut Penjualan Kendaraan Catat Pertumbuhan Positif

KatadataOTO – Penjualan kendaraan bermotor mengalami sedikit peningkatan penjualan pada paruh kedua 2024. Namun untuk penjualan mobil masih jauh dari target yang ditetapkan yakni 1,1 juta unit di akhir tahun.

Kementerian Perindustrian memaparkan bahwa sepanjang periode Januari-Agustus 2024 ada pertumbuhan positif sebesar 2,5 persen.

Penjualan motor berhasil tembus 4,3 juta unit di periode tersebut. Sedangkan angka ekspornya adalah 348 ribu unit.

“Penjualan kendaraan roda empat dilaporkan 560 ribu unit, dengan ekspor 296 ribu CBU (Completely Built Up) dan 30 ribu unit CKD (Completely Knocked Down),” kata Agus Gumiwang, Menteri Perindustrian RI di ICE BSD, Tangerang Selatan belum lama ini.

Penjualan mobil domestik 2024
Photo : Suzuki

Menperin menegaskan sejauh ini performa penjualan kendaraan terbilang stabil dan berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.

Hanya saja hingga sekarang capaian itu masih jauh dari target penjualan mobil. Pameran otomotif diharapkan bisa membantu menarik minat masyarakat untuk melakukan pembelian kendaraan bermotor.

Mengingat ada banyak program, promo dan penawaran menarik bisa dinikmati selama pameran berlangsung.

“Industri alat angkut Indonesia tetap menunjukkan performa stabil dan berkontribusi penting terhadap pasar domestik maupun internasional,” tegas Menperin.

Lebih lanjut Menperin mengungkapkan bahwa nilai IKI (Indeks Kepercayaan Industri) per September 2024 mencapai 52,48 poin.

Hal itu menandakan menguatnya keyakinan pelaku industri terhadap prospek pertumbuhan sektor industri saat ini.

Sebagai informasi Gaikindo sempat ungkap rencana merevisi target penjualan mobil 2024. Namun nampaknya menunggu gelaran GIIAS 2024 (Gaikindo Indonesia International Auto Show) yang dilangsungkan di beberapa kota luar Jakarta.

Penjualan mobil di Indonesia
Photo : KatadataOTO

Rangkaian pameran sepanjang 2024 itu diharapkan bisa menjadi stimulan penjualan. Hingga saat ini Gaikindo belum melakukan revisi target.

Lesunya penjualan mobil juga berimbas pada industri pendukung lain seperti ban. Salah satunya adalah Goodyear sebagai merupakan produsen ban OEM (Original Equipment Manufacturer).

“Secara tidak langusng kami juga terdampak dari permintaan produksi itu sendiri. Ketika produksi mobil baru turun, pasti demand untuk ban yang kita suplai OEM juga mengikuti,” ucap Afrianti Puspitarini, Head of Marketing Goodyear Indonesia di Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.


Terkini

modifikasi
Kustomfest

Kustomfest 2024 Boyong Artis Painter Dari Dalam dan Luar Negeri

Rollie Monkie menghadirkan Movement di Kustomfest 2024, menampilkan hasil karya Pinstripe yang ciamik

news
AISI Dukung Aismoli Bantu Penyerapan Motor Listrik di RI

AISI Dukung Aismoli Bantu Penyerapan Motor Listrik di RI

Bantu mewujudkan komitmen elektrifikasi pemerintah, AISI dukung Aismoli lewat penyelenggaraan IMOS 2024

mobil
Tips Maksimalkan Daya Jelajah Mobil Listrik, Cukup Lakukan Ini

Tips Maksimalkan Daya Jelajah Mobil Listrik, Cukup Lakukan Ini

Ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan selama perjalanan demi memaksimalkan jarak tempuh mobil listrik

modifikasi
Kustomfest 2024

Kustomfest 2024 Resmi Dibuka, Ada Hadiah ke Jepang

Kustomfest 2024 resmi dibuka dengan menampilkan beragam karya yang ciamik dari dalam hingga luar negeri

mobil
Toyota Avanza

3 Pilihan Toyota Avanza Bekas 2022, Ada Paket TDP Rp 9 Juta

Pilihan Toyota Avanza bekas lansiran 2022 cukup menggoda karena ada pilihan kredit dengan TDP hanya Rp 9 Juta

mobil
Kata Toyota Soal Isu Veloz Hybrid Bakal Diluncurkan

Kata Toyota Soal Isu Veloz Hybrid Bakal Diluncurkan

Toyota masih menutup rapat informasi Veloz Hybrid bakal meluncur di Tanah Air atau tidak di masa mendatang

mobil
Restorasi Mercedes-Benz Lawas Menperin

Restorasi Mercedes-Benz Lawas Menperin Mejeng di IMX 2024

Bengkel Retouch Pro restorasi Mercedes-Benz lawas milik Menperin, unitnya bisa dilihat langsung di IMX 2024

news
Ulang tahun TNI

Sejumlah Ruas Jalan Dialihkan Sambut Perayaan Ulang Tahun TNI

Perayaan ulang tahun TNI yang dilangsungkan di Monas dan diperkirakan bakal sangat ramai saat libur panjang