Federal Oil Kejar Pengedar Oli Palsu di Kalimantan Timur
18 November 2025, 13:00 WIB
Federal Oil baru saja menggelar kontes mekanik untuk meningkatkan rasa nyaman bagi konsumen di Tanah Air
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – PT EMLI (ExxonMobil Lubricants Indonesia) selaku pemegang merek Federal Oil terus berupaya meningkatkan layanan bagi konsumen di Tanah Air.
Terbaru mereka mengadakan kontes antar mekanik. Ajang tahunan yang digelar sejak 2017 itu mengusung tema Grand Final - Federal Oil Mechanic Contest & Certification 2024.
Kegiatan di atas mengajak para mekanik dari berbagai daerah untuk mengikuti tiga tahapan pelatihan guna meningkatkan pengetahuan serta kualitas pelayanan.
Tercatat ada ribuan peserta yang turut hadir. Mereka berantusias mengikuti sesi pelatihan dilakukan secara daring maupun luring.
Kemudian tidak hanya mekanik ambil bagian di Grand Final – Federal Oil Mechanic Contest & Certification 2024.
Sebab ada para pemilik bengkel berpartisipasi di acara diadakan di Atria Hotel Gading Serpong pada Selasa (29/10).
“Kegiatan ini sejalan dengan kampanye Pasti Makin Nyaman dan sebagai bentuk komitmen Federal Oil untuk dapat meningkatkan kualitas serta kompetensi mekanik,” ucap Herry Hambali selaku B2C Sales Director PT EMLI dalam keterangan resmi.
Herry menilai kalau mekanik memiliki peranan penting dalam memberikan rekomendasi pelumas yang tepat. Lalu guna menghadirkan kenyamanan ke konsumen.
Oleh sebab itu produsen pelumas satu ini menggandeng BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi). Hal tersebut dilakukan untuk memberikan sertifikasi kepada ratusan peserta.
Dengan begitu menjadi nilai tambah untuk para mekanik. Diharapkan bisa berguna bagi karier mereka ke depannya.
“Selamat kepada para pemenang, semoga kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi mekanik juga bengkel dalam perkembangan bisnis,” lanjut Herry.
Di sisi lain Rommy Averdy, Market Development General Manager PT EML menambahkan bahwa Federal Oil bertekad terus menghadirkan kenyamanan bagi konsumen setia.
“Tentu dengan menghadirkan mekanik yang andal dan kompeten di Federal Oil Center, dapat meningkatkan kepercayaan juga kenyamanan,” kata Rommy.
Ia pun ingin konsumen semakin loyal terhadap produk-produk pelumas dari Federal Oil. Apalagi terdapat berbagai program menaik disiapkan.
Sementara itu demi memberikan pengalaman lebih, mereka turut memboyong David Castaneda, mekanik Marc Marquez di Tim Gresini Racing MotoGP.
Pria tersebut ditugaskan buat membagikan pengalaman dan pengetahuan dalam menyiapkan kuda besi agar semakin nyaman dipakai The Baby Alien di balapan kelas premier.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
18 November 2025, 13:00 WIB
13 November 2025, 20:00 WIB
10 November 2025, 20:00 WIB
28 Oktober 2025, 19:00 WIB
28 Oktober 2025, 18:29 WIB
Terkini
25 November 2025, 21:00 WIB
SIS berniat menghabiskan stok Suzuki Grand Vitara lama yang masih tersedia di beberapa diler di Indonesia
25 November 2025, 20:00 WIB
Daihatsu Rocky Hybrid dibangun di atas platform yang sama dengan beberapa produk lain termasuk Xenia
25 November 2025, 19:00 WIB
Toyota Indonesia ungkap alasan mengapa menjadi pasar terbesar di Asia Tenggara sangat penting untuk industri
25 November 2025, 17:29 WIB
Shell Indonesia dikabarkan sudah memasuki tahap akhir negosiasi dengan Pertamina untuk mendapatkan stok BBM
25 November 2025, 16:59 WIB
Seorang teknisi Yamaha asal Medan berhasil menyabet posisi ketiga dalam ajang WTGP 2025 beberapa waktu lalu
25 November 2025, 16:34 WIB
Mobil listrik Changan dipasarkan dengan status rakitan lokal, sudah memenuhi persyaratan TKDN 40 persen
25 November 2025, 14:00 WIB
Lamborghini Urus SE PHEV debut di Cina, disebut sebagai pasar yang potensial dan strategis buat mereka
25 November 2025, 13:28 WIB
Jetour ingin menguatkan jaringan diler serta layanan, agar para pengguna T2 di Tanah Air merasa di manjakan