Motul Ajak Bengkel dan Mekanik Lebih Mengenal Pelumas Kendaraan
28 Oktober 2025, 14:17 WIB
Motul menggelar sebuah acara bersama pencinta kendaraan roda dua guna meramaikan Hari Kemerdekaan Indonesia
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Ada berbagai cara untuk merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-79. Seperti yang dilakukan oleh Motul Indonesia beberapa waktu lalu.
Mereka menggelar acara Motul Merdeka On Wheels. Ajang tersebut diselenggarakan di Kota Medan, Sumatera Utara pada Jumat (16/8).
Dalam kesempatan kali ini, Motul mengusung tema ‘The Freedom to Explore Indonesia’. Diharapkan bisa menjadi wadah bagi pencinta kendaraan roda dua menunjukan jiwa patriotisme mereka.
Selain itu juga buat meramaikan Hari Kemerdekaan Indonesia dengan nuansa otomotif. Sehingga bisa menarik minat para Bikers.
“Kami ingin mengajak kalangan Bikers untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia dengan kemasan yang berbeda. Semangat 17 Agustus tetap menjadi inti dari penyelenggaraan Event ini,” ujar Taufik Ginting, Regional Sales Manager PT MEI (Motul Indonesia Energy) dalam keterangan resmi.
Lebih jauh dia mengatakan kalau para peserta terlibat dalam beragam perlombaan menarik. Tentunya tetap bersinggungan dengan dunia otomotif.
Apalagi perlombaan di Motul Merdeka On Wheels dirancang agar bisa diikuti oleh seluruh peserta. Hal tersebut dilakukan demi menambah kemeriahan.
Terlebih mereka membuat jenis permainan yang berbeda dengan perlombaan-perlombaan 17 Agustusan pada umumnya.
Seperti contoh 'Tumpah Darahku', yakni permainan memindahkan balon berisi air. Namun para peserta tidak boleh menjatuhkannya.
Kemudian ada lomba 'Maju Tak Gentar' yaitu balapan antar anggota komunitas dengan mengumpulkan sedotan yang ditaruh di antara mulut serta hidung untuk dimasukkan ke dalam botol.
Nantinya para peserta yang menang bakal mendapatkan sejumlah hadiah menarik. Lalu sejumlah perwakilan turut diajak naik ke atas panggung guna menerima voucher ratusan ribu rupiah dari Motul Indonesia.
Selanjutnya masih ada berbagai kegiatan menarik untuk para pencinta otomotif. Seperti menyanyikan lagu Indonesia Raya secara bersamaan.
Hal itu sebagai bentuk penghormatan kepada bangsa dan negara. Lalu mereka dipersilahkan untuk berfoto serta dilanjutkan dengan City Night Ride.
"Motul Merdeka On Wheels pada dasarnya menyatukan beberapa konten dalam sebuah acara, antara lain Community Host karena melibatkan komunitas, Challenge, Ceremonial dan City Ride yang menjadi penutup kegiatan kali ini,” tegas Taufik.
Dia pun berharap bisa memberikan kesan yang baik bagi para peserta. Sehingga ajang serupa bisa dilakukan lagi tahun depan.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
28 Oktober 2025, 14:17 WIB
06 Oktober 2025, 20:00 WIB
17 September 2025, 11:00 WIB
12 Juli 2025, 15:00 WIB
18 Mei 2025, 21:00 WIB
Terkini
16 November 2025, 17:00 WIB
Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air
16 November 2025, 15:14 WIB
Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen
16 November 2025, 13:00 WIB
Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru
16 November 2025, 11:00 WIB
Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor
16 November 2025, 09:00 WIB
Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung
16 November 2025, 08:00 WIB
Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025
16 November 2025, 07:00 WIB
Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang
15 November 2025, 21:43 WIB
Alex Marquez berhasil keluar sebagai pemenang pada sprint race MotoGP Valencia 2025 usai menudukkan Acosta