Jasa Marga Siap Tambah Diskon Tarif Tol Saat Arus Balik Lebaran

Jasa Marga akan tambah diskon tarif tol saat arus balik Lebaran buat pengguna jalan yang terkena pengalihan

Jasa Marga Siap Tambah Diskon Tarif Tol Saat Arus Balik Lebaran

KatadataOTO – Jasa Marga siap memberi diskon tarif tol sebesar 30 persen bila terjadi pengalihan lalu lintas atas diskresi kepolisian pada arus balik Lebaran. Hal ini bertujuan agar konsentrasi arus kendaraan bisa terpecah dan mengurangi kepadatan.

Ruas tol yang mendapat tarif khusus yakni dari Tol Palimanan ke Cikampek Utama (Cikatama) menjadi Tol Palimanan ke Kalihurip Utama (Kalitama) melalui Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu).

“Kami akan memberi insentif khusus yaitu potongan tarif lagi minimal 30 persen. Nanti kita diskusikan kembali dengan pemerintah," ujar Subakti Syukur Direktur Utama Jasa Marga dilansir Antara (05/03).

Diskon tarif tol hanya diberikan bila kepolisian melakukan diskresi rekayasa lalu lintas berupa pengalihan lalu lintas asal Transjawa yang semula menuju Cikatama melalui tol Cipali diarahkan ke ruas tol Cisumdawu, Padaleunyi dan Cipularang. Kemudian pengguna jalan bakal bertransaksi di Kalihurip Utama/Japek Selatan.

Diskon tarif tol
Photo : Antara

"Nanti diskusikan dengan Kementerian Perhubungan dan kepolisan karena pasti pengguna jalan tol bayarnya jadi lebih mahal akibat dialihkan. Tapi Jasa Marga berjanji akan meringankan pengguna jalan tol," kata Subakti.

Pemerintah memang cukup memperhatikan arus mudik Lebaran kali ini terutama dalam menyiapkan jalur alternatif saat terjadi kepadatan arus balik di Tol Jakarta-Cikampek.

“Kami juga sudah menyiapkan pengalihan lalu lintas dari Palimanan ke Cikatama yang biasanya macet sehingga harus direkayasa. Kami tentu akan beri layanan khusus karena ada pengalihan cukup panjang," ujar Subakti.

Sebelumnya diberitakan bahwa Jasa Marga berencana untuk memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen kepada para pemudik.

Tol Dalam Kota
Photo : KatadataOTO

Potongan harga diberikan selama enam hari pada periode libur Lebaran 2025 di sejumlah jalan tol di pulau Jawa. Program digelar mulai dari empat hari sebelum lebaran dari 24 - 27 Maret 2025 dan dua hari setelah lebaran, yakni dari 8 sampai 9 April 2025.

Ada pun jalan yang mendapat potongan adalah ruas tol Jakarta-Cikampek, jalan layang tol MBZ, Palikanci, Batang-Semarang, Semarang ABC. Potongan tarif tol untuk perjalanan jauh harus melakukan pembayarannya harus dengan menggunakan kartu e-toll.


Terkini

motor
Program Mudik Gratis Bareng Isuzu Kembali Digelar di Lebaran 2025

Program Mudik Gratis Bareng Isuzu Kembali Digelar di Lebaran 2025

Program mudik gratis bareng Isuzu kembali digelar pada Lebaran 2025 dengan jumlah peserta lebih banyak

news
One Way dan Contraflow Masih Jadi Andalan saat Mudik Lebaran 2025

One Way dan Contraflow Masih Jadi Andalan saat Mudik Lebaran 2025

Korlantas Polri menyiapkan rekayasa lalu lintas saat mudik Lebaran 2025, seperti One Way dan Contraflow

mobil
Recall Toyota dan Daihatsu

Lebih dari 47.000 Mobil Terdampak Recall Toyota dan Daihatsu

Lebih dari 47.000 unit kendaraan terdampak recall Toyota dan Daihatsu akibat potensi kerusakan pada sistem pengereman

mobil
FIF Raup Laba Bersih Rp 4,4 Triliun, Naik 7,5 Persen dari 2023

FIF Raup Laba Bersih Rp 4,4 Triliun, Naik 7,5 Persen dari 2023

Laba bersih PT FIF di 2024 sentuh angka Rp 4,4 triliun, alami kenaikan 7,5 persen dibandingkan capaian 2024

mobil
Tinggalkan Subaru, Ada Mazda di Balik Toyota GR86 Terbaru

Tinggalkan Subaru, Ada Mazda di Balik Toyota GR86 Terbaru

Toyota dikabarkan tak lagi bekerja sama dengan Subaru mengembangkan GR86, kali ini bakal gandeng Mazda

motor
Biaya Perbaikan Motor yang Terendam Banjir, Mulai Rp 400 Ribuan

Biaya Perbaikan Motor yang Terendam Banjir, Mulai Rp 400 Ribuan

Motor yang terendam banjir seperti warga Bekasi, wajib melakukan perawatan terlebih dahulu sebelum digunakan

mobil
Daftar 11 Mobil Mewah Japto Soerjosoemarno yang Disita KPK

Daftar 11 Mobil Mewah Japto Soerjosoemarno yang Disita KPK

KPK memboyong 11 mobil milik Japto Soerjosoemarno, Ketua Umum PP ke Rupbasan di Cawang, Jakarta Timur

mobil
Mobil Bekas Masih Akan Jadi Pilihan Masyarakat di 2025

Mobil Bekas Masih Akan Jadi Pilihan Masyarakat di 2025

Dengan harga miring dan terjangkau, pengamat otomotif menilai mobil bekas masih akan jadi pilihan di 2025