Astra UD Trucks Berkongsi Strategis Dengan Pertamina Patra Niaga
28 Januari 2026, 18:00 WIB
Pertamina kembali tidak menaikan harga BBM di awal Agustus 2024, Pertamax series dan Pertalite masih sama
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – PT Pertamina kembali menahan harga seluruh produknya. Terutama untuk BBM (Bahan Bakar Minyak) non subsidi pada Kamis (1/8).
Disitat dari laman resmi Pertamina, Pertamax tetap dibanderol Rp 12.950 per liter di kawasan DKI Jakarta dan sekitarnya. Kemudian Pertamax Green 95 Rp 13.900 per liter.
Lalu untuk harga Pertamax Turbo juga belum terjadi penyesuaian. Bahan bakar jenis ini masih di jual di angka Rp 14.400 per liter.
Selanjutnya Dexlite tak jauh berbeda, bertahan di Rp 14.550 per liter. Terakhir buat BBM non subsidi jenis Pertamina Dex dijual Rp 15.110 per liter.
Patut diketahui, banderol yang ditawarkan oleh perusahaan pelat merah tersebut sama seperti beberapa bulan belakangan. Bahkan tidak naik sejak 1 Januari 2024.
Di sisi lain buat BBM subsidi seperti Pertalite turut mengalami nasib serupa. Masyarakat tetap dapat membeli dengan uang Rp 10.000 per liter.
Sedangkan harga Bio Solar pun juga sama seperti pada Juli lalu. Pertamina menjualnya di angka Rp 6.800 per liter.
Memang sebelumnya isu kenaikan harga BBM sempat santer terdengar. Apalagi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat belum membaik.
Masih berada di kisaran Rp 16.200 sampai Rp 16.445 per dolar AS. Kemudian banderol minyak mentah selama Juni serta Juli di angka 77-87 dolar per barel untuk jenis Brent.
Sementara untuk WTI (West Texas Intermediate Oil) berada di 73-83 dolar per barel. Sehingga isu kenaikan bahan bakar di Agustus 2024 sempat beredar.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
28 Januari 2026, 18:00 WIB
20 Januari 2026, 08:00 WIB
19 Januari 2026, 08:00 WIB
13 Januari 2026, 12:00 WIB
01 Januari 2026, 11:12 WIB
Terkini
29 Januari 2026, 20:00 WIB
Vietnam dipilih BYD sebagai tempat merakit baterai mobil listrik, baik kendaraan penumpang maupun komersial
29 Januari 2026, 19:08 WIB
Masih bekerja sama dengan PT Handal Indonesia Motor, tahun depan Chery targetkan pabrik mandirinya beroperasi
29 Januari 2026, 16:00 WIB
Pedro Acosta akan mewaspadai aksi Marc Marquez demi meraih hasil terbaik dalam setiap seri MotoGP 2026
29 Januari 2026, 15:00 WIB
Tren modifikasi stiker mobil tampaknya kembali ke arah retro atau lawas, cocok dipakai di banyak model anyar
29 Januari 2026, 14:00 WIB
Charged Maleo S jadi salah satu motor listrik anyar di 2026, ada pengembangan dari versi terdahulunya
29 Januari 2026, 13:00 WIB
Kanada menurunkan tarif masuk mobil listrik Cina, dari semula 100 persen menjadi hanya 6,1 persen saja
29 Januari 2026, 12:00 WIB
Toyota sebut turunnya penjualan di LCGC disebabkan oleh banyak hal termasuk ketatnya kebijakan perusahaan pembiayaan
29 Januari 2026, 11:00 WIB
Pembuatan SIM Internasional pada Januari 2026 terbilang cukup mudah asalnya persyaratannya telah terpenuhi